Duniaku Reader Awards 2017: Pilih Game, Anime, hingga Momen Viral Terbaikmu di Sini!
Merayakan akhir tahun, Duniaku.net membuat Duniaku Reader Awards 2017 untuk memilih yang terbaik dari masing-masing kategori mulai dari game hingga anime! Lakukan vote sekarang juga!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Merayakan akhir tahun 2017, Duniaku.net mengadakan Duniaku Reader Awards untuk mengetahui yang terbaik dari masing-masing kategori, mulai dari game hingga anime!
Tidak terasa, tahun 2017 akan segera berakhir! Rasanya, suara terompet tahun baru 2017 baru kemarin terdengar, namun kini kita harus mengucapkan selamat tinggal kepada tahun yang penuh warna ini.
[duniaku_baca_juga]
Banyak sekali hal-hal mengagumkan yang terjadi di tahun ini, mulai dari game yang membawamu bertualang hingga ke masa depan seperti Horizon Zero Dawn dan Nier: Automata, dan anime yang tidak mungkin kamu lewatkan setiap episode-nya seperti Boku no Hero Academia.
Tidak sampai di dua kategori itu saja, ada juga film-film yang membuatmu berdecak kagum! Dunkirk, dan Star Wars: The Last Jedi adalah contoh dari puluhan film yang akan terus membekas di hati kita.
Tahun 2017 juga dipenuhi oleh superhero! Mulai dari Spider-Man: Homecoming, nostalgia ke masa lalu di Wonder Woman, hingga ke luar angkasa bersama dengan Guardians of the Galaxy vol. 2.
Indonesia pun juga telah menelurkan karya-karya yang tidak kalah bagusnya dengan film luar negeri. Di pertengahan tahun, Dian Sastrowardoyo kembali menunjukkan bakat bermain perannya di film Kartini.
Kemudian, menjelang akhir tahun, film Pengabdi Setan karya Joko Anwar yang dibintangi oleh Tara Basro laris menjadi bahan pembicaraan positif di kalangan penikmat film horor!
Oh iya, terakhir tapi tidak sampai di situ saja, ada juga momen-momen viral yang turut menghiasi tahun 2017 dengan penuh perasaan yang campur aduk! Mulai dari salah sebut "ikan tongkol" oleh anak SD di depan Presiden Jokowi, Fidget Spinner, hingga aksi seorang Demian di panggung America's Got Talent yang sayangnya harus pulang di perempat final.
Nah, mana yang menjadi "Terbaik 2017" bagimu? Sebelum melakukan voting di tautan ini, ada baiknya kamu melihat terlebih dahulu nominasi Duniaku Reader Awards 2017 berikut ini.
Tidak ada pilihanmu? Tenang, kamu bisa memberikan nominasi lainnya di halaman voting kok!
Game console dan PC terbaik 2017
- The Legend of Zelda: Breath of the Wild
- Horizon Zero Dawn
- Nier: Automata
- Persona 5
- Super Mario Odyssey
Anime terbaik 2017
- Shokugeki no Souma: San no Sara
- Little Witch Academia
- Boku no Hero Academia 2nd Season
- Kekkai Sensen & Beyond
- Shingeki no Kyojin Season 2
Film non-superhero terbaik 2017
- Coco
- Dunkirk
- Stephen King's IT
- Kingsman: The Golden Circle
- Star Wars: The Last Jedi
Film superhero terbaik 2017
- Wonder Woman
- Guardians of the Galaxy vol. 2
- Spider-Man: Homecoming
- Logan
- Thor: Ragnarok
Film Indonesia terbaik
- Kartini
- Night Bus
- Sweet 20
- Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak
- Pengabdi Setan
Aktor Indonesia terbaik
- Reza Rahadian (Critical Eleven)
- Deddy Sutomo (Kartini)
- Teuku Rifnu Wikana (Night Bus)
- Adipati Dolken (Posesif)
- Jefri Nichol (Dear Nathan)
Aktris Indonesia terbaik
- Tara Basro (Pengabdi Setan)
- Dian Sastrowardoyo (Kartini)
- Ardinia Wirasti (Critical Eleven)
- Tatjana Saphira (Sweet 20)
- Marsha Timothy (Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak)
Momen viral paling memorable
- Fidget Spinner
- Hari patah hati sedunia - Raisa dan Hamish
- Ikan tongkol
- Video audisi Biskuat
- Aksi Demian di America's Got Talent
Vote pilihanmu di Duniaku Reader Awards 2017 sekarang juga di tautan ini! Ingat, kalau di nominasi ini tidak ada pilihanmu, kamu tetap bisa memberikan nominasi di halaman voting.
Pengambilan voting akan ditutup pada tanggal 26 29 Desember 2017 pukul 23.59 WIB, dan pengumuman pemenang dari Duniaku Reader Awards 2017 ini akan dirilis bertahap mulai tanggal 27 - 31 30-31 Desember 2017.
Duniaku.net tunggu pilihanmu untuk menutup tahun 2017 dengan kesan terbaik!