Kenapa Kokushibo dan Tanjiro Punya Tanda yang Sama di Kimetsu no Yaiba
Faktanya, tanda tersebut adalah Tanda Pembasmi Iblis!
Dalam serial anime dan manga Kimetsu no Yaiba, Tanjiro dan Iblis Bulan Atas terkuat, Kokushibo, diceritakan memiliki tanda yang mirip di daerah wajah mereka. Tanda ini membuat beberapa orang berpikir bahwa keduanya memiliki hubungan.
Sebenarnya, tanda apa yang muncul di wajah mereka? Kenapa Kokushibo dan Tanjiro punya tanda yang sama di Kimetsu no Yaiba? Begini penjelasannya.
1. Tanda Pembasmi Iblis (Demon Slayer Mark)
Tanda serupa yang dimiliki Kokushibo dan Tanjiro dalam Kimetsu no Yaiba merujuk pada Tanda Pembasmi Iblis. Tanda ini merupakan tanda yang sama dengan milik Yoriichi Tsugikuni.
Namun, Yoriichi telah mendapat Demon Slayer Mark tersebut sejak dia dilahirkan. Oleh keluarganya, tanda tersebut dianggap sebagai sebuah kutukan. Inilah yang membuatnya diasingkan dan diperlakukan berbeda dengan saudara kembarnya, Michikatsu Tsugikuni.
Tanda Pembasmi Iblis membuat si pemilik dipastikan tak akan bisa berusia lebih dari 25 tahun. Namun, kutukan tersebut tak berlaku bagi Yoriichi yang terbukti dapat hidup hingga usianya mencapai 80 tahun.
Baca Juga: Kenapa Kokushibo Memiliki 6 Mata di Kimetsu no Yaiba?
2. Tanda di dahi Tanjiro Kamado
Sejak awal perkenalan karakter Tanjiro, sosoknya telah digambarkan memiliki sebuah tanda di dahi kirinya. Tanda ini tampaknya membuat Muzan salah paham dan mengira bahwa tanda tersebut adalah tanda yang sama dengan milik Yoriichi, Pembasmi Iblis yang pernah hampir membunuhnya pada era Sengoku dulu.
Apalagi, Tanjiro juga menggunakan anting Hanafuda, salah satu barang yang pemiliknya sangat Muzan antisipasi.
Faktanya, tanda di dahi Tanjiro sebenarnya adalah bekas luka yang dia peroleh ketika menyelamatkan adiknya dari tumpahan air panas.
3. Tanda milik Kokushibo
Sebelum mengkhianati Korps Pembasmi Iblis dan bergabung menjadi bawahan setia Muzan, Kokushibo dulunya adalah saudara kembar Yoriichi yang bernama Michikatsu. Sepanjang hidupnya, Michikatsu yang dipersiapkan untuk menjadi penerus kepala keluarga terus dibayang-bayangi Yoriichi.
Pasalnya, Yoriichi mempunyai bakat alami dan selalu bisa lebih unggul darinya. Padahal, Yoriichi sendiri tak diperlakukan secara khusus sepertinya.
Selama hidupnya, Michikatsu terus berlatih agar bisa menyaingi saudara kembarnya. Dia juga menciptakan Teknik Pernapasan Bulan sebagai alternatif karena tak mampu menguasai Pernapasan Matahari milik Yoriichi.
Latihan keras tersebut berhasil membuat Michikatsu membangkitkan Tanda Pembasmi Iblisnya. Selanjutnya, dia tak hanya takut jika tak mampu melampaui Yoriichi, tetapi juga takut jika usianya tak akan lama karena tanda kutukan tersebut.
Setelah mendapat sel darah Muzan, Michikatsu pun menjelma menjadi Kokushibo. Tanda Pembasmi Iblis serta Pernapasan Bulan miliknya tetap melekat padanya meski kini Michikatsu telah menjadi iblis.
4. Kenapa Kokushibo dan Tanjiro punya tanda yang sama?
Pada awalnya, tanda di dahi Tanjiro memang bukanlah Tanda Pembasmi Iblis seperti milik Yoriichi.
Namun, seiring perjalanan Tanjiro sebagai Pembasmi Iblis serta keterampilannya yang terus berkembang, bekas luka tersebut semakin jelas dan pada akhirnya Tanjiro benar-benar berhasil membangkitkan Demon Slayer Mark-nya saat melawan Gyutaro.
Tanda Pembasmi Iblis milik Tanjiro muncul di area yang sama dengan bekas lukanya, tetapi dengan ukuran yang lebih luas. Tanda tersebut menyerupai bentuk api, benar-benar sangat mirip dengan pola tanda milik Kokushibo.
Apalagi, saat Tanjiro diubah menjadi iblis oleh Muzan saat arc final, Tanda Pembasmi Iblis Tanjiro juga muncul di rahang kanan bawahnya, sehingga saat itu tanda milik Tanjiro benar-benar terlihat mirip dengan Kokushibo.
Begitulah penjelasan kenapa Kokushibo dan Tanjiro punya tanda yang sama di Kimetsu no Yaiba. Kalau menurut kamu, Tanda Pembasmi Iblis ini lebih cocok disebut anugerah atau memang kutukan?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 8 Fakta Sumiyoshi Kimetsu no Yaiba, Leluhur Tanjiro Kamado