5 Wajah Bapaknya Shizuka, Yoshio Minamoto di Doraemon!
Ini mukanya kok beda-beda?? #doraemon
Mungkin kamu tahu kalau wajah bapaknya Shizuka, Yoshio Minamoto berbeda-beda. Tapi apakah kamu tahu kalau ada lima wajah yang berbeda dari sang bapak di setiap adaptasinya? Temukan semuanya di sini!
1. Standar wajahnya!
Di dalam adaptasi komik, sang bapak sudah dipatok standar wajahnya dengan menggunakan rambut putih belah tengah dan kacamata bingkai kotak yang mirip dengan Bapak Guru. Tentunya, hal ini dipertahankan di dalam komiknya!
2. Versi paling awal!
Kemudian, ketika anime pertamanya hadir diproduksi oleh Nippon TeleMovie Productions, tahu-tahu penampakan sang ayah berubah menjadi lebih lonjong dengan kacamata yang berbeda pakai banget!
3. Versi tahun 1979!
Yang lebih liar malah datang dari desainnya di tahun 1979, ketika produksi anime tersebut mulai dipegang oleh Shin-Ei Animation. Justru sang ayah terlihat tidak memiliki kacamata dan berkumis tengah. Wujud kepalanya pun beda jauh dari desain aslinya di komik!
Baca Juga: Anime The World Ends With You Akan Tayang Perdana 9 April!
4. Versi tahun 2005!
Ketika kembali diadaptasi di tahun 2005, penampakan sang ayah Shizuka akhirnya mendapatkan model yang mirip dengan wujud paling pertamanya di komik, namun dengan wajah yang terlihat lebih muda!
5. Versi Stand By Me!
Nah, di dalam versi anime 3D Stand By Me, sang bapak mendapatkan kombinasi desain versi 2005 ketika muncul di versi SD Nobita dan Shizuka, lalu mendapatkan model yang lebih mirip dengan versi manga ketika Nobita mengintip masa depannya!
Di antara wajah bapaknya Shizuka di sepanjang sejarah Doraemon ini, yang mana yang menjadi favoritmu? Sampaikan opinimu terhadap Yoshio Minamoto melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: Jujutsu Kaisen Menangkan Anime of The Year di Crunchyroll Awards 2021!