10 Hal Tentang Valorant Episode 5 Act I yang Wajib Kamu Tahu!
Siap-siap buat Pearl!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah Agent baru Fade terbit, kini kamu akan sesaat lagi bertemu dengan Valorant Episode 5 Act I! Penasaran apa saja hal baru di dalamnya? Cek di sini!
1. Peta Pearl!
Map terbaru sekaligus ke-8 Valorant bernama Pearl. Berbeda dengan peta sebelumnya yang di atas langit dan tanah, kali ini Pearl berada di bawah air tepatnya di Omega Earth!
2. Lore Pearl!
Peta ini berkisah tentang kota yang terendam banjir bandang karena perubahan iklim. Dengan terjadinya bencana tersebut Earth Industry membangun kota-kota bawah air untuk keberlangsungan hidup.
3. Terinspirasi Portugal!
Portugal menjadi contoh dasar kota ini, yang di mana menampilkan mural dan muralis dari Portugis asli di sepanjang lokasinya. Bukan hanya itu, lagu tradisional, musisi dan musik fado asli Portugis tidak lupa untuk disertakan. Level Designer Joe Lansford terinspirasi lagu “Nothing Stirs” di beberapa tempat di peta ini.
4. Punya tiga jalur!
Tidak seperti map lainya yang memiliki teleporter, ascender, atau pintu map ini dibuat langsung untuk menyerang musuh dengan komitmen. Ditambah lagi dengan tiga jalur untuk penyerangan, pendek, sedang dan panjang yang didesain susah untuk putar balik. Joe juga mengatakan, “walau map ini tampak sederhana tapi masih banyak kejutan di dalamnya.”
5. Battlepass baru!
Produser Laura Baltzer mengatakan, dia mendesain battlepass ini dengan tujuan membuat pemain merasa menjadi yang terbaik dari yang terbaik dengan battlepass yang mendorong kepercayaan lebih seperti spray We Can Do It, Task Force 809 Phantom dengan gantungan Heavy Lifting dan lain sebagainya.
6. Isi battlepass premium!
Battlepass ini tetap dibanderol dengan harga 1000 Valorant Point. Dengan harga segitu kita bisa mendapatkan highlight berbayar berupa Task Force 809 Knife, Task Force 809 Phantom, Spitfire Operator, Player Card Enter the Duelists, Spray Never Forget Leg Day, dan gantungan senjata Cat Tactics.
7. Highlight yang gratis!
Highlight gratis battlepass kali ini berupa Shimmer Classic, Player Card Vacation, Spray That's a Blowout, dan gantungan senjata Perfect Pattern siap menemani setiap harimu dalam bermain Valorant!
8. Seri skin baru!
Yang terakhir dari update Valorant bulan Juni adalah skin baru yang dinamai Prelude To Chaos. Skin ini dihiasi beragam api kehancuran dan diperuntukkan untuk membantai dan mengintimidasi dengan suaranya yang menggelegar!
9. Inspirasi dari game legendaris!
Principal Artist, Chris Stone terinspirasi dengan Quake III, Half Life, dan UT99 dalam membuat skin baru ini. Dengan membawa tema fantasi, senjata industri berat, dan energi yang tidak stabil diharapkan bisa membangun rasa nostalgia diantara pemain. Bentuknya yang besar dan animasi visual yang kacau menambah kesan fantasi. Sedangkan audio yang dipasang terdengar sangat berat dan mengguncangkan ruangan, serta bisa memacu adrenalin dengan cepat.
10. Apa saja isinya?
Prelude To Chaos memiliki harga yang lumayan kali ini: 8.700 Valorant Point. Pemain bisa mendapatkan senjata melee Blade of Chaos, Vandal, Operator, Shorty, Stinger, gantungan senjata, dan Spray Prelude to Chaos. Untuk pedangnya memiliki dua level dan tiga varian, sedangkan senjata apinya memiliki empat level dan tiga varian.
Ada yang kamu kejar dalam battlepass Valorant Episode 5 Act I? Sampaikan opinimu terhadap update tersebut melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: VALORANT Perkenalkan Fade, Agen Baru dan Patch 4.08