[One Piece] Ditinggal di Ibu Kota, Akankah Kyoshiro Membantu Hiyori?
Kyoshiro bisa bikin kejutan nih!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Topik terpanas di One Piece 958 adalah Topi Jerami yang hilang. Yang tersisa hanya tinggal Akazaya Nine, yang tidak tahu harus melakukan apalagi.
Tapi bab itu juga mengungkap hal menarik: Orochi meninggalkan Kyoshiro di ibu kota. Sebelumnya, Orochi sudah mengetahui keberadaan Kozuki Hiyori dan mungkin bakal membahayakan adik Momonosuke itu. Akankah Kyoshiro menolong Hiyori lagi?
1. Pertolongan Kyoshiro dulu
Hiyori, dalam penyamaran sebagai Komurasaki, sempat membuat Orochi naik pitam. Komurasaki menampar Orochi dan melindungi O-Toko, yang dianggap menertawakan Orochi.
Kyoshiro kemudian menebas Komurasaki. Tapi semua itu tampaknya hanya sandiwara, karena kemudian Hiyori bisa kembali menggunakan identitas aslinya dan lari bersama O-Toko.
Karenanya, ada dugaan kalau Kyoshiro sebenarnya bukan sekedar muncikari untuk Hiyori. Dia selama ini menjaga Hiyori, menggantikan Kawamatsu yang ditangkap.
Baca Juga: [One Piece] Dari yang Resmi, Ini 13 Pengguna Haoshoku Haki Terkuat!
2. Rahasia Hiyori ketahuan
Di akhir babak kedua alur Wano, eksistensi Hiyori yang rahasia telah diketahui juga Shogun Orochi karena pengkhianat di aliansi Luffy. Saat Orochi berangkat ke Onigashima di bab 958 sih Hiyori tidak terlihat bersamanya, menandakan Hiyori belum ditangkap. Tapi Hiyori sudah pasti tidak aman.
Bila memang Kyoshiro merasa dirinya harus melindungi Hiyori, dia pasti bakal bereaksi jika dia mendengar Orochi memerintahkan Hiyori ditangkap. Bahkan bisa jadi ini motivasi Kyoshiro untuk tetap bertahan di ibu kota saat yang lain ke Onigashima.
Pertanyaannya hanya apakah Kyoshiro akan terus mematuhi Orochi, ataukah terancamnya Hiyori akan membuat dia memilih untuk melindungi wanita itu.
3. Kyoshiro berpotensi menjadi bantuan tak terduga
Ada prajurit-prajurit potensial yang belum bisa berkumpul ke Tokage: para simpatisan klan Kozuki yang ditangkap dan dipenjara di ibu kota. Mereka masih dikurung saat yang lain sudah mulai bersiaga untuk pertempuran.
Entah apa yang terjadi kepada para prajurit yang seharusnya berkumpul di Tokage. Tapi karena Kyoshiro ditinggal di ibu kota, sementara Fukurokuju si pemimpin pasukan ninja Orochi, Orochi sendiri, dan banyak prajurit Orochi berangkat ke Onigashima, Kyoshiro bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk membebaskan para loyalis klan Kozuki.
Bisa dibilang, momen Kyoshiro ditinggalkan oleh Orochi ini memang akan menentukan apakah dia sebenarnya sekutu yang menyamar atau sosok yang sepenuh hati loyal ke Orochi.
4. Apakah ini rencana Kyoshiro selama ini?
Kyoshiro diduga membantu Hiyori meloloskan diri dari Orochi. Tapi dia loyal kepada Orochi, ia buktikan dengan melindungi Orochi dari Zoro.
Namun... apakah loyalitas itu hanya agar dirinya memperoleh kepercayaan dari Orochi? Sekarang, dia begitu dipercaya untuk menjadi pelindung ibu kota saat Orochi dan banyak anak buahnya pergi.
Kyoshiro sudah melihat pamflet Kinemon, namun bukan dia yang membocorkan makna gambar itu ke Orochi. Mungkinkah dia sebenarnya sudah menyusun rencana untuk membantu pemberontak di hari penyerbuan, tapi dia sengaja mengulur waktu agar dia memiliki kesempatan untuk membuat kekacauan di ibu kota?
Ataukah sebenarnya Kyoshiro justru yang membantu menyebabkan Topi Jerami dan prajurit lain hilang sehari sebelum Akazaya Nine sampai di Tokage? Gimana menurut kamu?
Baca Juga: 11 Pengguna Kenbunshoku Haki Terkuat di One Piece hingga Saat Ini!