Tidak Semua yang Terjadi di Game One Piece Pirate Warrios itu Resmi!
Tentu harus kamu ingat ini ya
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu suka game bertemakan musou dan salah satu game favoritmu adalah One Piece Pirate Warriors?
Masalahnya kamu tidak mengikuti manganya dan hanya mengikuti jalan cerita dari anime lalu dilanjutkan di game-nya?
Kamu harus memperhatikan beberapa poin berikut ini.
1. Kejadian di game tak semuanya resmi
Pembuatan cerita dan game One Piece Pirate Warriors secara keseluruhan itu tidak berjalan bersamaan dengan manganya.
Ini maksudnya, beberapa game One Piece Pirate Warrios itu juga belum tahu akan seperti apa akhir alur cerita yang diangkat menjadi game sebelum Oda membuatnya di versi manga.
Karenanya versi game akan membuat adegan klimaks atau alur cerita sendiri (yang juga beberapa unsurnya dibolehkan oleh Oda) dan jadinya cerita tidak resmi.
Misalnya, di OPPW 3, game-nya menyorot alur Dressrosa padahal saat itu Dressrosa belum selesai.
Atau OPPW 4, yang menyorot alur Wano padahal alur Wano belum selesai.
Akhir cerita untuk OPPW 3 dan OPPW 4 pun menggunakan pendekatan unik.
Baca Juga: One Piece Pirate Warriors 4 Rilis, Bandai Namco Siapkan Konten Ekstra!
2. Beberapa unsur di game yang tidak resmi
Di One Piece Pirate Warriors 2, Moria punya peran besar di Perang Marineford dan Ace belum mati bahkan setelah Whitebeard mati.
Dia bahkan yang membantu Blackbeard untuk mendapatkan kekuatan Whitebeard dan Moria juga salah satu musuh terakhir di game, nyatanya Moria saja kurang mencolok di versi resminya.
Di One Piece Pirate Warriors 3, lawan terakhirnya adalah Doflamingo, namun di sini Luffy tidak menggunakan Gear 4 (karena memang belum muncul saat game-nya dibuat).
Bukan hanya itu, Kuzan juga hadir untuk membantu Luffy melawan Doflamingo yang padahal dia saja tidak ada di Dressrosa dalam versi resmi.
Nah kalau di game OnePiece Pirate Warriors 4 sendiri, adegan tak resminya dimulai dari adegan Luffy ditangkap oleh Kaido.
3. Ada beberapa unsur yang jadi resmi
Meskipun sebagian besar ceritanya tidak resmi, namun ada beberapa unsur kecil yang menjadi resmi.
Contohnya adalah Blackbeard yang mengambil kekuatan Whitebeard, itu jadi resmi.
Selain itu pertarungan terakhir melawan Doflamingo yang melibatkan Luffy dan Law juga itu resmi, meskipun kalau di manga sih serangan terakhirnya dari Luffy Gear 4.
Nah yang menarik sih di game keempatnya Kaido kalah dari teknik terbaru Luffy dengan Gear 4 Snakeman yaitu Gomu Gomu no Naga Turubang (Gum Gum Dragon Culverin).
Bisa jadi nama dan jurus ini akan menjadi resmi di manga, namun kalahnya Kaido sih bisa saya jamin tidak akan semudah dan secepat ini.
Nah bagaimana nih menurutmu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.
Baca Juga: Resmi! Kaido dan Big Mom Bisa Dimainkan di One Piece Pirate Warriors 4