Kenapa Poster Sanji Sempat Only Alive di One Piece? Ini Alasannya!

Vinsmoke Judge adalah alasan utama keanehan poster Sanji ini

Poster Sanji only alive di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Poster bounty di One Piece biasanya ditulisnya "Dear or Alive." Berarti para pemburu bounty bisa mendapat bayaran dengan menangkap si kriminal hidup-hidup atau memberi konfirmasi kematian kriminal tersebut. 

Tapi sempat ada momen setelah alur Dressrosa dimana poster Sanji sempat "Only Alive." Jadi mereka yang mau mengklaim uang bounty Sanji wajib menangkap dia hidup-hidup. 

Kenapa poster Sanji sempat "Only Alive" di One Piece? Ini situasinya! 

1. Alasannya adalah Vinsmoke Judge

one piece - vinsmoke judge.jpgVinsmoke Judge di anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Penjelasan Reiju di bab 826 itu begini: Sanji sudah terpisah dengan keluarganya sejak mereka masih kecil, dan ayahnya selalu mencarinya.

Dua tahun lalu, ada poster yang mirip Sanji (Duval) jadi Vinsmoke Judge membuat Markas Besar Angkatan Laut memburunya. Ini penyebab Duval dulu terus-terusan diburu.

Ketika akhirnya foto Sanji ada yang lebih jelas, lalu pemerintah menyampaikan ke keluarga Vinsmoke, Judge membuat bounty Sanji dinaikkan dan mengubah "Dead or Alive" di poster menjadi "Only Alive."

Tentu saja, kemudian terungkap kalau Vinsmoke Judge selalu menganggap Sanji sebagai anak gagal. 

Penyebab sejati Judge mencari Sanji adalah karena dia ingin membuat aliansi dengan Big Mom, tapi dia tidak ingin menikahkan anak-anaknya yang lain dengan anak Big Mom. Lalu dia teringat dengan Sanji, dan memutuskan Sanji saja yang dinikahkan. 

Baca Juga: Teori: Siapa yang Menang Kalau Crocodile Melawan Ryokugyu di One Piece

2. Poster Sanji sudah kembali "Dead or Alive" sejak bab 903

sanji cooking one piece.jpgfunimation.com/One Piece

Di dunia One Piece, keunikan "Only Alive" di poster Sanji ini tidak bertahan lama. 

Sudah sejak bab 903, setelah berakhirnya alur Whole Cake Island, poster bounty Sanji kembali ditulis "Dead or Alive" bukan "Only Alive" lagi.

3. Dalam kontinuitas utama One Piece, hanya Sanji yang diketahui sempat dicari "Only Alive"

Poster Sanji only alive di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)Poster Sanji only alive di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Sejauh ini, dalam cerita utama One Piece, baru Sanji yang diketahui pernah diburu  "Only Alive." 

Memang boy band Arashi semua anggotanya poster bounty-nya ditulis "Only Alive" di video lagu "A-RA-SHI : Reborn" tapi sudah jelas, itu bukan bagian dari kanon One Piece.  

https://www.youtube.com/embed/woqtlIbFJGU

Nah itulah situasi kenapa poster Sanji sempat "Only Alive" di One Piece.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!

Baca Juga: Kenapa Luffy Jadi Yonko di One Piece? Begini Situasinya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU