5 Elemen Alam Dasar di Naruto! Dari Api sampai Angin!

Ada lima elemen alam dasar untuk Jutsu di Naruto, apa saja?

Tobi_using_5_natures.png

Jutsu di serial Naruto itu beragam, tapi ada lima elemen alam dasar yang bisa dikembangkan menjadi teknik Jutsu.

Setidaknya ninja di dunia Naruto terlahir dengan satu elemen alam dasar. Ada yang dua bahkan tiga, lalu bisa menyatukan lebih dari satu elemen itu menjadi Kekkei Genkai atau elemen baru.

Nah dari lima elemen dasar, apa saja yang ada di Naruto?

1. Elemen Api - Katon

Katon_Gōka_Messhitsu.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Api atau Katon dalah elemen dasar yang sering digunakan oleh ninja dari berbagai dunia, tapi Konoha cukup khas dengan elemen ini karena mereka berasal dari Negara Api.

Klan Konoha yang dikenal ahli dan bahkan turun temurun mneggunakan elemen api adalah Uchiha dan Sarutobi. Bahkan Uchiha itu berasal dari uchiwa, atau bahasa Jepang untuk menyebut kipas yang membuat api semakin besar.

Elemen alam api kuat menghadapi elemen angin, tapi elemen ini lemah dengan air.

Baca Juga: 4 Metode Selamat dari Genjutsu Tsukuyomi Itachi di Naruto

2. Elemen Air - Suiton

Suiton_Dai_Bakusui_Shōha_1.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Elemen air atau Suiton juga elemen yang umum di dunia ninja, tapi ikonik dengan ninja Kirigakure yang wilayah teritorinya memang di sekitar perairan.

Pengguna elemen air bisa mengubah chakra-nya menjadi air dan menggunakannya sebagai senjata, bisa air dalam  jumlah besar atau sedikit.

Elemen air unggul melawan elemen api, tapi lemah melawan elemen tanah.

3. Elemen Tanah - Doton

moegi-doton-jutsu.jpgcrunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Elemen tanah atau Doton juga salah satu elemen dasar di Naruto, yang umumnya dikuasai oleh ninja Iwagakure dengan wilayah teritori di area bebatuan.

Pengguna elemen tanah bisa memunculkan batu atau sejenisnya dari tubuhnya setelah mengubah chakra, tapi bisa juga menggerakan objek bebatuan di sekitarnya.

Elemen tanah kuat dengan elemen air, tapi lemah dengan elemen petir.

4. Elemen Petir - Raiton

captionRaikage Keempat. (Dok. Pierrot/naruto-shippuden)

Elemen petir atau Raiton adalah sebuah elemen alam yang serangannya berbentuk listrik dari tubuhnya. Ninja dari Kumogakure terkenal dengan elemen ini karena teritori desanya ada di perbukitan tinggi, bahkan di atas awan.

Seperti elemen alam lain, pengguna elemen petir bisa memunculkan listrik dari tubuhnya karena perubahan chakra, tapi juga bisa menggunakan petir alami seperti Kirin Sasuke.

Elemen petir unggul dengan elemen tanah, tapi lemah dengan elemen angin.

5. Elemen Angin - Futon

temari.pngStudio Pierrot/Naruto Shippuden

Elemen angin atau Futon adalah elemen yang mengandalkan angin bahkan udara. Desa Sunagakure punya banyak ninja dengan elemen angin karena teritori mereka yang di sekitar padang pasir dengan tingkat hembusan angin yang tinggi.

Pengguna elemen angin bisa memanfaatkan angin secara natural atau membentuk angin tersebut menjadi senjata, misalkan Naruto membentuk Rasenshuriken.

Elemen angin unggul melawan petir, tapi lemah melawan elemen api.

Itu dia lima elemen alam dasar di serial Naruto, mana yang paling menarik menurutmu?

Baca Juga: 8 Karakter Naruto yang Kematianya Mengejutkan!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU