Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hero kebal di Mobile Legends digunakan untuk memperkuat tim dan menjadi inisiator yang tangguh. Dengan damage yang besar dan pertahanan yang kuat, kamu akan dengan mudah melawan semua musuh.
Nah, untuk kamu yang ingin push rank menggunakan hero berdarah tebal dan kuat, berikut ini cara hero kebal tidak bisa mati di Mobile Legends.
1. Menggunakan hero META
Cara pertama untuk menggunakan hero kebal adalah menggunakan hero META. Alasannya, jenis hero ini sedang mendapatkan buff yang membuat hero tersebut mendapatkan tambahan damage atau tingkatan defense yang lebih tinggi.
Saat menggunakan hero META, kamu akan lebih powerful untuk melawan musuh. Usahakan untuk menggunakan item dan battle spell yang tepat, ya.
2. Menggunakan Battle Spell yang tepat bagi hero
Selain hero META, kamu wajib menggunakan battle spell sebagai pertahanan saat bertarung di Land of Dawn. Ada beberapa battle spell yang bisa jadi pilihan, yakni sebagai berikut.
- Flicker: Berfungsi untuk menghindari atau menghampiri lawan secara instan.
- Aegis: Memberikan darah dan shield tambahan kepada hero.
- Sprint: Menambah Movement Speed agar bisa menghindar atau menghampiri hero lawan dengan berlari.
- Inspire: Menambahkan Attack Speed dan Lifesteal, memiliki cooldown 60 detik.
- Revitalize: Menambah heal rekan satu tim dengan cara Area of Effect.
- Purify: Memberikan immune pada hero terhadap Crowd Control lawan.
Baca Juga: Build Lylia Tersakit 2023, Mage dengan Sepatu Ajaib!
3. Gunakan item defense!
Gunakan item pertahanan atau defense agar hero sulit dilumpuhkan oleh lawan. Saat menggunakan item yang kuat, hero kamu akan kuat dan kebal. Item defense dibagi menjadi dua, yakni Physical Defense dan Magical Defense.
Berikut pilihan item Physical Defense yang bisa kamu gunakan:
- Dominance Ice
- Brute Force Breastplate
- Antique Cuirass
- Sky Guardian Helmet.
Selain itu, berikut rekomendasi item Magical Defense yang bisa jadi pilihan:
- Radiant Armor
- Athena Shield
- Oracle
- Cursed Helmet.
4. Pakai item yang menghasilkan lifesteal!
Item Lifesteal akan membuat pertahanan hero semakin kuat. Item ini akan meningkatkan HP atau darah secara langsung saat kamu diserang atau saat menyerang musuh. Item ini membuat darahmu akan bertambah dan dapat bertahan lebih lama.
Berikut ini rekomendasi Physical Lifesteal untuk hero Marksman atau Assasin:
- Endles Battle
- Haas Claw
Berikut rekomendasi item Magical Lifesteal untuk Mage:
- Concentrated Energy
- Shadow Twinblades
Nah, itu dia beberapa cara agar hero kebal tidak bisa mati di Mobile Legends. Buat pertahanan yang tangguh bagi tim dan menangkan pertarungan!
Baca Juga: Build Phoveus Tersakit 2023, Fighter dengan Astaros!