Resmi, Inilah Susunan Baru 4 Yonko Setelah Kekalahan Big Mom dan Kaido
Semuanya beneran ada di sampul One Piece volume 25?!
Setelah Shirohige kalah, Kurohige berujung menjadi Yonko baru.
Nah, di Onigashima ada dua Yonko tumbang: Kaido dan Big Mom. Berarti dua kursi Yonko kosong.
Siapa yang menjadi Yonko One Piece baru? Satu nama sih sudah jelas, tapi satu lagi cukup kejutan!
1. Shanks
Tentu saja, Shanks masih ada di daftar Yonko.
Shanks adalah satu-satunya Yonko orisinal yang masih tersisa sekarang.
Orisinal yang saya maksud sudah tentu adalah para Yonko sebelum time-skip, yaitu Shirohige, Kaido, Big Mom, Shanks. Tiga nama sudah tumbang dari daftar itu.
Saya jadi penasaran melihat seperti apa reaksi Shanks setelah mengetahui dua Yonko baru. Dua itu punya koneksi ke dia.
Baca Juga: Teori: 4 Hal yang Bisa Menghambat Law Menjadi Yonko di One Piece
2. Kurohige
Marshall D. Teach sang Kurohige pun jelas masih menempati posisi Yonko.
Mari kita nantikan akan seperti apa peran Kurohige di alur mendatang.
3. Monkey D. Luffy
Nah, inilah salah satu nama Yonko baru.
Sudah jelas Luffy akan menjadi Yonko baru. Pencapaian-pencapaiannya luar biasa, dan dia sudah menjatuhkan Kaido.
Meski begitu, ada twist menarik.
Foto yang digunakan di poster buruan Luffy adalah foto Luffy dalam Gear 5.
Pemerintah Dunia tidak mau menggunakan foto itu, dan bahkan mereka mau menutupi nama "D." Luffy. Meski begitu, mereka tidak bisa menghentikan percetakan poster tersebut.
Yang membuat poster itu bisa terus dicetak dan didistribusikan adalah Big News Morgans.
4. Buggy
Duniaku.com sudah membuat teori sebelumnya, soal alasan Buggy bisa jadi Yonko baru.
Ternyata beneran kejadian.
Yonko baru kedua bukan Law dan Kid, melainkan Buggy.
Untuk Buggy, penyebab dia jadi Yonko belum diketahui. Apakah dia lolos dari kejaran Angkatan Laut? Jawabannya harus kita nantikan bersama.
Yang jelas? Buggy memang memiliki sesuatu yang gak dimiliki Kid dan Law: pengaruh besar di New World dan dunia hitam.
Nah itu susunan 4 Yonko baru setelah kekalahan Big Mom.
Kamu mungkin menyadari satu hal:
Empat Yonko ini semuanya ada di sampul One Piece volume 25.
Jadi penasaran apa Oda sudah merencanakannya sejak awal.
Kalau menurut kamu tentang Yonko One Piece baru ini gimana? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Teori One Piece: 7 Alasan Buggy Bisa Jadi Yonko Baru!