Pluton atau Poseidon, Mana yang Akan Diincar Kurohige?
Caribou punya informasi soal Pluton dan Poseidon
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Caribou memiliki informasi soal Pluton dan Poseidon di One Piece.
Karenanya, gawat sekali dia akan dibawa ke Kurohige.
Kira-kira Kurohige akan mengincar Pluton atau Poseidon di One Piece? Ini teori saya!
1. Secara sederhana sih, sudah tentu Kurohige akan mengincar dua-duanya
Kalau yang ditanyakan adalah Kurohige akan mengincar Pluton atau Poseidon, dia seharusnya ya akan mengincar dua-duanya.
Namun ada kemungkinan dia hanya akan bergerak ke salah satu saja, sementara dia akan menyuruh Titanic Captain lain untuk mengincar yang lain.
Nah, kalau begitu kira-kira Kurohige akan memilih mengincar Pluton atau Poseidon?
2. Informasi Caribou soal Poseidon seharusnya lebih jelas: Shirahoshi adalah Ancient Weapon
Di bab 650, Caribou menguping pembicaraan Neptune dan Robin.
Di situ dia mendengar jelas kalau Shirahoshi adalah salah satu Ancient Weapon.
Kurohige adalah sosok yang sejauh ini bergerak dengan rencana jelas. Dia jadi Shichibukai supaya dia bisa masuk ke Impel Down dan mengeluarkan beberapa narapidana kuat untuk dijadikan anak buahnya, Buah Yami Yami dan Gura Gura berguna untuk memperkuatnya...
Jadi dia mungkin akan memilih untuk secara pribadi memburu Shirahoshi, karena lokasi dan bentuknya sudah jelas.
Selain itu, Kurohige adalah petarung yang biasanya pilih-pilih musuh. Bila dia berpotensi melawan musuh yang lebih kuat di saat yang salah dia biasanya akan memilih mundur.
Samurai Wano punya reputasi kuat... sementara para petarung Kerajaan Ryugu itu terasa lebih lemah.
Menculik Shirahoshi seharusnya akan lebih mudah bagi Kurohige.
Yang jadi masalah mungkin Fish-Man Island itu lebih jauh dari Hachinosu dibanding Wano.
3. Memperoleh Pluton mungkin akan dinilai lebih menantang oleh Kurohige
Informasi yang Caribou ketahui soal Pluton harusnya tidak sejelas infonya soal Poseidon.
Dari dialog yang Caribou kuping di bab 1056, yang seharusnya dia dengar hanya sebatas Pluton ada di Wano.
Bisa saja sih Kurohige menyerbu Wano terang-terangan, dibantu kemampuan Wapu Wapu no Mi Van Augur untuk melewati perlindungan alami Wano.
Tapi saya rasa tim yang akan dikerahkan ke Wano adalah tim yang datang ke Egghead: Catarina Devon dibantu Van Augur.
Devon bisa menyamar, Van Augur bisa membantu Devon teleportasi. Mereka mungkin akan menyelinap dulu ke Wano, mengumpulkan informasi, baru kemudian memanggil armada utama Kurohige.
4. Jadi, Pluton atau Poseidon? Mana yang akan diincar Kurohige?
Sekali lagi, harusnya Kurohige akan mengincar dua-duanya.
Tapi berhubung informasi Caribou soal Poseidon lebih jelas, dan pertahanan serta para petarung Fish-Man Island lebih lemah dari Wano, saya curiga Kurohige akan mengincar Poseidon duluan.
Sementara itu yang bergerak ke Wano adalah tim pengumpul informasi. Yang bisa saja terdiri dari Van Augur, Catarina Devon, atau Laffitte (yang bisa terbang). Mungkin Kuzan juga akan dikerahkan untuk memastikan tidak ada masalah merebut Pluton.
Yang jelas sih begini: saya yakin akan terjadi sesuatu pada Pluton dan Poseidon.
Poseidon tampaknya memang dibutuhkan untuk mengaktifkan harta sejati Joy Boy di Laugh Tale, namun sejauh ini Shirahoshi tidak bergerak, dan Luffy pun tidak tahu soal ramalan mengenai "dua penguasa" yang didengar Roger dan Oden dulu.
Kozuki Oden sejak dulu ingin perbatasan Wano dibuka (yang berarti Wano akan kehilangan pertahanan alaminya, dan Pluton bangkit) namun keinginannya belum dikabulkan karena Momonosuke dan yang lain belum paham kenapa Oden menginginkan hal tersebut.
Bisa jadi justru butuh campur tangan Kurohige supaya perbatasan Wano dibuka (dan Pluton aktif) serta Poseidon digerakkan ke Laugh Tale.
Nah itu teori saya soal Pluton atau Poseidon, mana yang akan diincar Kurohige.
Kalau menurutmu gimana? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Teori: Gimana Jadinya Kalau Kurohige Menyerang Wano di One Piece?