9 Pertarungan Terbaik di Hashira Training Arc Kimetsu no Yaiba
Adegan pertarungan paling epic sepanjang musim ke-4 KnY
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kimetsu no Yaiba Season 4 mengadaptasi arc ke-10 dari manga karya Koyoharu Gotouge, yaitu "Hashira Training Arc". Alur cerita singkat yang tercakup dalam 12 chapter manga tersebut dibuat menjadi 8 episode di versi animenya, sehingga cukup banyak momen yang lebih dieksplorasi dalam adaptasinya.
Secara keseluruhan, arc "Pelatihan Hashira" berfokus pada upaya Korps Pembasmi Iblis dalam mempersiapkan diri mereka menuju final war melawan Muzan Kibutsuji. Meski begitu, tetap disajikan sejumlah adegan pertarungan yang sangat menarik ketika dianimasikan, termasuk momen latih tanding maupun yang terjadi dalam kilas balik.
Nah, berikut ini daftar pertarungan terbaik di Hashira Training Arc Kimetsu no Yaiba.
9. Gyomei melawan Iblis di kuil
Episode ketujuh Kimetsu no Yaiba Season 4 menyoroti masa lalu Gyomei Himejima, tepatnya saat Pilar Batu tersebut belum bertemu dengan Kagaya Ubuyashiki apalagi bergabung dengan Korps Pembasmi Iblis.
Saat itu, akibat ulah salah satu anak yang diasuhnya, kuil tempat Gyomei dan anak-anak asuhnya diserang oleh Iblis. Gyomei yang tubuhnya lemah tak berdaya harus mengerahkan apapun yang dia bisa demi melindungi satu-satunya anak yang masih hidup.
Gyomei sudah buta sejak kecil. Tubuhnya pun sangat kurus karena dia sering mengalah dan tak makan, tetapi tetap bekerja keras agar bisa menghidupi keluarga angkatnya tersebut.
Tragedi tersebut berhasil membuat Gyomei tersadar bahwa dia memiliki kekuatan tersembunyi dalam dirinya. Tanpa keterampilan bertarung dan tenaga seadanya, Gyomei mampu menyerang Iblis tersebut hingga matahari terbit.
8. Sabito vs Iblis di Seleksi Akhir
Masih dalam adegan flashback, kali ini ada pertarungan antara Sabito melawan Iblis selama Seleksi Akhir di mana Giyu Tomioka berpartisipasi. Sabito sendiri adalah sahabat baik Giyu, yaitu sosok yang kematiannya telah membuat Giyu terjebak dalam pergulatan batin selama bertahun-tahun lamanya.
Ditampilkan pada episode 2, terlihat Sabito yang menggunakan Pernapasan Airnya untuk membunuh Iblis yang telah melukai Giyu. Sabito saat itu tanpa henti melawan Iblis demi menyelamatkan peserta lainnya.
Sayangnya, Sabito terbunuh oleh Iblis Tangan. Giyu yang kehilangan kesadaran dan baru terbangun setelah Seleksi Akhir selesai merasa sangat bersalah dan tak layak untuk berada di posisinya sekarang.
7. Gyomei menyerang Muzan
Akhir Hashira Training Arc telah memperlihatkan adegan epic yang akan mengantarkan penggemar pada final battle dalam Infinity Castle Arc yang akan datang. Muzan mendatangi kediaman Ubuyashiki. Oyakata-sama kemudian dengan sengaja meledakkan diri bersama keluarganya demi memperlemah sang Raja Iblis.
Selanjutnya, sembari menanti kedatangan para Hashira, Tamayo ikut bertindak dan mengorbankan diri agar bisa memasukkan obat yang mampu mengubah Iblis menjadi manusia ke dalam tubuh Muzan.
Tak lama berselang, Gyomei muncul dan ikut melancarkan serangan ke arah Muzan. Dia adalah satu-satunya Pilar yang diberi tahu soal rencana Oyakata-sama yang ingin berkorban nyawa. Misi utama Gyomei saat itu ialah memastikan bahwa Muzan tak bisa dibunuh hanya dengan dipenggal kepalanya, seperti yang diperkirakan Oyakata-sama.
Dengan begitu, perang melawan Muzan adalah pertarungan daya tahan, tepatnya sampai matahari terbit.
Baca Juga: 11 Adegan Kimetsu no Yaiba Hashira Training Arc yang Tak Ada di Manga
6. Tanjiro vs Muichiro
Sesi pelatihan yang diarahkan beberapa Pilar juga menuntut pesertanya untuk melakukan latih tanding, contohnya selama latihan pergerakan gesit bersama Muichiro Tokito sang Hashira Kabut ini.
Nah, yang disorot selama tahapan ini tentunya pertarungan antara protagonis Tanjiro Kamado melawan Muichiro. Saat itu, Tanjiro berhasil dinyatakan lolos oleh Muichiro setelah menjalani pelatihan selama 5 hari.
