Perbandingan 6 Desain Ninja Mortal Kombat Lama & Baru
Ada yang dulunya seperti monster, kini terlihat manusiawi
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu golongan petarung yang populer dalam game Mortal Kombat adalah para ninja seperti Sub-Zero, Scorpion dan Smoke. Dalam game Mortal Kombat 1, desain mereka sendiri mulai mengalami perubahan baik dari bentuk kostum maupun latar cerita.
Seperti perbandingan desain lama dan baru para ninja di Mortal Kombat?
Baca Juga: 8 Hal Seru di Trailer Reptile & Ashrah Mortal Kombat 1!
1. Sub-Zero
Ninja satu ini dikenal karena kemampuan es miliknya yang mampu membuat semua musuhnya membeku. Ia sendiri dikonfirmasi adalah Bi-Han berdasarkan dialog interaksinya jika sedang melawan Liu Kang.
Bentuk outfit-nya sendiri juga tak berubah, yaitu kostum ninja yang didominasi warna biru dengan tambahan aksen warna hitam.
Bedanya, Sub-Zero kali ini tak memakai topeng yang menutupi bagian rambut.
2. Scorpion
Sama seperti Sub-Zero, desain baru Scorpion juga terlihat lebih sederhana dibandingkan dengan versi lama.
Di versi lama, Scorpion menambahkan armor bahu dan topeng yang menutupi seluruh wajahnya.
Sedangkan di versi baru, Scorpion tak terlihat memakai aksesoris itu. Ia hanya mengenakan topeng yang menutupi area mulut dan membiarkan rambutnya terekspos.
Selain itu, Scorpion diperlihatkan mentato lengan kirinya dengan gambar kalajengking.
3. Smoke
Ninja yang memiliki kemampuan manipulasi asap ini memiliki perbedaan kontras di bagian desain lama dan barunya.
Jika di versi lama, Smoke hanya memakai rompi armor dan kaus abu-abu. Rambutnya juga lebih panjang.
Sedangkan di versi baru, tampilannya terlihat lebih muda dengan rambut pendek dan outfit khas ninja dengan warna kelabu lengkap dengan topengnya.
4. Rain
Karakter satu ini bisa dibilang seperti keluar dari ciri khas tampilan ninjanya.
Jika di versi lama, outfit Rain terlihat seperti seorang shinobi dengan kostum yang hampir menutupi sekujur tubuhnya.
Namun, di versi baru, kostumnya mulai berubah di mana tampilannya lebih condong ke petarung tipe penyihir. Ia bahkan kini diperlihatkan bertarung dengan senjata tongkatnya yang bisa dipakai untuk mengontrol pergerakan air.
Hal ini tentu cocok mengingat gelarnya saja adalah "High Mage of Outworld".
5. Ermac
Meski belum diketahui apakah Ermac akan muncul di cerita utama, ia terkonfirmasi telah hadir dalam video promosi DLC Mortal Kombat 1 bersama para karakter tamu, seperti Omni-Man dan Homelander.
Sama seperti Rain, Ermac juga kini mulai meninggalkan tampilan ninjanya di versi lama. Dalam game barunya, kostumnya terlihat lebih mengekspos bagian wajah dan lengannya.
Tampilannya jadi terkesan lebih mendekati seperti pendeta sekte jahat.
6. Reptile
Reptile bisa dibilang merupakan karakter yang tampilannya berubah paling drastis ketimbang yang lain.
Dalam versi lama, Reptile diperkenalkan dengan wujud yang sesuai namanya, yaitu kadal humanoid.
Namun dalam versi barunya, Reptile dimunculkan dengan wujud manusia normal, tetapi bisa bertransformasi menjadi monster kadal jika diperlukan.
Itulah perbandingan desain baru para ninja di game Mortal Kombat 1 dengan versi lamanya.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Daftar 6 Karakter DLC Mortal Kombat 1! Ada Homelander dan Peacemaker