Developer Game Project CARS Dibeli oleh Codemasters!

Codemasters kini pekerjakan lebih dari 700 orang

Developer Game Project CARS Dibeli oleh Codemasters!

Developer game Codemasters dan Slightly Mad Studios punya banyak kesamaan. Keduanya berasal dari Inggris, menjual berbagai jenis game balapan, dan punya staf yang ahli dalam membuat game balapan. Orang-orang di balik Codemasters dan Slightly Mad Studios merupakan otak di balik berbagai game balapan paling keren di dunia saat ini.

Kini, Codemasters dan Slightly Mad Studios akan bekerja sama untuk membuat game balapan setelah Codemasters mengakuisisi Slightly Mad Studios!

1. Codemasters dan Slightly Mad Studios besar dari game balapan

Developer Game Project CARS Dibeli oleh Codemasters!Dok. Codemasters

Codemasters merupakan perusahaan game asal Southam, Inggris. Di masa lalu mereka merilis banyak game dengan genre yang sangat variatif seperti Overlord, Worms, Dizzy, dan lain-lain. Namun sejak dulu dan kini, mereka lebih dikenal dengan berbagai game balapan. Serial GRID, DiRT, dan F1 menjadi tiga judul game balapan populer dari Codemasters.

Sementara itu, Slightly Mad Studios didirikan oleh beberapa mantan pengembang game GTR. Awalnya mereka membuat dua game Shift, spinoff dari game Need for Speed. Kemudian mereka memberanikan diri membuat game secara indie dengan bantuan crowdfunding: Project CARS dan Project CARS 2. Saat ini mereka tengah mengembangkan Project CARS 3 dan konsol game misterius bernama Mad Box.

Baca Juga: Review Project Cars 2: Simulator Pas Bagi yang Punya Cita-cita Jadi Pembalap!

2. Codemasters membeli Slightly Mad Studios

Developer Game Project CARS Dibeli oleh Codemasters!ebgames.co.nz

Kejutan muncul saat Codemasters mengumumkan secara tiba-tiba bahwa mereka baru saja membeli Slightly Mad Studios. Akuisisi yang nilainya tidak dispesifikasikan itu akan menambah portfolio game balapan Codemasters yang sebelumnya sudah mentereng. Kini Codemasters mempekerjakan lebih dari 700 orang di kota London, Birmingham, Southam, dan Runcorn. Tidak akan ada perubahan struktur organisasi setelah akuisisi ini.

"Kami senang bisa menjadikan developer game balapan ini (Slightly Mad Studios) sebagai bagian dari keluarga Codemasters, dan ini juga mengukuhkan posisi kami sebagai kekuatan besar dalam pengembangan game balapan," ujar CEO Codemasters Frank Sagnier.

3. Masa depan Codemasters dan Slightly Mad Studios

Developer Game Project CARS Dibeli oleh Codemasters!Dok. Bandai Namco

"Gabungan portfolio game balapan kami sangat diidamkan industri game, dan kerja sama ini memungkinkan kami untuk saling belajar, berbagi sumber daya, serta saling memanfaatkan teknologi dan platform terbaru," lanjut pendiri Slightly Mad Studios Ian Bell.

Setelah akuisisi ini, Slightly Mad Studios masih tetap akan mengerjakan game Project CARS 3, serta satu judul game adaptasi franchise Hollywood terkemuka yang belum diumumkan. Untuk konsol Mad Box, sayangnya tidak ada informasi lebih lanjut. 

Apa game favoritmu dari Codemasters dan Slightly Mad Studios?

Baca Juga: Review GRID: Balapan, Balapan, Balapan!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU