Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan Objek

Bahkan ada yang bisa memojokkan dua ninja terkuat

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan Objek

Kemampuan mengatur ukuran materi suatu objek seperti mengecilkan ukuran bisa dikatakan sangat sederhana. Namun di tangan orang-orang ini, kemampuan seperti ini justru menjadi sangat berbahaya. Mereka seringkali mampu melakukan serangan kejutan atau bahkan bisa mengalahkan musuh tanpa terdeteksi sama sekali.

Siapa sajakah yang menguasai kemampuan mengerikan tersebut? Berikut pembahasannya!

1. Doraemon ( Doraemon )

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan Objektokyoweekender.com

Sebenarnya ini bukan murni kemampuan Doraemon, melainkan salah satu alat ajaibnya.

Dia memiliki alat yang bisa mengatur ukuran objek, yaitu senter pengecil. Benda satu ini memiliki model lampu berbentuk bulat. Uniknya, alat satu ini merupakan item yang pernah digunakan beberapa kali setiap Nobita dan kawan-kawan menghadapi masalah tertentu.

Salah satunya adalah ketika Doraemon dan Nobita menggunakan senter ini untuk mengecilkan tubuh mereka agar bisa masuk ke dalam mainan kapal selam.

Baca Juga: Anti Toksik! Inilah 5 Karakter Anime yang Kebal Racun

2. Lily Enstomach ( One Piece )

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan ObjekDok. Toei Animation

Karakter satu ini muncul dalam episode filler yang bersetting sebelum One Piece Movie: Z.

Gadis satu ini merupakan salah satu dari ras raksasa yang pernah ditemui oleh kelompok Topi Jerami. Sebelumnya, mereka sempat terkecoh karena Lily sempat muncul dalam ukuran mini-nya. Alasannya sendiri karena ia telah memakan buah iblis Mini-Mini yang bisa membuatnya mengecilkan ukuran tubuhnya.

Hebatnya, kemampuan buah iblisnya itu tidak mempengaruhi kekuatan fisiknya. Jadi, meskipun Lily sudah mengecilkan ke ukuran terkecilnya, ia masih bisa melempar objek seukuran manusia.  Selain itu, raksasa ini juga sebenarnya bisa meledakkan tubuh musuhnya dengan masuk ke dalam dan memperbesar ke ukuran aslinya.

Tidak hanya itu, ia juga bisa menggabungkan kemampuannya dengan kekuatan Luffy sehingga membuat sang kapten Topi Jerami tersebut menjadi raksasa.

3. Formaggio ( Jojo Bizzare Adventure Part 5 )

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan ObjekDok. David Production

Di awal kita pernah membahas jika kemampuan mengecilkan objek bisa menjadi sangat berbahaya jika di tangan para penjahat.

Yup, salah satu penjahat yang bisa memanfaatkan potensi kemampuan ini adalah Formaggio, salah satu antagonis Jojo Bizzare Adventure Part 5. Dia sering menggunakan kemampuan stand-nya, Little Feet yang bisa mengecilkan ukuran objek untuk menghabisi targetnya.

Selain mengecilkan ukuran objek lain, ia juga bisa mengecilkan ukuran tubuhnya sendiri. Bedanya, kecepatan penyusutan tubuhnya bisa diatur secara instan. Sedangkan, pada objek lain seperti Narancia akan menyusut secara bertahap.

4. Brandish ( Fairytail )

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan ObjekDok. Studio A-1 Pictures

Ada alasan mengapa penyihir satu ini dijuluki Penghancur Negara.

Sihirnya, Command T memungkinkannya bisa mengatur ukuran segala macam objek. Kemampuannya ini bisa dibilang tidak memiliki batasan karena ia bisa memperbesar atau memperkecil objek sesuka hatinya. Skalanya juga bisa terbilang tak main-main karena mampu menjangkau ukuran wilayah negara.

Salah satu kehebatannya adalah ketika Brandish pernah mengecilkan sebuah pulau ke ukuran di mana hanya tersisa ruangan untuknya berpijak. Selain itu, ia juga bisa mengatur ukuran objek yang lebih kompleks seperti luka target atau massa selular sebuah organisme.

Untungnya, Brandish sudah bertobat dan berteman dengan Lucy.

5. Isshiki ( Boruto The Next Generation )

Inilah 5 Karakter Anime yang Bisa Mengecilkan Objekmangaplus.shueisha.co.jp/boruto

Dari semua karakter di atas, Isshiki lah layak menjadi yang terhebat.

Potensi kemampuann mengecilkan objeknya mampu digunakan secara maksimal. Dia mampu mengecilkan sejumlah objek dan menggunakannya sebagai senjata untuk menyerang musuhnya secara diam-diam. Jika target sudah terkena, Isshiki tinggal mengembalikannya seperti semula sehingga tubuh lawan sudah terkoyak dari dalam.

Sekilas tekniknya memang sangat sederhana. Namun, efeknya sendiri sangat mengerikan sampai-sampai dua ninja terkuat saat ini, Naruto dan Sasuke sempat mengalami kekalahan.

Itulah, daftar karakter yang bisa mengecilkan ukuran objek. Jika kalian ada tambahan, jangan luap sampaikan ke kolom komentar, yah!

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Studio Anime Sering Mengubah Adegan Adaptasi Manga

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU