Bertiga Selalu Jadi Juara, Inilah 10 Trio Jagoan Terbaik di Jagad Anime
Mana trio yang lebih baik?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di anime memamng umumnya jagoannya hanya satu. Tapi kenyataannya si jagoannya itu terkadang tergabung ke dalam suatu grup atau memiliki beberapa teman yang sangat loyal.
Kali ini kita sedang bicara mengenai trio jagoan terbaik di jagad anime. Beberapa trio ini kerap membuat lawan kesulitan dengan sepak terjang mereka. Bahkan ketika trio ini berkumpul, lawan benar-benar wajib untuk waspada. Duniaku.net kali ini sangat tertarik untuk membahas mengenai 10 trio jagoan terbaik di jagad anime.
Tanpa basa-basi lagi langsung saja yuk kita bahas satu per satu! cekidot.
sumber: theanimescrolls.com[/caption]
Trio Luffy, Sanji, dan Zoro merupakan salah satu trio jagoan terbaik di jagad anime. Kenapa demikian? Karena mereka merupakan calon grup bajak laut yang bakal mencapai Raftel. Trio maut ini beberapa kali membuat masalah yang tentu saja membuat mereka ribet sendiri ujung-ujungnya.
Tapi kekompakan dan kesolidan yang dimiliki oleh mereka-lah yang kemudian membuat mereka menjadi salah satu trio terbaik. Di samping itu mereka juga berhasil untuk meningkatkan kemampuan mereka masing-masing pasca time skip.
Trio jagoan terbaik di jagad anime selanjutnya adalah Kenshin Himura, Saito Hajime, dan Sanosuke Saraga. Ya, trio inilah yang cukup berperan besar menyelesaikan konflik di Kyoto. Meskipun berjumlah tiga orang, mereka mampu menghentikan pergerakkan dari Makoto Shishio dengan sangat cerdas guys.
Mereka juga berhasil mengalahkan jagoan-jagoan pedang yang dimiliki oleh Shishio. Uniknya, trio yang satu ini sebelumnya tidak akur satu sama lain tapi saling respek seiring semakin sulitnya misi yang mereka lalui.
Trio ninja yang satu ini merupakan salah satu trio jagoan terbaik di jagad anime dan tidak bakal ada yang menyangkal hal tersebut. Ketiga ninja ini memiliki kemampuan di atas rata-rata dibandingkan ninja lainnya yang ada di Konoha. Sebut saja Naruto mampu menguasai chakra rikudo sennin, Sasuke memiliki rinnegan, dan Sakura memiliki tingkat medis yang setara dengan Tsunade.
Kekuatan mereka bahkan harus diakui melebihi Kakashi yang merupakan guru mereka. Kekompakan trio ini diperlihatkan ketika mereka bertarung menghadapi Kaguya Ootsutsuki di akhir kisa Naruto. Uniknya kekompakan mereka tidak terjadi begitu saja melainkan harus melewati situasi yang rumitnya bukan main.
Sakura sendiri saat ini berposisi sebagai istri dari Sasuke.
Eren, Mikasa, dan Armin merupakan tokoh utama di animanga Attack on Titan. Ya, pada awalnya mereka hanya bermimpi untuk bisa masuk ke dalam sebuah grup pengintai untuk mengalahkan para Titan. Tapi kemudian mereka masuk ke dalam misi yang lebih berat karena di sana ada unsur politik dan kepentingan.
Trio yang satu ini bisa menjadi kokoh dan kuat karena mereka sama-sama mengalami masa lalu yang benar-benar kelam. Saat masuk sebagai tim pengintai, ketiga sosok ini selalu mampu memberikan banyak kontribusi. Baik Eren, Mikasa, dan Armin punya keahlian masing-masing ketika sedang beraksi.
Sayangnya, di versi terbaru manga, trio ini tampaknya terancam pecah permanen karena ulah Eren.
Sebenarnya mereka ini berempat, tapi apa mau dikata, Hiei, Yusuke, dan Kuwabara lebih banyak mendapatkan porsi untuk beraksi. Trio yang satu ini memiliki kemampuan yang luar biasa dan juga unik. Ada Yusuke dengan kemampuan Ray Gun, ada Kuwabara dengan kemampuan pedangnya, dan juga Hiei dengan kekuatan api hitamnya.
Ketika menghadapi turnamen yang menentukan hidup mereka, ketiganya sukses melakukan aksi yang membuat orang-orang yang menontonnya terkejut. Tak heran jika akhirnya mereka menjadi trio jagoan terbaik di jagad anime yang harus diketahui.
Trio yang satu ini merupakan trio yang ada di anime di serial Inuyasha. Trio yang satu ini tidak begitu kuat karena Jaken hanya siluman lemah sedangkan Rin adalah seorang manusia biasa. Dari trio ini yang sering beraksi hanyalah Sesshomaru yang merupakan seorang siluman kuat.
Baik Rin dan Jaken hanyalah seorang penghibur saja. Namun jika kalian mengikuti seri Inuyasha, kalian bakal kagum dengan apa yang trio ini miliki yakni sikap saling peduli satu sama lain. Oiya, jika berbicara kesetiaan, trio ini tak bakal kalah. Selemah-lemahnya Rin dan Jaken, mereka siap berkorban demi Sesshomaru.
Begitu juga sebaliknya. Meskipun Sesshomaru kerap dianggap tidak perlu dengan mereka, Sesshomaru sering melakukan hal di luar dugaan yakni menghidupkan Rin serta Jaken yang tak sengaja tewas.
Revy, Rock, dan Dutch merupakan seorang tentara bayaran yang siap melakukan apapun. Mereka sangat kompak dalam menyelesaikan misi yang ada. Yang menarik adalah mereka bekerja tidak untuk membantu orang yang lemah, melainkan hanya semata-mata karena uang saja.
Bisa dibilang baik Revy, Rock, dan Dutch bukanlah sosok yang baik karena hanya bekerja berdasarkan uang semata. Dalam cerita Black Lagoon, ketiganya sering terlibat misi-misi yang luar biasa sulit.
Goku, Vegeta, dan Piccolo adalah salah satu trio maut di anime. Meskipun Piccolo memiliki kekuatan di bawah Goku serta Vegeta, tapi terkadang pemikiran Piccolo berhasil membuat ketiganya keluar dari masalah serius. Dalam petualangannya, memang baik Goku dan Vegeta diberikan porsi lebih banyak untuk beraksi. Maklum, keduanya merupakan seorang bangsa Saiyan yang terkenal kuat.
Di saga Dragon Ball Z sendiri, trio ini telah berkali-kali bertarung menghadapi musuh-musuh kuat seperti Frieza, Cell, dan Buu. Di Dragon Ball Super, trio ini juga kerap menghadapi bahaya lho. Jadi bagaimana menurut kalian? Layakkah mereka masuk sebagai trio jagoan terbaik di jagad anime?
Reiner, Annie, dan Bertolt harus diakui merupakan musuh dalam selimut di anime ini. Awalnya mereka menunjukkan bahwa mereka adalah teman dan sama-sama memiliki misi untuk menghancurkan para Titan. Tapi kenyataannya, mereka sendiri merupakan Titan.
Ya, mereka adalah Titan yang menghancurkan tembok Maria ketika Eren masih kecil. Reiner adalah Titan Armor, Bertolt adalah Colossal Titan, dan Annie merupakan Female Titan. Trio yang satu ini betul-betul jahat dan luar biasa deh pokoknya.
Tak heran jika kemudian trio ini menjadi trio jagoan terbaik di jagad anime guys.
Bagi yang doyan dengan Pokemon, pasti kalian tahu dengan Jessie, James, dan Meowth. Ya, trio bandit ini merupakan grup yang berusaha untuk mencari Pokemon-pokemon langka di seluruh dunia. Trio ini memang pada awalnya tidak kuat-kuat amat. Tapi seiring berjalannya waktu, ketiganya menjadi grup yang cukup lumayan dipertimbangkan.
Bagaimana menurut kalian mengenai trio ini? Oiya, selain curang, trio ini sangat kompak ketika beraksi lho. Coba saja tonton anime-nya jika tidak percaya.
Ya, sepertinya itulah 10 trio jagoan terbaik di jagad anime. Trio di atas memang tak semuanya kuat. Tapi dengan kekompakan yang mereka miliki, trio ini wajib mendapatkan sorotan-sorotan dari para pencinta anime guys. Menurut kalian dari trio tersebut mana yang layak dianggap yang paling kuat?
Mungkin untuk melakukan diskusi, kalian bisa langsung tuliskan pendapat kalian di kolom komentar ya guys!!