6 Fakta Tenji, Pasangan Kaguya dan Ayah Hagoromo di Naruto!
Siapa sih manusia yang menjalin hubungan dengan Kaguya?
Hagoromo dan Hamura Otsutsuki di Naruto adalah manusia setengah Otsutsuki. Ibu mereka adalah seorang Otsutsuki yaitu Kaguya Otsutsuki. Ayah mereka, Tenji, adalah seorang manusia.
Tentu saja ada beberapa fakta-fakta menarik dari Tenji, apa saja itu?
1. Tenji hidup jauh sebelum era ninja, dia pemimpin dari negeri Leluhur
Sebelum Otsutsuki datang di Bumi, manusia sudah ada namun mereka belum memanfaatkan chakra sebagai teknik.
Tenji hidup di era ini, dia adalah pemimpin dari negeri Leluhur yang merupakan negeri petani.
Sama seperti negeri lainnya di era ini, Tenji memimpin rakyatnya dalam perang melawan negeri lain untuk memperebutkan kekuasaan wilayah, namun negeri Leluhur tidak sekuat itu.
2. Pertemuannya dengan Kaguya yang berasal dari "langit"
Kaguya adalah Otsutsuki level rendah dari lokasi asalnya, dia harusnya jadi tumbal Juubi milik Isshiki namun dia melawan balik dan akhirnya ditemukan oleh penduduk negeri Leluhur.
Di sini Tenji pertama kali bertemu dengan Kaguya dan keduanya saling tertarik, terutama Kaguya yang mulai semakin dekat dengan manusia Bumi.
Tenji yang ingin perdamaian pun semakin membuat Kaguya tertarik, pada akhirnya mereka memiliki anak, namun sebagai catatan, mereka tidak menikah.
3. Pengkhianatan Tenji ke Kaguya
Kaguya semakin dekat dengan manusia, karena pengaruh Tenji dan juga pengawal manusia Kaguya yaitu Aino.
Tenji ingin menjaga perdamaian dengan negeri rivalnya, dan mengatakan kalau ada rakyatnya yang menyerang warga dari negeri sebelah, maka akan dieksekusi.
Namun situasinya buruk bagi Kaguya, dia diserang oleh prajurit dari negeri rivalnya Tenji untuk menekan negeri Leluhur, tapi jelas Kaguya itu kuat jadi mereka semua bisa dibunuh oleh Kaguya.
Tenji melihat Kaguya menyerang prajurit dari negeri sebelah, meskipun itu membela diri, jadi demi menjaga kedamaian, Tenji mengkhianati Kaguya. Ditambah Kaguya juga jadi diincar oleh negeri sebelah.
Karena kejadian ini, Kaguya dan Aino diincar oleh kedua negeri tersebut yang pada akhirnya membuat Aino terbunuh. Inilah momen Kaguya sudah tidak percaya lagi dengan manusia dan akhirnya memakan Buah Chakra, menciptakan Mugen Tsukuyomi.
4. Untuk saat ini, dia Manusia satu-satunya sejauh ini yang diketahui memiliki anak Otsutsuki
Perkawinan silang antara Otsutsuki dan manusia di Bumi Naruto itu sebenarnya cukup langka.
Bahkan yang diketahui hanya satu yaitu ya Tenji dengan Kaguya Otsutsuki. Jadi Tenji adalah satu-satunya manusia yang punya anak Otsutsuki murni.
Naruto punya anak Boruto itu beda kasus ya karena Boruto jadi Otsutsuki karena efek dari Karma.
5. Tenji tak pernah tahu kalau dia punya anak, Hagoromo dan Hamura Otsutsuki
Sampai Tenji menjadi korban dari Mugen Tsukuyomi, sebenarnya Tenji tak pernah tahu kalau dia punya anak bersama dengan Kaguya.
Hagoromo dan Hamura Otsutsuki adalah anak kembar yang dimiliki oleh Tenji dan Kaguya.
Selain itu, Asura dan Indra juga cucunya Tenji secara langsung.
6. Tenji adalah karakter orisinal anime, di manga dia tak pernah dijelaskan
Novealah karakter orisinal anime yang awal debutnya muncul di kisah kilas balik Kaguya saat melawan Naruto dan Sasuke.
Namun Tenji bukan berasal dari manga, di manga tidak pernah dijelaskan siapa ayah dari Hagoromo dan Hamura.
Kendati demikian, Tenji pun karakter resmi yang diceritakan di anime Naruto meskipun tidak ada di manganya, kecuali kalau nanti tiba-tiba ada perubahan cerita lagi.
Itulah Tenji, manusia yang memiliki anak Otsutsuki di Naruto, bagaimana menurutmu?
Pertama diterbitkan 30 November 2022, diterbitkan kembali 30 Agustus 2024.
Baca Juga: 5 Fakta Ashina Uzumaki, Pemimpin Klan Uzumaki Era Lampau di Naruto