TUTUP

IFA 2013: Inilah Penerus Lenovo K900, Lenovo Vibe X Akan Menjadi Android 5-inchi Tertipis di Dunia!

Selain membawa serombongan ThinkPad baru untuk IFA 2013, Lenovo juga mengkonfirmasikan smartphone Vibe X selama IFA 2013. Smartphone baru mereka ini didesain sangat tipis, dengan ketebalan hanya 6.9 mm, sepertinya akan menjadi Android 5-inchi tertipis di dunia.

Lenovo akhir-akhir ini makin sigap melakukan penetrasi ke pasar smartphone dan tablet Indonesia. Mereka baru saja merilis beberapa model IdeaPhone dan IdeaTab baru, seperti flagship Lenovo K900, di bawahnya ada dual-SIM quad-core dan layar 5.3-inchi Lenovo S920, kemudian yang juga banyak diburu karena value-for-money yang tinggi, Lenovo A706, untuk kelas low ada Lenovo A390, dan tablet 7-inchi quad-core baru, Lenovo A3000.

serombongan ThinkPad baruHuawei Ascend P6

Oppo Find Way

Spesifikasi Lenovo Vibe X
  • Layar: 5-inchi dengan ketajaman visual normal, atau biasa disebut "20/20 Vision" (ini bahasa keren dari ketajaman pixel-per-inch melebihi retina, karena memang layar Vibe X PPI-nya mencapai 440 PPI), beresolusi 1920x1200-pixel, serta perlindungan Gorilla Glass 3
  • Prosesor: Chipset MediaTek MTK 6589T dengan empat core prosesor 1.5GHz
  • Memory: 2GB RAM
  • Internal Storage: 16/32GB storage
  • Kamera: Senso13-megapixel di belakang yang dilengkapi flash LED, merekam video 1080p Full HD, 5-megapixel di depan
  • Koneksi: 3G, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth A2DP, A-GPS, 3.5mm audio jack
  • Baterai: 2000 mAh
  • Berat: 121g
  • OS: Android 4.2
[cb type="company"]Lenovo[/cb]
Sumber: Lenovo