Rockstar dari Kelompok Shanks One Piece Sebenarnya Kuat?  

Ingat, kelompok Shanks konon gak punya titik lemah

Rockstar dari Kelompok Shanks One Piece Sebenarnya Kuat?  

Saat Rockstar dari kelompok bajak laut Rambut Merah pertama muncul di One Piece, mungkin ada pembaca yang meremehkan dia.

Bukan hanya dia seperti dianggap remeh oleh kelompok Whitebeard, bahkan Marco dari kelompok Whitebeard mengaku tak pernah dengar namanya, bounty yang dia banggakan saat itu masih kalah dari bounty Luffy.

Meski begitu, sepertinya kita tidak bisa meremehkan dia. 

1. Kru kelompok Shanks dikatakan seimbang dan sulit ditembus

Rockstar dari Kelompok Shanks One Piece Sebenarnya Kuat?  onepiece.fandom.com

Saat disebut di bab 957, kelompok Shanks dikatakan seimbang dan sulit ditembus.

Ini memberi indikasi kalau kelompok Shanks sepertinya tidak memiliki titik lemah, dan meski anggotanya lebih sedikit dari kelompok Yonko lain, semua anggota tergolong tangguh untuk Angkatan Laut.

Ini seharusnya termasuk Rockstar.

Baca Juga: Eiichiro Oda Perkenalkan Nama 6 Eksekutif Kelompok Shanks! 

2. Rockstar disebut Oda kuat, meski bukan eksekutif

Rockstar dari Kelompok Shanks One Piece Sebenarnya Kuat?  youtube.com/whitebeard

Di SBS One Piece volume 101, ada pembaca meminta Oda menyebutkan nama anggota kelompok Shanks selain Beckman, Lucky Roux, dan Yasopp.

Oda lalu menyebutkan nama para eksekutif seperti Limejuice, Bonk Punch, dan Hongo, beberapa orang lain yang berpose di sekeliling Shanks saat Shanks di Marineford.

Nah, Oda juga menyebutkan kalau Rockstar itu kuat, tapi dia tidak punya gelar eksekutif.

Ini mungkin tidak mengherankan. Rockstar mengatakan sendiri dia adalah rookie, atau anak baru, saat bertamu ke kelompok Whitebeard. 

Bandingkan dengan sosok seperti Beckman, Lucky Roux, dan Yasopp yang sudah bersama Shanks sejak lama. 

Hanya saja, menarik juga Oda tetap menyebut Rockstar kuat. 

3. Pasti ada alasan juga Shanks membiarkan Rockstar sendirian mengantar pesan ke Whitebeard

Rockstar dari Kelompok Shanks One Piece Sebenarnya Kuat?  dailymotion.com/umairbasit

Selain itu, saya juga merasa harusnya ada alasan Shanks membiarkan Rockstar yang mengantar pesan ke Whitebeard.

Mungkinkah alasannya cuma untuk mengerjai Rockstar selaku rookie? Atau Shanks cukup kenal Whitebeard untuk mengetahui kalau Yonko itu cukup terhormat untuk tidak menyerang pengantar pesan? 

Mungkin iya. Hanya saja, saya rasa sih pasti ada sesuatu dalam diri Rockstar yang membuat Shanks mempercayakan pesan itu ke Rockstar, dan Rockstar mengantar pesan itu sendirian. 

Melihat Oda sendiri menyebut Rockstar itu kuat di SBS 101, dan kelompok Shanks dikatakan seimbang, bisa jadi Shanks memang percaya Rockstar bisa jaga diri. 

Nah, itu situasi kenapa Rockstar dari kelompok Shanks dicurigai sebenarnya kuat.

Kalau menurutmu gimana? Percaya gak dia sebenarnya kuat?

Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Teori: Cerita Shanks yang Mana yang Diangkat di One Piece Film Red?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU