Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?

Apakah berhubungan dengan Pacifista jenis Seraphim?

Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?

Setelah Rayleigh hadir di Pulau Wanita dan mengakhiri perang, sepertinya situasi Kurohige berakhir dengan aman di One Piece. Kurohige mundur tanpa membunuh atau mengambil kekuatan Hancock.

Meski begitu, halaman terakhir mengungkap kejutan: Koby diculik Kurohige. 

Padahal Koby itu bukan pemakan Buah Iblis, jadi dia pastinya gak punya kekuatan yang diinginkan Kurohige. Jadi kenapa Kurohige menculik Koby di One Piece? Apa yang dia inginkan dari Koby?

Ini teori saya! 

1. Kemungkinan pertama: diinterogasi soal Seraphim

Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?Koby versi anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Di One Piece 1059, para Angkatan Laut yang menyerang Pulau Wanita didukung oleh Seraphim, Pacifista model baru.

Bahkan Kurohige berhadapan dengan satu Seraphim: yang penampilannya mirip-mirip Mihawk kecil dan tampaknya memakai pedang. 

Kurohige mungkin penasaran dengan Seraphim, dan dia menculik perwira Angkatan Laut seperti Koby untuk tahu apa itu. 

Baca Juga: 6 Tokoh One Piece yang Cocok Dapat Kekuatan Mero Mero no Mi 

2. Kemungkinan kedua: Koby punya bounty dari Cross Guild, dan Kurohige hendak mengklaim bounty

Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?Mihawk dan Crocodile menghajar Buggy di One Piece 1058. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Katanya sih Cross Guild memberi bounty ke Angkatan Laut.

Koby yang merupakan hero dari Rocky Port bisa jadi punya bounty yang lebih tinggi dari Angkatan Laut level rendah.

Kalau begitu, rasanya Kurohige bisa saja menyerahkan Koby ke Cross Guild untuk dapat duit.

Ini kemungkinan menarik, karena kalau Koby diserahkan ke Cross Guild, maka Koby akan ketemu Alvida lagi. 

3. Kemungkinan ketiga: dibawa ketemu Kuzan?

Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?Kuzan versi anime. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Kuzan itu sekarang katanya sekutu kelompok Kurohige.

Koby adalah salah satu Angkatan Laut yang sifatnya jujur, dan mungkin menarik perhatian Kuzan.

Apakah mungkin Koby hendak dibawa ke Kuzan? 

4. Kemungkinan keempat: sebenarnya ini bukan penculikan? Koby ikut dengan sengaja?

Teori: Kenapa Kurohige Menculik Koby di One Piece?youtube.com/dbsexplained

Kurohige sebenarnya punya semacam utang budi ke Koby. Kurohige bisa menjadi bos Pulau Bajak Laut itu karena aksi Koby di Rocky Port memberinya peluang untuk menggulingkan Ochoku, pemimpin pulau sebelumnya.

Saat Kurohige sedang mencengkeram Hancock juga dia tak tampak memiliki masalah dengan Koby. 

Karenanya mengejutkan di halaman terakhir si Koby tahu-tahu diculik.

Saya pun curiga kalau ada kemungkinan Koby gak benar-benar diculik. Dia mengikuti Kurohige dengan sengaja, karena suatu alasan, dan Angkatan Laut lain (yang sempat jadi batu) tak mengetahui itu.

Bukan hal mengejutkan juga jika anggota SWORD mengikuti seorang Yonko. X Drake dulu menjadi pengikut Kaido. 

Nah itu teori saya soal kenapa Kurohige menculik Koby di One Piece. Apakah teori saya itu ada yang benar? Apakah salah semua?

Mari kita nantikan bersama jawabannya! 

Baca Juga: One Piece 1059 Ungkap Alasan Sejati Yamato Gak Ikut Luffy

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU