Review Secret of Mana PlayStation 4: Remake Membawa Nostalgia Lama
Masih ingat Secret of Mana di SNES keluaran tahun 1993? Kira-kira, bagus tidak ya game remake-nya di PlayStation 4? Simak review Secret of Mana PlayStation 4 berikut ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masih ingat dengan game Secret of Mana yang rilis di SNES pada tahun 1993? Di tahun 2018 ini, game RPG legendaris ini mendapatkan versi remake terbarunya!
Benar sekali, remake, bukan seperti game jadul lainnya yang hanya mendapatkan remastered atau pengembangan kualitas, namun memiliki bentuk yang terlihat sama. Penasaran, apakah Secret of Mana untuk PlayStation 4 ini seru dan menyenangkan? Simak review Secret of Mana berikut ini!
Sinopsis
Secret of Mana mengisahkan tentang sebuah negeri yang memiliki kekuatan hebat di dalamnya, dan disebut sebagai "mana". Cerita dimulai saat tiga anak laki-laki melanggar perintah orang desa dan leluhur mereka untuk masuk ke sebuah hutan terlarang.
Di dalam hutan ini lah sang tokoh utama kita, menemukan Mana Sword, sebuah pedang legendaris yang pernah digunakan oleh seorang pahlawan. Tugas sang tokoh utama ini adalah berpetualang mencari delapan kuil Mana, agar kekuatan dari Mana Sword bisa kembali dan menyelamatkan dunia.
Nostalgia dengan Grafis Baru
Saat pertama kali penulis memainkan Secret of Mana untuk PlayStation 4, yang penulis ingat adalah bagaimana game ini, bisa menghadirkan nostalgia lama seperti gamenya pada tahun 1993.
Setiap adegan dibuat dengan menyerupai versi lama, namun yang membedakan tentu adalah grafis dan penampilannya yang jauh lebih baik, dan dibumbui dengan beberapa unsur 3D agar tokoh di dalam game terasa lebih hidup (ini bukan era game 16 bit lagi).
Kontrol Mudah
Tipe pemain game seperti penulis, biasanya akan jenuh terlebih dahulu dengan game yang memiliki kontrol rumit, ditambah banyak shortcut untuk skill maupun item.
Hal tersebut tidak ditemukan di dalam game Secret of Mana. Memang ada beberapa teknik dan trik seperti serangan kuat, namun tidak sesulit itu.
Ramah Anak
Monster dan karakter, bahkan dunia di game Secret of Mana dibuat sangat lucu, cerah dan ceria. Merasa ragu untuk bermain game di ruang televisi keluarga namun ada anak-anak di sana? Maka di Secret of Mana, hal itu tidak akan terjadi.
Bahkan, anak-anak bisa ikut berpetulangan mengalahkan monster yang justru terlihat lucu dan menggemaskan.
Animasi yang Terlihat Aneh
Meskipun ini remake, namun ada yang aneh dari animasinya. Di beberapa adegan cut scene, ada animasi yang terlihat aneh. Sebagai contoh, langsung saja ke cut scene yang akan kamu lihat di awal bermain yaitu saat ketiga anak laki-laki memasuki hutan.
Saat sedang berbicara, mulut mereka sama sekali tidak bergerak, dan tidak ada ekspresi yang tergambar di wajah mereka. Sangat kaku, bahkan penulis sendiri tidak bisa terbawa suasana saat sedang bermain.
Tidak hanya itu kualitas pengisi suara (terlebih versi Inggris) juga terdengar aneh. Dikombinasikan dengan mulut yang tak bergerak, maka cut scene di sini benar-benar terlihat aneh.
AI yang Bodoh
Review Secret of Mana berikutnya masuk ke petualangan kita. Di sini ada tiga karakter, yaitu tokoh utama laki-laki kalian, satu tokoh utama wanita, dan satu Spirit. Spirit ini terkadang sangat menganggu permainan. Ruang gerak yang berbentuk 3D (namun ingin membawa kesan game lamanya) sebenarnya adalah pedang bermata dua.
Di satu sisi, penampilan jadi lebih baik, di sisi lain, pergerakan jadi lebih sulit. Jika sebagai pemain kamu bisa menyiasati pergerakan, maka tidak dengan AI. Ada kalanya di mana kamu sudah jalan beberapa langkah, namun AI masih terjebak di belokan.
Kesimpulan
Review Secret of Mana sampai ke kesimpulan. Hal yang membuat Secret of Mana versi PlayStation 4 bagus adalah, Secret of Mana itu sendiri, karena namanya sudah tinggi. Namun, untuk kamu yang ingin bernostalgia, game ini cocok dimainkan, meskipun sulit bertarung di beberapa area 3D atau mungkin harus kembali menuntun si AI yang bodoh.