Trailer Resmi Doom Eternal: The Ancient Gods Part 2 Telah Dirilis! 

Menuju klimaks! Apakah perjalanan Doom Guy akan berakhir?

Doom Eternal The Ancient Gods Part 2

Trailer resmi DLC Doom Eternal: The Ancient Gods Part 2 telah dirilis dengan suasana perang yang jauh lebih dahsyat daripada part sebelumnya! Penasaran hal apa saja yang muncul dalam trailernya? Cek semuanya di bawah!

1. Akhirnya Dark Lord menampakkan wujudnya secara penuh!

https://www.youtube.com/embed/kwAg53yq9uE

Bethesda Softworks selaku developer resmi Doom Eternal telah merilis trailer resmi melalui channel resminya di Youtube dan juga melalui laman resmi Facebook DOOM. Banyak kejutan dan situasi baru yang nanti akan dihadapi Doom Guy sebagai konsekuensinya karena telah membebaskan Dark Lord!

Di sini Dark Lord muncul di bentengnya, lengkap dengan armor yang jauh lebih besar daripada milik Doom Guy! Sang pemburu iblis harus menyadari bahwa kali ini dia tak bisa menghadapi musuh bebuyutannya sendirian.

Baca Juga: Sempat Booming, Easter Egg DOOG Dihapus di Patch DOOM Eternal

2. Kembalinya Valen Sang Pengkhianat dan Night Sentinels!

The Betrayer's returnDok. Bethesda Sofworks

Kali ini, Doom Guy tidak sendirian berperang melawan iblis. Banyak rekan-rekannya seperjuangannya dulu turut meramaikan perang akbar melawan Alam Neraka yang kini berada di bawah komando Dark Lord. Bahkan, Valen yang semula hanya nongkrong di Neraka kini ikut turun gunung.

Tidak hanya sekedar muncul, tetapi juga kembali memegang peranan penting sebagai komandan utama yang memimpin Night Sentinel demi menggempur para iblis. Di sini kita juga melihat robot raksasa Atlan dan Titan saling adu jotos selama peperangan!

3. Musuh baru dan senjata baru

Doom Guy and Dark LordDok. Bethesda Sofworks

Tidak hanya rekan-rekan Night Sentinels dan Valen saja yang muncul, Doom Slayer juga akan menerima senjata baru sebagai pengganti pedang Crucible. Nantinya, Valen akan memberikan senjata miliknya berupa palu miliknya untuk digunakan Doom Slayer dalam pertarungan terakhirnya melawan Dark Lord.

Selain itu, variasi monster-monster iblis yang akan dihadapi Doom Slayer juga semakin banyak dengan tingkat kesulitan yang bisa dikatakan tak main-main. Namun yang jadi pertanyaan, apakah DLC kali ini akan menjadi akhir perjalanan sang pembasmi iblis? Atau apakah pihak developer akan menyiapkan panggung medan perang yang jauh lebih besar di masa depan?

Setelah melihat trailer resminya, seberapa besar antusiasme kamu untuk menamatkan petualangan sang pembasmi iblis di DLC-nya? Sampaikan opinimu terhadap petualangan Doom Slayer nanti melalui kolom komentar di bawah, ya!

Baca Juga: Terkenal Sampai Game Yakuza, Ini 10 Fakta Riki Takeuchi!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU