21 Pakaian Luffy di One Piece Opening 26, dari East Blue ke Egghead!
Mana nih pakaian Luffy favoritmu sepanjang masa?
Di One Piece opening 26 meskipun singkat, banyak sekali yang ditunjukan di sana, mulai dari spoiler sampai yang bukan.
Salah satu yang menarik adalah pakaian Luffy yang diperlihatkan singkat perkembangannya.
Apa saja kostum dan pakaian Luffy di opening 26? Ini daftarnya!
1. East Blue
Kita mulai dari pakaian biasa Luffy yaitu atasan merah dan celana kebiruan. Ini adalah pakaian awal Luffy di East Blue Saga.
2. Drum Island
Drum Island adalah pulau yang penuh dengan salju dan dingin. Tentu saja Luffy menggunakan pakaian hangat saat bertemu Chopper di sini.
3. Alabasta
Kebalikan dengan Drum Island, Alabasta itu padang pasir yang panas. Luffy menggunakan penutup kepala dan baju panjang di luaran agar tidak terbakar Matahari.
4. Setelah Alabasta
Setelah mengalahkan Crocodile, Luffy menggunakan pakaian lebih santai seperti gambar di atas. Saat perpisahan dengan Vivi juga dia memakai ini.
5. Skypiea
Saat menuju pulau langit Skypiea, Luffy membuka kancing atasannya, mirip setelah timeskip ya?
6. Long Ring Long Land
Saat Topi jerami datang ke Long Ring Long Land, mereka berhadapan dengan Foxy dan tampilan Luffy seperti petinju afro di atas.
7. Enies Lobby
Dalam konflik Topi Jerami melawan CP9 untuk selamatkan Robin, Luffy menggunakan atasan biasanya, bedanya celananya hitam dan lebih banyak kantong.
8. Thriller Bark
Masuk ke Thriller Bark, pakaian atasan Luffy berwarna oranye dan kancingnya dibuka.
9. Sabaody
Di cerita Sabaody, Luffy kenakan atasan berwarna biru, celana hitam, dan gelang harta karun kapten John dari Thriller Bark di lengan kirinya.
10. Amazon Lily
Setelah dilempar oleh Kuma, kru Topi Jerami berpencar dan Luffy ke Amazon Lily. Di sini dia menggunakan pakaian yang dirajut bunga oleh penduduk Amazon Lily. Perban luka juga terlihat di tubuh Luffy.
11. Impel Down
Saat alur cerita Impel Down mau dimulai, pakaian Luffy sama seperti versi Amazon Lily, hanya tanpa renda saja.
12. Marineford
Dalam konflik Impel Down setelah ditolong Ivankov, Luffy dan aliansinya menyerang Marineford untuk menyelamatkan Ace. Pakaian Luffy berwarna kuning.
13. Setelah timeskip
Setelah timeskip 2 tahun, pakaian standar Luffy adalah atasan yang lebih panjang lengannya dan tanpa kancing, selalu memperlihatkan dada Luffy.
Celananya masih sama namun ada selendang di pinggang Luffy berwarna kuning.
14. Punk Hazard
Punk Hazard sudah terbagi dua iklim, super panas dan super dingin. Kostum Punk Hazard pertama Luffy adalah baju hangat seperti di atas.
15. Lucy Gladiator Dressrosa
Saat menyamar di Dressrosa untuk mendapatkan Mera Mera no Mi di colosseum, Luffy menjadi gladiator seperti di atas.
16. Dressrosa
Kemeja hitam motif bunga matahari adalah pakaian Luffy di alur cerita Dressrosa. Yang muncul di opening 26 tanpa penyamaran Lucy.
17. Pakaian Whole Cake Island pertama
Luffy datang ke Whole Cake untuk mengambil kembali Sanji. Pakaian pertamanya seperti di atas, kemeja putih panjang dan lebih tebal dengan kerah yang berbeda.
18. Pakaian Whole Cake Island kedua
Setelah beraliansi dengan Bege untuk mengacaukan pernikahan Sanji dan Pudding, pakaian Luffy seperti di atas. Kemeja merah dengan topi ala mafia di luar topi jeraminya.
19. Wano
Memasuki Wano, pakaian Luffy adalah Yukata merah yang sebenarnya compang-camping namun ditambal. Di pinggangnya ada pedang yang tentu tidak ia gunakan dengan layak. Rambut Luffy juga ala Samurai.
20. Onigashima
Saat menyerang Onigashima bersama aliansi Wano, Luffy menggunakan jas hitam di luar kemejanya. Selendangnya berwarna ungu dan celananya berwarna kuning.
21. Egghead
Memasuki alur baru yaitu Egghead, pakaian Luffy juga baru dan bernuansa masa depan dengan hoodie panjang.
Yang menarik tentu sepatu masa depannya yang bisa terbang!
Itu dia 21 pakaian Luffy di One Piece opening 26! Mana nih pakaian Luffy sepanjang masa yang jadi favoritmu?
Baca Juga: 10 Hal Menarik di One Piece Opening 26, Egghead Dimulai!