8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bending

Yang ini beneran gak perlu pengendalian elemen!

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bending

Di dunia Avatar, kemampuan bending atau pengendalian elemen adalah kekuatan andalan militer. 

Meski begitu, ada beberapa petarung dari Avatar yang tetap berbahaya sampai bisa mengalahkan pengendali elemen dengan senjata, taktik, dan kemampuan mereka.

Sebelumnya, beberapa petarung tanpa bending ini sudah dibahas duniaku.com. Tapi itu baru sekedar contoh dan belum diurutkan.

Terus gimana kalau para petarung terkuat Avatar yang tak memiliki bending diurutkan? Begini hasilnya! 

Baca Juga: 5 Fakta Maria Zhang, Pemeran Suki yang Berbakat di Avatar Live Action

8. Sokka

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki BendingNickelodeon/Avatar: The Last Airbender

Sempat berguru pada Master Piandao, Sokka bisa jaga diri dengan kemampuan senjatanya.

Ia bisa memanfaatkan sekelilingnya untuk mendesak Piandao. Meski Piandao kalah, sang master tetap memuji muridnya.

Sokka juga sempat memiliki pedang dari baja meteor, yang cukup kuat untuk memotong logam. 

Sayang pedangnya itu hilang sejak akhir season 3. 

7. June

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bendingnetflix.com/Avatar: The Last Airbender

Wanita yang satu ini cukup kuat untuk menang adu panco maupun menghadapi keroyokan dari pria-pria kekar.

Cambuk, kekuatan fisik, dan pengalaman bertarung June sudah cukup untuk membantunya mengalahkan musuh.

Yang bikin lebih bahaya lagi? Dia biasanya bertarung sambil menunggangi Nyla, hewan shirshu miliknya. Musuh pun bisa seketika tak bisa bergerak jika sukses terkena lidah Nyla. 

June hanya berada di peringkat tujuh karena dia jarang muncul. Meski kombinasi Nyla dan June berbahaya, itu juga membuat lebih sulit menilai kemampuannya secara individu untuk situasi melawan musuh kuat. 

Baca Juga: 6 Tokoh Seri Avatar yang Layak Dapat Cerita Sendiri 

6. Jet

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki BendingNickelodeon/Avatar: The Last Airbender

Jet cukup jago menggunakan pedang kaitnya. 

Tak mengherankan dia terasa sebagai yang terkuat dari kelompok Pejuang Kemerdakaan yang ia pimpin.

Meski begitu, unik juga sejago-jagonya Jet, Zuko bisa mengimbanginya tanpa sekalipun menggunakan Firebending saat mereka bertarung. 

5. Hakoda

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bendingnetflix.com/Avatar: The Last Airbender

Hakoda ini punya banyak kesamaan dengan Sokka, putranya. Mereka sama-sama punya selera humor receh, sama-sama tidak punya bending, tapi tetap bisa jaga diri melawan pengendali elemen.

Kepiawaian Hakoda ini diperlihatkan beberapa kali.

Di kilas balik penyerangan Suku Air Selatan oleh Negara Api, wilayah suku itu diserbu oleh para Firebender. Hakoda tetap bisa menghajar para prajurit Negara Api itu.

Di episode 10 season 3, Hakoda sempat terdesak. Namun kemudian dia mengambil tombak dari seorang prajurit Negara Api, menjatuhkan pengendali api yang menyerangnya, lalu melempar satu tombak yang dipegangnya untuk menjatuhkan dua lagi pengendali api.

Jadi ya, ayah Sokka dan Katara ini memang termasuk salah satu petarung terkuat Avatar, dari golongan yang tak bisa bending

4. Mai

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bendingnetflix.com/Avatar: The Last Airbender

Mai adalah pelempar pisau terbaik di seri Avatar.

Meski dia tidak punya kemampuan bending, dia dan banyak sekali pisaunya dapat menyudahi perlawanan musuh-musuhnya dalam sekejap.

Kalau dia bertarung dibantu oleh Azula atau Ty Lee, musuh akan lebih sulit menang. Azula dapat mengalihkan perhatian musuh dari serangan pisau Mai, sementara Ty Lee bisa memanfaatkan jika perhatian musuh sedang tertuju ke Mai untuk menyerang musuh. 

3. Suki

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki BendingNickelodeon/Avatar: The Last Airbender

Suki adalah Pejuang Kyoshi yang terkuat di era Aang. 

Sosok yang sempat memberi perlawanan pada Azula, dan lalu sempat menahan serangan chi blocking Ty Lee saat dia mencoba kabur dari Boiling Rock.

Patut diingat kalau Ty Lee biasanya harus dihalau dengan kemampuan bending. Suki yang tak punya kemampuan pengendalian elemen, dan juga seorang petarung jarak dekat, seharusnya jadi mangsa empuk untuk Ty Lee.

Namun Ty Lee tidak bisa melumpuhkan Suki dalam pertarungan singkat mereka di Boiling Rock.

Rasanya jadi ingin melihat mereka berduel lebih panjang untuk menentukan siapa yang terkuat, ya? 

2. Ty Lee

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bendingnetflix.com/Avatar: The Last Airbender

Yang ngeri dari Ty Lee ini, biasanya kalau ia tidak dikejutkan musuh dengan serangan elemen, ia akan berujung menang.

Teknik totok chi blocking miliknya begitu efektif, dan dia begitu lincah, hingga ia bisa dengan mudah melumpuhkan petarung seperti Pejuang Kyoshi maupun pengendali elemen seperti Katara.

Kalaupun misalnya ia tidak bisa menyerang pengendali elemen dari depan, Ty Lee bisa menggunakan kemampuan akrobatiknya untuk mencari cara lain. Terutama kalau ada Mai untuk mengganggu fokus musuh. 

Baca Juga: 10 Perbedaan Besar Avatar: The Last Airbender Kartun dan Live Action!

1. Piandao

8 Petarung Terkuat Avatar The Last Airbender yang Tak Memiliki Bendingnetflix.com/Avatar: The Last Airbender

Dalam latih tanding melawan Sokka, ia bisa tetap menang meskipun matanya dibutakan sesaat oleh serangan muridnya itu.

Begitu tiba hari penyerbuan Ba Sing Se, Piandao mengikuti teman-temannya menyerang kota itu hanya dilengkapi oleh pedang.

Patut diingat kalau Bumi adalah salah satu Earthbender terhebat di dunia, Pakku adalah salah satu Waterbender terkuat di dunia, sementara Jeong Jeong dan Iroh termasuk Firebender terkuat di dunia yang diperkuat Komet Sozin pula.

Meski begitu, Piandao masih bisa jaga diri di Ba Sing Se.

Tak diragukan lagi, dia memang salah satu ahli pedang terhebat di Avatar: The Last Airbender. Sosok yang punya dua murid hebat juga: Sokka dan Zuko. Ya, Zuko waktu kecil juga pernah berlatih dengan pria ini, seperti diungkap di komik.

Itulah delapan petarung terkuat Avatar yang tak memiliki bending.

Siapa favoritmu? 

Artikel pertama terbit tanggal 1 Juni 2020 dirilis ulang tanggal 5 Maret 2024.

Baca Juga: 6 Fakta Pedagang Kubis, si Tokoh Humor di Seri Avatar: TLA 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU