7 Fakta Menarik Kaiju No. 9, Musuh Utama Kaiju No. 8!

Dialah sumber masalah yang harus ditangani Kafka

Kaiju No. 9 saat menampakan diri - Kaiju No. 8

Dalam serial Kaiju No. 8, Kaiju No. 9 merupakan musuh bebuyutan yang sangat susah ditaklukkan karena kemampuan belajar dan evolusinya yang luar biasa. Ia mampu merancang strategi jitu yang kerap membuat Pasukan Pertahanan selalu kecolongan.

Apa saja fakta menariknya? Berikut daftarnya!

Baca Juga: 8 Kemampuan Milik Kaiju No. 9 dari Serial Kaiju No. 8!

1. Muncul pertama kali saat kejadian tes masuk Pasukan Pertahanan

Kaiju misterius menerima panggilan ponsel - Kaiju No. 8Kaiju misterius menerima panggilan ponsel ( Dok. Production I.G / Kaiju No. 8 )

Monster satu ini muncul pertama kali saat Kafka dan Reno sedang mengikuti ujian masuk Pasukan Pertahanan.

Ia sendiri menyamar sebagai anak baru di perusahaan pembersihan jasad Kaiju dengan nama Takamichi Hotaka. Nah, manusia aslinya sendiri kemungkinan sudah dibunuh dan ditelan oleh Kaiju, No. 9.

Setelah membuat kekacauan di tempat ujian, Kaiju No. 9 sendiri sempat pergi setelah melukai Kikoru dan menyimak info terbaru kejadian tersebut melalui berita. Namun, ia justru kecewa karena tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

2. Kaiju dengan kemampuan berevolusi yang mengerikan

Kaiju No. 8 vs Kaiju No. 9 - Kaiju No. 8Kaiju No. 8 vs Kaiju No. 9 ( Dok. Shueisha / Kaiju No. 8 )

Meski kekuatannya masih di bawah Kafka, Kaiju No. 9 punya kemampuan yang terbilang mengerikan.

Yah, dia mampu berevolusi seriring waktu dengan memangsa makhluk yang punya kualitas tertentu. Contohnya seperti memakan Isao yang sedang memakai Numbers, Kaiju No. 9 punya kekuatan Kaiju No. 2 yang bisa menembakkan gelombang sonik dan elektromagnetik.

Kaiju No. 9 juga bisa meniru penampilan korban yang dimakan seperti petugas kebersihan dan warga sipil yang sempat ia makan di awal cerita.

Hal inilah yang membuat Kaiju No. 9 terus bertambah kuat sampai-sampai Soshiro dan para elit Pasukan Pertahanan harus mencari akal untuk mengatasi kemungkinan makhluk tersebut mengantisipasi kekuatan tempur mereka.

3. Penyebab kematian Isao Shinomiya

Isao saat menemui Kafka - Kaiju No. 8Isao saat menemui Kafka ( Dok. Shueisha / Kaiju No. 8 )

Sebagai Direktur Jenderal, Isao dikenal sebagai salah satu petarung terbaik di masa jayanya.

Namun, kelicikan Kaiju No. 9 yang sempat berevolusi dan faktor usia Isao membuat pria itu terpojok dalam adu kekuatan sehingga tubuhnya pun sukses dimangsa oleh makhluk tersebut.

Berkat itu, Kaiju No. 9 berhasil mendapatkan apa yang ia inginkan, kekuatan Kaiju No. 2 dan pengetahuan Isao soal Pasukan Pertahanan.

4. Berambisi menciptakan era para monster

Kaiju No. 9 dan para calon Kaiju yang belum lahir - Kaiju No. 8Kaiju No. 9 dan para calon Kaiju yang belum lahir ( Dok. Shueisha / Kaiju No. 8 )

Tak seperti kebanyakan Kaiju lain yang sering mengikuti insting hewani, Kaiju No. 9 punya tujuan secara spesifik.

Ia ingin menciptakan era di mana para monster berkuasa seperti manusia. Hal itu sempat dikatakan Kaiju No. 9 pada Kafka setelah berhasil mengambil tubuh Isao dan Numbers Kaiju No. 2.

Tak heran jika Kaiju No. 9 terus meneliti umat manusia dari kultur sampai kekuatan militer mereka.

5. Pencipta sejumlah Kaiju bernomor

Kaiju No. 13 yang terkenal suka berlari - Kaiju No. 8Kaiju No. 13 yang terkenal suka berlari ( Dok. Shueisha / Kaiju No. 8 )

Secara individu, Kaiju No. 9 sudah terbilang sangat kuat. Namun yang lebih parah lagi, ia juga bisa menciptakan keturunan yang kekuatannya sebanding dengan para Kaiju bernomor di masa lalu.

Para keturunan Kaiju No. 9 yang diketahui sendiri dimulai dari Kaiju No. 10 yang baru muncul di episode animenya saat ini sampai Kaiju No. 15 yang diketahui mengambil penampilan seperti Kikoru.

Yang unik, ada beberapa Kaiju bernomor ini sudah didesain Kaiju No. 9 untuk menjadi musuh alami para anggota elit Pasukan Pertahanan. Tak heran jika para petarung seperti Gen, Soshiro, dan Kikoru sampai dibuat kerepotan saat melawan mereka.

6. Kerap menyamar jadi manusia dengan memangsa warga sipil

Kaiju No. 9 mencoba memangsa target baru - Kaiju No. 8Kaiju No. 9 mencoba memangsa target baru ( Dok. Production I.G / Kaiju No. 8 )

Demi mempelajari kultur manusia dan kekuatan tempur Pasukan Pertahanan, Kaiju No. 9 diketahui kerap menyamar demi bisa berbaur dengan lingkungan sekitarnya.

Salah satu korban yang tubuhnya dipakai sebagai samaran Kaiju No. 9 adalah Takamichi Hotaka yang dikonfirmasi merupakan karyawan baru perusahaan pembersihan Kaiju. Ia sempat memakai tampilan tersebut pada saat meneliti lokasi pertempuran para Yoju dan Honju.

Namun setelah terluka parah akibat serangan Kafka, Kaiju No. 9 kemudian mencari mangsa lagi yang merupakan warga sipil yang tengah melintas.

7. Disuarakan Hiroyuki Yoshino

Kaiju No. 9 muncul di depan Iharu dan Reno - Kaiju No. 8Kaiju No. 9 muncul di depan Iharu dan Reno ( Dok. Production I.G / Kaiju No. 8 )

Monster satu ini disuarakan oleh Hiroyuki Yoshino, pengisi suara yang kerap mengisi karakter sampingan dalam suatu anime.

Ia diketahui pernah menyuarakan karakter Franky Franklin dari Spy x Family, Hizashi Yamada dari Boku no Hero Academia, Hajime Taki dari Captain Tsubasa, dan Hajime Iwaizumi dari Haikyuu!!

Itulah daftar fakta menarik Kaiju No. 9, musuh bebuyutan Kafka dari Kaiju No. 8.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Isao Bersikap Dingin ke Kikoru di Kaiju No. 8?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU