Begini Cara Terhindar Mugen Tsukuyomi di Naruto!

Genjutsu terkuat yang tembus tanah, menangkalnya gimana?

mugen-tsukuyomi-light.jpg

Mugen Tsukuyomi adalah kekuatan dari Rinne Sharingan yang memberikan Genjutsu melalui perantara Bulan di seri Naruto

Ini adalah teknik yang tak semua orang bisa menghindarinya, bahkan hanya sedikit yang bisa, kenapa?

1. Cahaya Mugen Tsukuyomi akan tembus objek padat untuk mengincar semua makhluk hidup

orochimaru jugo mugen tsukuyomicrunchyroll.com/narutoshippuden

Mugen Tsukuyomi adalah teknik di mana penggunanya memantulkan proyeksi Rinne Sharingan ke Bulan, lalu Bulan menggunakan cahayanya untuk menyinari keseluruhan Bumi.

Bagian Bumi mau itu yang siang atau malam akan menjadi terang dari cahaya Bulan ini, semua makhluk hidup yang terpapar cahayanya akan terjebak Mugen Tsukuyomi.

Sekalipun mereka bersembunyi di bawah tanah, cahaya ini akan tembus jadi secara teknis semua orang akan terkena, namun masih ada yang bisa kebal.

Baca Juga: 10 Metode Jebakan Genjutsu yang Unik di Naruto!

2. Pengguna Rinnegan bisa kebal dengan cahaya Mugen Tsukuyomi

sasuke rinnegancrunchyroll.com/narutoshippuden

Lalu siapa yang bisa kebal dari cahaya Mugen Tsukuyomi? Mereka yang memiliki mata Rinnegan bisa menangkal cahayanya.

Karena itu Sasuke bisa kebal dari Mugen Tsukuyomi, selain itu Zetsu Hitam yang mengendalikan Obito dengan Rinnegan juga kebal dengan ini, sekalipun Obito sedang pingsan saat itu.

Lalu bagaimana Tim 7 selain Sasuke bisa kebal di Perang Dunia Ninja Keempat?

3. Sasuke melindungi Tim 7 di bawah Susano'o yang diperkuat Rinnegan, jadi kebal

susanoo mugen tsukuyomi.jpgstudio pierrot/Naruto

Lalu bagaimana Naruto, Sakura, dan Kakashi selamat dari cahaya Mugen Tsukuyomi jika mereka tak punya Rinnegan?

Saat itu Sasuke dengan Susano'o miliknya yang sudah diperkuat Rinnegan mendarat untuk melindungi Naruto karena dia tahu kunci mengalahkan Madara adalah dia dan Naruto.

Kebetulan Sakura dan Kakashi ada di dekat Naruto, jadi mereka ikut terlindungi. Sebenarnya Sasuke tidak ada niatan melindungi Sakura dan Kakashi.

4. Entitas "tak berjiwa" lainnya juga kebal dengan Mugen Tsukuyomi

naruto shippuden - edo tensei hiruzen sarutobi.jpgcrunchyroll.com/Naruto Shippuden

Selain mereka yang punya Rinnegan, ada kategori lainnya yang kebal yaitu mereka yang tak memiliki jiwa, tak seperti manusia atau makhluk hidup lain.

Contohnya adalah Edo Tensei dari mereka yang sudah mati, karena itu para Edo Tensei Hokage tidak terjebak Mugen Tsukuyomi.

Selain itu Zetsu Putih dan Zetsu Hitam masuk kategori serupa dan mereka kebal Mugen Tsukuyomi, namun manusia di dalam Zetsu Putih akan terkena, contohnya Orochimaru yang gunakan tubuh Zetsu Putih atau Yamato yang dikeluarkan Zetsu Spiral.

Nah itu dia cara menangkal dan kebal dari Mugen Tsukuyomi di Naruto, bagaimana menurutmu?

Baca Juga: 10 Metode Jebakan Genjutsu yang Unik di Naruto!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU