6 Fakta Terrorcons Transformers: Rise of the Beasts, Kubu Robot Jahat!
Jumlah anggota utamanya terbilang sangat sedikit
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Terrorcons merupakan salah satu antagonis yang sempat memojokkan Autobots dan Maximals dalam konflik perebutan kunci Transwarp. Meski jumlah anggota utamanya sedikit, mereka tergolong sangat tangguh.
Apa saja fakta menarik Terrorcons? Berikut daftarnya!
Baca Juga: 7 Fakta Mirage Transformers: Rise of the Beasts, Autobots Ramah?
1. Pelayan setia Unicron
Tak seperti Decepticons, Terrorcons adalah sekelompok penjahat yang memiliki tuannya sendiri.
Yup, mereka sendiri diketahui melayani Unicron, sang pemakan planet. Meski tergolong sangat kejam pada musuh, para Terrorcons begitu loyal dan patuh pada iblis planet tersebut.
Sekali Unicron bertitah, para Terrocons akan langsung menjalankannya tanpa banyak tanya dan akan menerima hukuman jika sampai gagal.
2. Bertugas menginvasi planet yang dijadikan target oleh Unicron
Setiap ingin memakan planet, biasanya Unicron akan mengirim Terrorcons untuk menginvasi para penduduk setempat.
Mereka ditugaskan membunuh setiap penghuni yang berani melawan atau membawakan sesuatu yang dirasa berguna bagi kepentingan Unicron.
Salah satu contohnya adalah saat mengetahui keberadaan kunci Transwarp di bumi, Unicron langsung menerjunkan Terrorcons demi mendapat relik tersebut.
3. Dipimpin oleh Scourge
Kelompok Terrorcons sendiri dipimpin oleh Scourge.
Hal itu terlihat dari interaksi mereka di mana Scourge selalu mendapat laporan dari Battletrap dan Nightbird dan momen waktu ia mengatur para bawahannya sebelum pertempuran akhir dimulai.
Scourge juga yang bertanggung jawab untuk melaporkan hasil misinya secara langsung kepada Unicron selaku majikan mereka.
4. Jumlah member utamanya sangat sedikit
Jika jumlah Decepticons terbilang cukup banyak, maka hal sebaliknya justru berlaku ke Terrorcons.
Jumlah member utamanya adalah yang paling sedikit dari semua kubu Transformers yang diketahui, yaitu tiga personil termasuk Scourge sebagai pemimpinnya.
Oleh karena itu, mereka sendiri dibantu pasukan robot kiriman dari Unicron jika sampai terjadi perang besar.
5. Berhasil membuat para Autobots terpojok
Walau member mereka sedikit, ketangguhan para Terrorcons tak bisa dianggap remeh. Mereka diketahui berhasil membuat para Autobots dipojokkan dua kali dalam pertempuran.
Pertama, saat pertempuran di museum, Autobots hampir kalah saat Optimus hampir terbunuh dan kunci Transwarp berhasil direbut oleh Scourge.
Jika Airazor tak datang tepat waktu, bisa dikatakan nasib Autobots mungkin akan berakhir di bagian awal cerita.
6. Dikalahkan oleh aliansi Autobots dan Maximals
Meski sempat mempercundangi para Autobots dan membuat dua member Maximals tewas, nasib Terrorcons ujung-ujungnya berakhir pada pertempuran terbesar mereka.
Berkat kerjasama Autobots dan Maximals, satu persatu member Terrorcons berhasil dijatuhkan.
Nightbird dibunuh oleh Bumblebee yang baru saja bangun dari komanya. Battletrap tewas setelah dihajar dua Optimus sekaligus.
Sedangkan Scourge mati setelah badannya dilelehkan ke aliran lava dan kepalanya dicabut oleh Optimus Prime.
Itulah pembahasan tentang fakta Terrorcons, grup Transformers pelayan Unicron di Transformers: Rise of the Beasts.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 15 Tokoh Terkuat Transformers: Rise of the Beasts, Ada Manusia?