Evangelion 3.33, Epik Atau Hancur?
Tak lagi disutradarai oleh Hideaki Anno (penggagas asli Evangelion), film terbaru Evangelion 3.33 ini menjadi lebih ke anime sci-fi. Selain ide cerita, desain baru karakternya pun menuai banyak pro dan kontra.
Banyak yang berkata bahwa anime yang merupakan edisi lain dari Evangelion yang sempat heboh pada tahun 90-an dulu ini sangat keren, epik, dan luar biasa. Namun, bagi kebanyakan fans lama yang menyukai jalan cerita dari Evangelion yang dulu merasa anime ini adalah produk yang gagal. Anime yang mengambil cerita alternatif 14 tahun setelah third impact, di mana Shinji Ikari yang koma selama 14 tahun akhirnya terbangun ini tidak lagi menampilkan karakter-karakter yang dulu kita kenal. Meski memiliki wajah dan nama yang sama, mereka tidak lagi berada di bawah tangan NERV.
Misato Katsuragi saat ini sudah memiliki timnya sendiri yang dia namakan WILLE, mereka menawan Shinji dan berusaha untuk membuatnya tidak menaiki EVA lagi. Hal ini tentu membuat Shinji gusar, karena ia ingat bahwa dulu ia telah menyelamatkan Rei dengan EVA dan penyelamatannya terhadap gadis berambut biru tersebut membuat 3rd Impact menghancurkan hampir seluruh isi bumi, dan membuatnya menjadi tempat mengerikan yang tidak bisa dihuni.
Shinji kembali depresi, dan atas bantuan “Rei Ayanami” ia diangkut kembali ke NERV dan bertemu dengan ayahnya. Di sana, ia bertemu dengan laki-laki misterius yang juga merupakan pilot EVA bernama Kaworu Nagisa. Sayang, banyaknya adegan tambahan yang membuat anime ini menjadi lebih ke anime sci-fi.
Shinji Ikari
Karakter yang disuarakan oleh pengisi suara wanita kawakan yang memang spesialis karakter cowok bernama Megumi Ogata ini adalah cowok yang sangat, sangat labil. Ia juga merupakan anak manja yang lebih mementingkan perasaan daripada logika, sehingga 14 tahun lalu, demi menyelamatkan seorang gadis, ia membangkitkan third impact yang memusnahkan hampir semua bagian dari bumi. Setelah 14 tahun koma, ia akhirnya terbangun dan dibawa oleh Rei Ayanami ke markas baru NERV yang hancur, di sanalah ia bertemu dengan Kaworu Nagisa dan melihat kenyataan yang sudah ia buat selama ini. Akhirnya, ia pun menjalin hubungan yang lebih dari sekedar pertemanan dengan Kaworu.
Kaworu Nagisa
Karakter yang ternyata adalah Angel ini adalah cowok yang memiliki hubungan intim dengan Shinji yang sedang depresi akibat segala sesuatu yang telah ia perbuat. Kaworu awalnya tidak memiliki perasaan, namun setelah ia bertemu dengan Shinji, ia memutuskan untuk meminta cowok tersebut membunuhnya agar kehancuran bumi tidak terulang lagi. Akhirnya, sesuai dengan keinginannya, ia pun mati di tangan Shinji yang ia cintai. Kaworu yang disuara-kan oleh Ishida Akira ini adalah karakter yang memiliki tata krama berbicara yang halus, dan memiliki penggemar wanita di dunia nyata yang cukup banyak.
Rei Ayanami
Cewek yang mengatakan dirinya tidak tahu menahu mengenai Shinji padahal Shinji yakin ia telah menyelamatkannya ini benar-benar tidak memiliki ekspresi. Ia hanya menjalankan apapun sesuai dengan tugas, tak perduli ia sedang kesakitan ataupun badannya sudah berdarah-darah. Shinji masih berusaha mendekatinya agar Rei mau membuka hatinya, namun memang hal ini susah dan justru membuat Rei bingung dan merasa Shinji membuang-buang waktunya karena ia tidak merasa diselamatkan olehnya. Ia masih bekerja dengan NERV dibawah Gendou Ikari yang merupakan ayah kandung dari Shinji. Ia jugalah yang menghancurkan sebagian dari kapal WILLE dengan EVA miliknya untuk membawa Shinji.
Misato Katsuragi
Setelah third impact yang terjadi 14 tahun lalu, rupanya Misato yang dulunya bekerja untuk NERV kini mengundurkan diri, atau lebih tepatnya, membelot dari perusahaan tersebut dan membuat pasukan anti-EVA sendiri yang ia namakan dengan WILLE. Meski sudah berlangsung 14 tahun, entah mengapa muka Misato sama sekali tidak mengalami perubahan, ia masih terlihat muda dan cantik, hehehe. WILLE yang dipimpin oleh Misato ini mirip dengan bajak laut luar angkasa. Dan yang sulit dimengerti sampai saat ini adalah, kalau ada teknologi secanggih pesawat WILLE, mengapa EVA masih tidak bisa terbang? Atau mengapa ia malah berbalik menyerang NERV padahal jumlah manusia sudah sangat sedikit?
Asuka Langley Shinikami
Sama dengan Misato, karakter yang dulunya bekerja untuk NERV ini membelot dan bergabung bersama wanita seksi tersebut ke dalam WILLE. Saat ini ia memakai penutup mata seperti bajak laut ketika ia memakai plug suit-nya. Yah, meski dikatakan anti-EVA, namun Asuka masih memiliki plug suit yang ia kenakan saat menggunakan EVA. Masih dengan sifat tsundere-nya, ia menolak mentah-mentah untuk membantu Shinji dan mengatakan apa yang sebenarnya terjadi selama 14 tahun ia tertidur. Bedanya, kali ini ia benar-benar membenci Shinji, tidak seperti dulu di mana ia masih memiliki perasaan kepada cowok galau itu, yah meski mungkin di dalam hatinya, ia masih sangat menyukainya.
Mari Illustrious Makinami
Karakter original dari seri Rebuild ini juga akhirnya berada di bawah naungan Misato, dan tidak seperti karakter-karakter lain yang memiliki perubahan sifat. Ia masih tetap Mari yang blak-blakan dan sangat handal menaiki EVA. Ia yang kini telah menjadi anggota WILLE sebenarnya tidak ambil pusing mengenai apa yang telah terjadi dengan dunia. Ia masih menjadi partner Asuka dan adu mulut masih tidak terhindarkan, namun menurut saya karakter ini merupakan satu-satunya karakter yang paling masuk akal daripada karakter lain yang mendadak berubah sifat dan membenci Shinji.
Ritsuko Hakase
Bawahan dari Misato yang masih menyandang gelar Hakase ini memiliki nama asli Ritsuko Katsuragi, ia yang dulunya memiliki perasaan terhadap ayah Shinji, Gendou Ikari (entah bagaimana dengan sekarang). Sayangnya, ia tidak memiliki peran yang terlalu penting dalam film kali ini. Penampilannya berbeda dari seri pendahulunya di mana kini ia memiliki rambut pendek ala cowok dan bajunya terlihat lebih tomboy namun masih tetap dengan lipstik dan anting-anting merahnya. Ritsuko masih menjadi wanita yang tidak banyak bicara dan berpikir logis, berbeda dengan sebagian karakter wanita dalam film ini yang sangat meledak-ledak dan mengedepankan perasaan mereka.
WILLE vs NERV vs SEELE
Kali ini, SEELE tidak ikut ambil pusing ke dalam pertarungan umat manusia dalam film ini. Tapi di cerita awalnya, SEELE adalah perusahaan yang mengirimkan Kaworu Nagisa ke NERV. Entah bagaimana Kaworu bisa sampai di NERV tanpa bantuan SEELE di movie kali ini. Sedangkan untuk WILLE, kelompok yang dipimpin Misato ini secara terang-terangan mengatakan bahwa mereka tidak setuju dengan sikap NERV yang membuat EVA, karena orang-orang WILLE adalah orang-orang yang menderita karena EVA.
Pros and Cons
Seperti yang saya katakan sebelumnya, anime yang disutradarai bukan oleh Hideaki Anno yang memang merupakan penggagas Evangelion asli ini menuai banyak kritik sekaligus pujian. Bagi penggemar lamanya, cerita film terbaru ini sangat aneh, tidak terlalu menarik dan justru fokus ke hal-hal yang terkesan dipaksakan. Selain itu perubahan desain beberapa karakter juga menuai banyak kritik, ceritanya juga jadi lebih ke arah sci-fi. Namun di lain pihak, banyak juga penikmat yang merasa bahwa desain karakter barunya cukup keren, terutama Asuka dengan rasa bajak laut, dan grafisnya menjadi jauh lebih bagus dari anime sebelumnya. Jadi bagaimana menurut kamu?