10 Fakta Guile Street Fighter, Petarung Klasik yang Amerika Banget!
Ternyata, dia berdasarkan karakter JoJo, lho!

Guile Street Fighter merupakan karakter yang tentu saja tidak hanya unik permainan defensifnya, tapi juga dengan gaya rambutnya yang sapu banget! Nah, penasaran dengan berbagai fakta Guile? Temukan di sini!
1. Guile menggunakan hair spray kelas militer khusus untuk membuat rambutnya tegak seperti sapu!
2. Kalung dogtag yang dikenakannya milik temannya yang hilang diculik Shadaloo, Charlie!
3. Secara resmi, desain gambar karakter Guile terinspirasi dari Jean-Pierre Polnareff dari JoJo's Bizarre Adventure: Stardust Crusaders!
4. Produser Noritaka Funamizu juga menjelaskan kalau nama Guile diambil dari musuh bebuyutan Polnareff, J. Geil!
5. Guile merupakan abang ipar Ken, rivalnya Ryu, melalui saudari istrinya!
Baca Juga: 10 Fakta Ken Masters Street Fighter, Rival Ryu yang Berbakat!
6. Film live action Street Fighter The Movie muncul di tanggal 23 Desember 1994, persis di ulang tahun Guile!
7. Guile merupakan satu-satunya karakter di Street Fighter IV dan V yang memiliki dua Air Throw!
8. Di versi Jepang, istri Guile bernama Julia, sementara di luar negeri, istrinya berganti nama menjadi Jane!
9. Di tahun 2017, Guile pernah menjadi juru bicara gel rambut J dari Jepang, yang merupakan produk buatan Yanagiya!
10. Kalimat kemenangan Guile yang legendaris dari Street Fighter 2 berbunyi "Pulang dan jadi pria keluarga!". Ketika tamat dengan karakter itu, ia pulang kembali ke keluarganya.
Apa opinimu tentang berbagai fakta Guile Street Fighter di sini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini, ya!
Baca Juga: 10 Fakta Ryu Street Fighter, Tokoh Utama yang Tidak Merasa Juara!