Tanjiro memperlihatkan keterampilan bertarung yang semakin ditingkatkan. Dia mampu mengimbangi gaya berpedang Muichiro yang mengutamakan kelincahan.
5. Tengen vs Tanjiro
Masih dengan sesi latihan yang dijalani Tanjiro, pertarungan terbaik di Hashira Training Arc berikutnya ditampilkan saat training bersama mantan Pilar Suara Tengen Uzui yang tujuannya ialah untuk meningkatkan kebugaran.
Tengen memutuskan untuk melakukan latihan pada malam hari di gunung dengan maksud meningkatkan keterampilan Pembasmi Iblis karena pertarungan sesungguhnya memang hanya akan terjadi saat hari telah gelap.
Tengen yang kini hanya memiliki 1 lengan serta 1 mata tetap mampu membuktikan kekuatannya sebagai sosok yang telah dilatih menjadi ninja sejak belia. Meski sejauh ini Tanjiro telah berkembang pesat, dia tetap kesulitan untuk menghadapi Tengen.
Seluruh peserta pelatihan akhirnya berhasil melalui sesi pelatihan tersebut setelah semuanya memutuskan untuk pantang menyerah karena termotivasi oleh tekad Tanjiro.
Baca Juga: Infinity Castle Arc Kimetsu no Yaiba dari Chapter Berapa?
4. Tanjiro vs Obanai
Episode kelima salah satunya menyoroti momen pelatihan singkat yang dilalui Tanjiro di bawah arahan Obanai Iguro. Latihan tersebut tepatnya ditujukan demi meningkatkan keterampilan berpedang para Pembasmi Iblis.
Tanjiro sendiri diberi metode pelatihan khusus oleh si Pilar Ular, di mana dia dituntut untuk menyerang sekaligus menghindari serangan dari Obanai. Masalahnya adalah, Obanai telah menyiapkan rintangan dari peserta lain yang telah ia ikat dan susun sedemikian rupa.
Latihan tersebut memaksa Tanjiro untuk berkonsentrasi penuh dan memosisikan dirinya seperti sedang bertarung di tengah hutan yang dipenuhi pepohonan. Dia benar-benar kesulitan karena harus menghadapi serangan pedang Obanai yang meliuk-liuk bagai ular.
Setelah melalui hari-hari berat yang membuatnya babak belur, Tanjiro berhasil lolos setelah 4 hari berlalu.
3. Giyu vs Sanemi
Giyu Tomioka tak ikut serta menjadi trainer selama Pelatihan Hashira. Namun, bukan berarti dia tak melakukan latihan sama sekali selama masa itu.
Pilar Air tersebut diperlihatkan tengah melakukan sparring melawan Pilar Angin Sanemi Shinazugawa pada episode ketujuh animenya. Baik Giyu maupun Sanemi, keduanya memamerkan keterampilan berpedang serta kekuatan Teknik Pernapasan yang sama kuatnya.
Latihan tersebut tampaknya berakhir seri, sebab pedang kayu yang Giyu dan Sanemi gunakan untuk bertanding sama-sama patah.
2. Sanemi dan Obanai melawan Iblis di benteng
Musim keempat Kimetsu no Yaiba telah dibuka dengan original scene yang epic, yaitu ketika Obanai dan Sanemi diutus untuk memburu Iblis di benteng terbengkalai yang telah menjadi penyebab hilangnya beberapa warga sekitar.
Anehnya, Iblis yang mereka hadapi ternyata bekerja dalam kelompok. Ini merupakan kasus yang sangat langka, sebab selama ini Iblis selalu bekerja secara individu.
Hashira Ular dan Hashira Angin tersebut menunjukkan kecakapan bertarung mereka sebagai seorang Pilar. Mereka memperlihatkan kekuatan Teknik Pernapasannya masing-masing, menjadikan kemunculan mereka sebagai pembuka yang baik untuk arc kali ini.
1. Sanemi dan Obanai vs Muichiro
Di urutan pertama, ada sparring antara Muichiro yang melawan 2 Hashira sekaligus, yaitu Sanemi dan Obanai.
Saat itu, Sanemi dan Obanai sebenarnya baru saja selesai dengan latih tanding mereka. Namun, Muichiro datang dan meminta agar keduanya berduel melawannya secara bersama-sama.
Muichiro sebagai yang termuda di antara para Pilar memperlihatkan bahwa dirinya adalah pendekar pedang yang sangat berbakat. Dengan sifat kabut dalam Teknik Pernapasannya, Muichiro berhasil membuat Pilar Angin dan Pilar Ular tersebut sempat terkecoh pada awal pertarungan.
Nah, itulah sejumlah pertarungan terbaik di Hashira Training Arc Kimetsu no Yaiba. Adegan mana yang jadi favoritmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Jawaban 3 Plothole Terbesar Kimetsu no Yaiba, Sudah Terjawab!