Bedah Misteri Video Resident Evil 7! Seramnya Monster, sampai Nenek Tua Keluarga Baker
Resident Evil 7 juga memiliki musuh monster yang lebih mengerikan daripada zombie... dan seorang wanita tua yang lebih ngagetin dibandingkan ketika kalian ketemu Nemesis...
Masih ada sisa tiga bulan sebelum Capcom merilis Resident Evil 7: Biohazard, seri terbaru yang bermula dari sebuah mansion besar di pinggiran kota Raccon ini telah memberi kita banyak kengerian melalui aksi para zombie dan makhluk mutasi yang menjadi hasil percobaan senjata biologis yang dilakukan oleh Umbrella Corporation. Capcom tentu saja terus membangun rasa penasaran penggemarnya agar makin tidak sabar menantikan kehadirannya.
[read_more id="268172"]
Sebagai bagian promosi menjelang perilisan game terbarunya, Capcom merilis video Resident Evil 7 yang menjadi bagian serangkaian video promosi “The World of Resident Evil 7″. Setelah dua video pertama yang Ada yang kangen dengan puzzle berbasis item dari Resident Evil klasik?[/caption]
[read_more id="277872"]
Video Resident Evil 7 Volume 5: Survival: Lagi-lagi ini nostalgia. Kalian masih mendapatkan Green Herb, dan bisa menggabungkannya dengan item lain untuk meningkatkan potensinya. Ada petunjuk penting di sini. Perhatikan tangan Ethan (karakter kalian di game ini) yang sepertinya terluka tidak wajar (lebih mirip luka karena infeksi zombie). Luka tersebut bisa sembuh menggunakan Green Herb yang ditingkatkan efeknya.
Luka di tangan Ethan itu juga menimbulkan spekulasi baru, bahwa dia bisa saja menderita infeksi yang sama yang mengakibatkan keluarga Baker menjadi abadi (lihat video di bawah). Pada video di bawah Ethan juga diperluhatkan dipukul keras menggunakan tongkat dengan ujung yang dipenuhi paku...
Screenshot ini menunjukkan tangan Ethan sembuh lukanya setelah menggunakan Green Herb + First Aid Kit... Namun pada screenshot lain, tangan Ethan sepertinya terluka parah, dan jelas ada luka teriris pada pergelangan tangannya...[/caption]
Logika manusia, tidak ada manusia yang masih bisa bertahan dengan pukulan keras senjata semacam itu. Namun ternyata, Ethan sanggup terus berjalan. Tunggu ulasan kami selanjutnya untuk melihat lebih jauh apa yang sebenarnya terjadi pada karakter kalian.
[read_more id="269577"]
Volume 6: Immortal: Jack Baker, kepala keluarga Baker ini sepertinya abadi. Peluru tidak bisa membununya. Tapi, dia bukan zombie...
Volume 7: A Closer Look: Satu petunjuk fitur dalam game, dimana kalian bisa mengamati lebih detail obyek yang baru saja dipungut untuk mendapatkan petunjuk.
Volume 8: Imagination: Ah, puzzle.... karena memang seri baru ini kembali ke akarnya, kalian akan menemukan banyak teka-teki berbasis item yang pasti akan menguras tenaga pikiran kalian seperti di bawah ini.
Dan dua video terakhir yang dirilis kemarin memberikan petunjuk baru... bahwa ternyata musuh yang kalian hadapi bukan sekadar makhluk berdarah dan berdaging saja...
[read_more id="274829"]
Volume 9: Shadow: Musuh baru? Bukan manusia yang mirip zombie seperti keluarga Baker, yang satu ini disebut Shadow, makhluk supranatural yang tampak lebih mengerikan. Peluru sepertinya tidak menghentikannya... jadi, apakah kalian butuh jimat atau benda berkekuatan sihir untuk mengalahkannya?
Jika kalian kurang jelas melihat gambaran monster yang dilawan Ethan di atas, berikut ada screenshot yang jelas menggambarkannya. Hmmm, tampak hasil mutasi virus baru, ya... apakah ini tanda-tanda kembalinya Las Plagas dari Resident Evil 4?
Volume 10: Aunt Rhody: Siapa sebenarnya tante Rhody ini? Sementara ini, petunjuk (screenshot Awas copot... tampang si nenek bisa bikin kalian jantungan![/caption]
Resident Evil 7: biohazard is dijadwalkan rilis untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC pada 24 Januari 2017 mendatang di Amerika Utara dan Eropa, serta 26 Januari 2017 di Jepang. Resident Evil 7 juga playable untuk PlayStation VR, namun Capcom akan membuatnya eksklusif PS VR selama satu tahun sebelum game ini tersedia untuk headset VR lainnya.
Saat ini Resident Evil 7 Teaser: Beginning Hour, versi demo game ini, masih bisa dinikmati hanya untuk gamer PS4 saja, dan sudah diunduh hingga empat juta kali. Terakhir selama TGS 2016, Capcom memberikan update untuk demo tersebut dengan judul “Twilight Version”. Walaupun Capcom sudah menegaskan material dalam demo tersebut tidak akan muncul dalam game ini nantinya ketika dirilis 24 Januari 2017 nanti, banyak yang berharap demo tersebut juga segera terbuka aksesnya untuk platform Xbox One dan PC Windows.