Shadowgun: DeadZone Ahirnya Dirilis Untuk Semua Android dan iOS
Setelah menjalani masa open beta selama kurang lebih satu bulan khusus untuk para pengguna smartphone Android yang ber-chipset nVidia Tegra 3, akhirnya Madfinger membuka akses Shadowgun: DeadZone untuk semua Android di Google Play Store dan juga Apple iOS.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah menjalani masa open beta selama kurang lebih satu bulan khusus untuk para pengguna smartphone Android yang ber-chipset nVidia Tegra 3, akhirnya Madfinger membuka akses Shadowgun: DeadZone untuk semua Android di Google Play Store dan juga Apple iOS.
Seperti yang kami jelaskan sebelumnya, DeadZone bukanlah sekuel, melainkan sekadar ekspansi yang terfokus pada gameplay multiplayer. Dan yang melegakan, game ini gratis dimainkan... tentunya dengan banyak pilihan in-app purchase dalam bentuk "Gold" untuk mendukung permainanmu. Kamu bisa bermain bersama hingga 12 pemain dalam beragam pilihan map di mode Deathmatch dan Zone Control, serta ada 10 pilihan karakter yang bisa kamu mainkan.
Dibandingkan Shadowgun sebelumnya, Madfinger juga memasukkan kemampuan baru untuk karakter, seperti melakukan sprint dan roll. Selain itu membuat aspek multiplayernya makin seru, DeadZone juga mendukung voice chat, jadi kamu bisa berteriak kepada pemain lain, atau berkomunikasi mengatur strategi dengan rekan satu team. Info lain yang diberikan Madfinger, seperti senjata yang bisa kamu pilih mulai Assault Rifles, Machine guns, Plasma Rifles, Shotguns, Sniper Rifles, Rocket Launcher dan masih banyak lagi lainnya, dan mereka masih bisa di-upgrade menggunakan Gold tentunya -- paling cepat dengan membelinya melalui in-app purchase.
Game ini dirilis di Android dan iOS, dan kamu bisa memainkannya secara gratis. Ukuran game plus datanya di Android sekitar 135MB, sedangkan di iOS sekitar 153MB. Langsung saja download melalui App Store masing - masing:
- Google Play Store
- Apple iTunes Store
Shadowgun: DeadZone Launch Trailer (iOS/Android)
http://youtu.be/-P_v5nMH9go