Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake

Bukan hanya kuat, sosok ini juga pintar!

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake

Pada tahun 2007, Naughty Dog memperkenalkan sebuah game yang cukup seru untuk diikuti, game tersebut adalah Uncharted: Drake's Fortune. Game yang dirilis khusus untuk PlayStation 3 ini langsung mendapatkan sambutan meriah dari para gamer.

Memang untuk urusan ide, Uncharted mengambil ide yang sudah ada karena mirip dengan Tomb Raider zaman dulu. Bedanya yang menjadi fokus cerita utamanya adalah seorang laki-laki bernama Nathan Drake. Misi Drake juga tergolong sama yaitu mencari peninggalan-peninggalan sejarah sembari berusaha menyelamatkan diri dari penjahat.

Tenggelamnya nama Tomb Raider justru membuat game besutan Naughty Dog ini semakin meroket. Tentu meroketnya Uncharted tidak lepas dari karakter Nathan Drake itu sendiri. Bahkan dalam petualangannya, Drake sendiri menyimpan berbagai fakta yang sangat baik untuk diikuti bro.

Mungkin tanpa basa-basi lagi, bagaimana langsung saja kita bahas mengenai fakta Nathan Drake, apalagi laki yang satu ini merupakan salah satu karakter terbaik di industri game.

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: Change.org[/caption]

Harus diakui, ada banyak ide yang mendorong terciptanya seorang Nathan Drake. Setidaknya hal ini dikatakan oleh Direktur Kreatif Naughty Dog, Amy Hennig. Dalam pembuatannya Amy memasukkan unsur humor untuk seorang Nathan Drake, meskipun ia dalam keadaan terjepit. Bahkan Drake sendiri dianggap sebagai tokoh yang sadar bahwa dirinya tidak bisa serius.

Desain permainan Uncharted pertama, Richard Lemarchand mengungkapkan salah satu yang menjadi inspirasi seorang Nathan Drake adalah Johnny Konoxville yang merupakan salah satu orang besar di industri perfilm-an. Alasan menjadikan Knoxville sebagai inspirasi adalah karena Lemarchand ingin memasukkan sikap dingin dan keren milik Knoxville.

Bahkan bukan hanya Knoxville, orang-orang seperti Nolan North dan Cary Grant juga menjadi inspirasi diciptakannya karakter Nathan Drake. Pemimpin Animator Sinematik Naughty Dog, Josh Scherr mengatakan ia ingin membuat Nathan Drake sebagai orang biasa yang harus berusaha ketika memanjat dan terlihat gugup ketika sedang situasi dikelilingi api.

Intinya, esensi "orang biasa" inilah yang ingin dilihat dari sosok Nathan Drake.

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: God Hates Geeks[/caption]

Tentu bagi sebagian gamer mereka tidak bakal sadar bahwa Nathan Drake mengalami penampilan yang berubah-ubah. Yang diubah memang bukanlah hal berpengaruh dalam game, tapi perubahan yang dilakukan ini berpengaruh pada penampilan.

Pertama adalah fisik dari Nathan Drake di Uncharted: Drake's Fortune terlihat cukup kecil. Tidak ada otot-otot besar di sana, Drake terlihat cukup kurus dan hal ini diiyakan oleh Amy Hennig. Padahal sebelumnya Hennig menginginkan Drake punya penampilan lebih besar dari yang ada di seri Uncharted: Drake's Fortune.

Barulah di game kedua Drake memiliki tubuh yang lebih besar serta berotot. Tapi adalagi perubahan yang tak kalah signifikan dari segi penampilan yakni warna matanya berubah dari cokelat, menjadi biru di seri ketiga Uncharted: Drake's Deception.

Masih belum selesai, perubahan juga terjadi pada tinggi badan seorang Nathan Drake. Awalnya ia memiliki tinggi badan 1,80 meter dan kemudian diubah menjadi 1,87 meter di Uncharted: The Thieves End seperti yang dinyatakan oleh karyawan Naughty Dog itu sendiri. Itulah yang menjadi fakta Nathan Drake selanjutnya.

Nah, ada fakta Nathan Drake apalagi ya yang bisa kalian ketahui? Yuk meluncur ke halaman selanjutnya.

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: Movie TV Tech Geeks[/caption]

Di bom dari atas gedung, di ikat di pesawat yang hampir jatuh, atau dikepung banyak orang dengan senjata api lengkap ternyata tidak membuat seorang Nathan Drake takut. Sebagai seorang yang cerdas, ia selalu bisa meloloskan diri dalam keadaan sesulit apapun.

Tapi kenyataannya, sebagai karakter yang digambarkan seperti manusia biasa pada umumnya, Nathan Drake memiliki fobia. Sosok yang satu ini mengakui bahwa ia sangat takut dengan badut. Pengakuan ini dibuatnya di Uncharted: Among Thieves atau seri kedua dari empat seri Uncharted di PlayStation.

Ia mengakui kepada sang kekasih, Elena Fisher bahwa ia tidak takut saat terjepit dalam keadaan genting. Bahkan dari nilai satu hingga 10, Drake hanya memberikan nilai empat untuk menggambarkan tingkat ketakutannya. Kemudian Elena yang tidak terima bertanya kembali mengenai apa yang ditakuti oleh Drake.

Kemudian sang jagoan menjawab bahwa ia takut badut dan memberikan nilai 10 dari 10 yang artinya Drake sangat takut dengan badut! Tidak percaya, kalian bisa lihat videonya di bawah ini guys.

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: Mygaming[/caption]

Bagi yang sudah main, Uncharted 3 atau Uncharted: Drake's Deception menggunakan latar belakang tempat yang berbeda dari biasanya yakni padang gurun. Meski begitu, latar tempat berbeda ini memberikan kesan berbeda dari game-game sebelumnya, apalagi tampilan Nathan Drake berbeda dari sebelumnya di dalam seri ini.

Di Uncharted ketiga, Drake menggunakan baju putih, surban di leher, dan juga pouch tembakan di kiri serta kanannya. Tapi tahukah kalian, penampilan Drake ini sangat familier, terutama bagi pencinta film-film jadul. Pakaian yang Drake gunakan di game ketiga itu terinspirasi dari pakaian yang digunakan oleh Brenda Fraser yang menjadi sosok Richard "Rick" O'Connell di film The Mummy (1990).

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: Plugedin[/caption]

Bisa dilihat bukan, di atas merupakan gambar dari The Mummy (1990) yang menampilkan Rick bersama keluarganya. Ia mengenakan baju yang sama seperti apa yang Drake gunakan di Uncharted 3. Bedanya, Rick tampil tanpa surban. Fakta yang satu ini layak menjadi fakta Nathan Drake yang harus diketahui.

Tentu sangat beralasan mengapa Drake terinspirasi dari sosok Rick. Pertama mungkin saja karena pekerjaan mereka serupa yaitu sama-sama penjelajah tempat kuno dan yang kedua karena latar tempat ceritanya yang memang sama-sama berada di gurun pasir.

Cerdas dan Pemberani, Inilah Beberapa Fakta Nathan Drake Source: Nerdreactor[/caption]

Salah satu fakta Nathan Drake terakhir yang cukup layak untuk kalian ketahui adalah usia dari sang jagoan itu sendiri. Dari seri ke seri, salah satu yang menarik adalah perubahan yang terjadi wajah dari sang jagoan yang menjadi semakin dewasa dan matang.

Di seri pertama, Nathan Drake berusia 31 tahun dan kemudian berlanjut ke seri kedua Nathan Drake berusia 33 tahun. Sedangkan di game ketiga, ia berusia 35 tahun. Barulah di seri keempat yang merupakan seri pemungkas, Drake berusia 38 tahun. Bisa dilihat bahwa semakin tua Drake, maka semakin banyak pula keriput di wajahnya.

Bertambahnya usia membuat karakter Nathan Drake nampak hidup sehingga banyak gamer yang tertarik untuk mengikuti kisah serta jalan hidupnya. Karena sedikit sekali game yang membuat karakternya semakin tua dari seri ke seri apalagi mau mengakhiri ceritanya seperti apa yang dilakukan Naughty Dog dengan Uncharted-nya.


Sepertinya itulah beberapa fakta Nathan Drake yang wajib diketahui oleh kalian, terutama yang sangat suka serta mencintai serial Uncharted. Karena harus diakui pula, sosok dan cerita mengenai seorang Nathan Drake-lah yang membuat game ini begitu disukai dan dicintai oleh gamer, selain dari sisi gameplay-nya yang memang luar biasa seru, salut buat Nathan Drake!

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU