Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!

Kembalinya anime fighter JoJo!

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!

Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R akhirnya bisa diakses untuk pertama kalinya! Bagaimana impresi kami terhadap demo game JoJo yang telah dinanti-nantikan ini? Temukan jawabannya di sini!

1. Bikin jingkrak dari halaman pertama!

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!JoJo's Bizarre Adventure All Star Battle R Demo. duniaku.com/Adhitya Daniel

Ketika kamu masuk dari halaman tutorial-nya, kamu akan kegirangan ketika menemukan bahwa ia adalah sebuah anime 2.5D fighter dengan ruang gerak ke samping dengan tombol dodge, namun dengan serangan weak, middle, strong intuitif yang lazim ditemukan dalam game sekelasnya!

2. Ada empat karakter keren!

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!JoJo's Bizarre Adventure All Star Battle R Demo. duniaku.com/Adhitya Daniel

Ketika memasuki character select, kita dapat bermain sebagai Jonathan Joestar, Jotaro Kujo, Dio Brando versi Stardust Crusaders dan Jolyne Cujoh! Pilihan karakter sebagai representasi variasi gaya bertarung karakternya tepat banget!

3. Auto Combo yang anime banget?

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!JoJo's Bizarre Adventure All Star Battle R Demo. duniaku.com/Adhitya Daniel

Seperti anime fighter pada umumnya, ia juga memiliki autocombo, dengan variasi efek spesial interaksi setiap karakternya begitu kombonya terhubung, sehingga menciptakan efek sinematik tanpa begitu mengganggu alur bermainnya!

Baca Juga: 10 Fakta Jolyne Cujoh, Anak Jotaro Kujo Tokoh Part 6 JoJo!

4. Training mode yang detail!

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!JoJo's Bizarre Adventure All Star Battle R Demo. duniaku.com/Adhitya Daniel

Training mode membawamu untuk mengenal mekanisme bertarungnya luar-dalam, dengan pengaturan partner sebagai player 2 secara hotseat hingga CPU dengan beragam tingkat kesulitannya!

5. Netcode yang cukup untuk demo!

Ini Impresi Pertama Demo JoJo's Bizarre Adventure: All-Star Battle R!JoJo's Bizarre Adventure All Star Battle R Demo. duniaku.com/Adhitya Daniel

Karena yang dibuka hanyalah fitur online match dan practice, kita diajak untuk mencoba menghadapi pemain lain secara online dengan koneksi internet yang cukup, dan netcode untuk versi demo ini dirasa masih cukup untuk mengetes kemampuanmu bertarung menghadapi pemain lain dengan lancar!

Apa opinimu terhadap Demo JoJo's Bizarre Adventure All-Star Battle R? Sampaikan opinimu terhadap game crossover maha besar JoJo tersebut melalui kolom komentar di bawah ini, ya!

Baca Juga: 10 Fakta Jotaro Kujo, Tokoh Utama Terpopuler Serial JoJo!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU