Assassin’s Creed Syndicate Bakal Menjadi yang Terbesar, Dikerjakan 8 Studio Ubisoft!
Buruh bakal kembali menggalang kekuatan untuk demo besar-besaran 23 Oktober 2015 mendatang...
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ubisoft perlu menunggu sampai hampir 6 bulan untuk mereka resmi mengkonfirmasikan Assassin’s Creed Syndicate, setelah sempat bocor awal Desember 2014 lalu. Seri baru Assassin’s Creed ini dirilis hanya untuk PlayStation 4 dan Xbox One pada tanggal 23 Oktober 2015 mendatang (untuk versi PC menyusul akhir tahun ini). Dan seperti yang kami tuliskan sebelumnya, Assassin’s Creed Syndicate dikembangkan oleh Ubisoft Quebec, dan masih mengangkat cerita yang diadaptasi dari fakta sejarah dunia, tepatnya mengambil setting London tahun 1868, melanjutkan Revolusi Prancis dalam Unity, mengangkat polemik yang dihadapi London. Selain yang sudah kami tuliskan sebelumnya, berikut beberapa detail lainnya dari Assassin's Creed Syndicate, yang beberapa poin diantaranya juga masuk dengan apa yang kami prediksikan sebelumnya:
[read_more link="http://www.duniaku.net/2014/12/16/10-prediksi-sejarah-dalam-assassins-creed-victory/" title="Prediksi Sejarah yang Harus Ada Dalam Syndicate"]
Assassin’s Creed Syndicate mengambil setting London menjelang berakhirnya Revolusi Industri, pada tahun 1868. Berkat Industrial Revolution, banyak penemuan baru tercipta, dan mampu merubah manusia berkat teknologi, perubahan yang sebelumnya dianggap tidak mungkin.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2014/12/03/gamers-sudah-waktunya-kalian-move-on-assassins-creed-vistory-hanya-untuk-konsol-now-gen/" title="Gamers Sudah Waktunya Kalian Move On, Syndicate Hanya Untuk Now-Gen!"]
Imbas dari revolusi tersebut, dan eksploitasi tenaga kerja, jurang pemisah antara para pekerja dan mereka kalangan bangsawan makin melebar. Bahkan karena eksploitasi para pekerja, apa yang terjadi dalam game ini adalah perbudakan yang legal. Karena tidak ingin terus hidup miskin serta mati muda, penduduk yang masuk kelas pekerja bergabung membentuk satu keluarga, satu kelompok perlawanan bawah tanah, dalam usahanya untuk bertahan hidup. Sampai akhirnya seorang Assassins datang ke sisi mereka, mengobarkan bara api yang sebelumnya hanya tersulut kecil, serta memulai konflik.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/05/13/assassins-creed-syndicate-dikonfirmasikan/" title="Assassin's Creed Syndicate Resmi Dikonfirmasikan"]
Seperti yang dilakukan dalam Assassin's Creed Unity, revolusi industri dianggap sebagai suatu hal yang penting yang merubah bukan hanya Eropa saja, namun juga seluruh dunia dengan banyaknya temuan baru. Walaupun setting diambil tujuh tahun pasca Revolusi Prancis dalam Assassin’s Creed Unity, begitu drastisnya perubahan yang terjadi di tengah proses manufaktur produksi, seakan celah antara kedua cerita tersebut mencapai ratusan tahun. Perkat revolusi tersebut, banyak terobosan teknologi memungkinkan manusia berevolusi dari masyarakat abad pertengahan menjadi modern seperti yang kita kenal saat ini. Dan berkat perkembangan teknologi tersebut, membuka peluang gameplay permainan yang lebih dinamis.
Awalnya game ini dikenal dengan kode nama Victory, namun kini dipastikan menjadi Syndicate. Ubisoft memilihnya untuk Assassin’s Creed Syndicate ini karena selama Revolusi Industri mereka yang tetindas menyatu untuk mempertahankan kepentingan bersama, dan karena itulah mereka menyebutnya sebagai syndicate / sindikat / gabungan.
Seperti kami sebutkan sebelumnya, dalam Assassin's Creed Syndicate kalian bakal menyusuri berbagai lokasi di London (yang luasnya dipastikan 30% lebih besar dibandingkan Paris dalam Unity), seperti Westminster, Strand, City of London, Whitechapel, Southwark, dan Lambeth. Tentu saja kalian nantinya juga bakal mengunjungi banyak landmark terkenal, seperti Big Ben hingga Saint Paul’s Cathedral, atau menyebrangi Sungai Thames menuju Waterloo Station, Assassin’s Creed Syndicate bakal menghidupkan kembali London di era Victoria dalam sebuah dunia open-world yang penuh dengan aktivitas para NPC di dalamnya. Kelas Geografi-nya tidak bergenti di sana, karena tetap mengacu pada sejarah, kalian juga bakal mengunjungi bagian kecil London karena Assassin’s Creed Syndicate bakal menampilkan kembali beberapa daerah kumuh yang pernah eksis selama London di era Victoria.
Dan satu lagi yang penting, ternyata game ini tidak hanya diserahkan pada Ubisoft Quebec saja, namun juga dibanti oleh delapa studio Ubisoft lainnya. Mereka antara lain, Ubisoft Montreal, Ubisoft Singapore, Ubisoft Annecy, Ubisoft Montpellier, Ubisoft Reflections, Ubisoft Chengdu, Ubisoft Shanghai dan Ubisoft Kiev.
Oh ya, mengenai musik yang diputar mengiringi trailer awal game ini, dikonfirmasikan melalui Facebook Ubisoft, penyanyinya Ill Factor (Ivan Corraliza), berjudul Champion Sound.
[embed_FB urlpost="https://www.facebook.com/assassinscreed/videos/10152979453163068/?comment_id=10152979543698068&reply_comment_id=10152979547143068&total_comments=20&comment_tracking=%7B%22tn%22%3A%22R9%22%7D" width="600"]
Ill Factor sendiri juga mengkonfirmasikannya melalui akun Twitter-nya:
https://twitter.com/illFactor/status/598312883299217408
Yang belum melihat trailer awalnya, nih kami pasangkan kembali!
Assassin’s Creed Syndicate Debut Trailer [US]
[youtube_embed id="3kGHHMc5dqE"]
Assassin’s Creed Syndicate Gameplay Walkthrough [US]
[youtube_embed id="hKR42Ci000k"]
Assassin’s Creed Syndicate Jacob Frye Trailer [US]
[youtube_embed id="aKS8554XAmM"]
Sumber: [outbound_link text="Ubisoft" link="http://assassinscreed.ubi.com/en-GB/home/index.aspx"]