Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Duniaku lainnya di IDN App
Sophie Turner Lara Croft. (Dok. Prime Video/Tomb Raider)
Sophie Turner Lara Croft. (Dok. Prime Video/Tomb Raider)

Intinya sih...

  • Lara Croft tampil dengan desain klasik yang mengingatkan pada era awal game-nya

  • Reaksi netizen terhadap first look Sophie Turner sebagai Lara Croft cukup bervariasi, dari keterkejutan hingga perbandingan dengan versi live-action sebelumnya

  • Sophie Turner menyatakan pandangannya tentang karakter Lara Croft sebagai sosok perempuan yang berani dan kuat di dunia yang didominasi laki-laki

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Serial Tomb Raider versi terbaru tengah digarap untuk Prime Video, dan Sophie Turner resmi didapuk memerankan Lara Croft.

Pengumuman ini sempat memicu keraguan dari sebagian fans. Banyak yang mempertanyakan kecocokan Sophie untuk menghidupkan ikon petualang legendaris tersebut.

Namun pada Kamis (15/1/2026), akun media sosial resmi Tomb Raider akhirnya membagikan first look Sophie Turner sebagai Lara Croft. Hasilnya? Reaksi fans langsung berubah.

1. Lara hadir dengan desain yang lebih mendekati klasik

Sophie Turner Lara Croft. (Dok. Prime Video/Tomb Raider)

Awalnya, banyak fans menduga desain Lara Croft versi Prime Video akan condong ke pendekatan reboot 2013, Lara yang lebih terasa sebagai survivor, membumi, dan realistis, ketimbang ikon petualang ala era PS1. Pendekatan itu relatif aman, tapi bagi sebagian pemain lama, juga berisiko terasa “kurang Lara”.

Justru karena itu, first look Lara versi Prime Video terasa mengejutkan. Lara tampil dengan celana pendek, atasan ketat, harness, serta kacamata hitam berlensa bundar, elemen visual yang langsung mengingatkan pada Lara Croft klasik, jauh lebih dekat ke era awal game-nya dibandingkan versi 2013.

Bahkan, desain ini terasa lebih setia pada sumber aslinya ketimbang interpretasi Angelina Jolie dulu, meski tentu saja masih ada fans yang menganggap versi Jolie sebagai standar emas Lara Croft di layar lebar.

Yang jelas, pendekatan visual ini membantu memperjelas visi casting Sophie Turner. Bagi penonton yang sempat meragukan pilihannya (karena masih terbayang sosok Sophie sebagai Sansa Stark atau Jean Grey) desain Lara yang lebih klasik ini membuat keputusan tersebut kini terasa jauh lebih masuk akal.

2. Komentar netizen?

Jika menelusuri kolom komentar unggahan first look dari akun resmi Tomb Raider, terlihat spektrum reaksi yang cukup lebar, dari keterkejutan murni, pujian penuh antusias, hingga perbandingan yang sulit dihindari dengan versi live-action sebelumnya.

Kalau kita kesampingkan beberapa cuitan yang ngawur...

Salah satu komentar yang cukup menonjol datang dari Alessio Biancardo. “Omg, is this real??” tulisnya. Setelah dikonfirmasi bahwa foto tersebut memang resmi, ia melanjutkan dengan nada jauh lebih antusias: “Aku kaget banget. Ini melampaui semua ekspektasi! Aku tidak pernah menyangka mereka akan berhasil meniru tampilan klasiknya! Ini adalah kostum Lara Croft versi live action yang paling mirip dengan aslinya!! Kerja bagus.”

Komentar menarik juga datang dari akun resmi Dark Horse Comics. Mereka menulis, “Kami tahu di mana artefak-artefak suci itu disembunyikan,” sembari membagikan sampul komik Tomb Raider: Sacred Artifacts. Memang terasa sebagai promosi komik, namun relevan—karena ilustrasi sampulnya menampilkan Lara dengan kostum ber-vibe klasik, menjadikannya pembanding visual yang menarik, terutama bagi fans yang selama ini mengenal Lara Croft terutama lewat versi Angelina Jolie.

Meski begitu, tidak semua komentar sepenuhnya sepakat. Masih ada netizen yang menganggap Angelina Jolie sebagai “Lara Croft sejati” yang sulit tergantikan. Ada pula yang berpendapat bahwa aktris lain, seperti Sydney Sweeney, akan terasa lebih pas untuk peran tersebut.

3. Komentar Sophie Turner soal Lara Croft

Tomb Raider: The Legend of Lara Croft (dok. Netflix/Tomb Raider: The Legend of Lara Croft)

Pada 8 Januari 2026, Amazon MGM Studios mengumumkan jajaran pemeran tambahan yang akan bergabung dalam serial Tomb Raider. Sejumlah nama besar ikut terlibat, di antaranya Sigourney Weaver, Jason Isaacs, Celia Imrie, dan Bill Paterson.

Dalam pengumuman yang sama, Sophie Turner juga membagikan pandangannya tentang karakter yang ia perankan.
Saya sudah lama menjadi penggemar Tomb Raider dan karakter Lara Croft. Bagi saya, Lara selalu hadir sebagai sosok yang berani dan kuat di dunia yang didominasi laki-laki. Ia adalah figur perempuan yang tangguh dan inspiratif,” ujar Sophie.

Komentar ini terasa sejalan dengan pendekatan visual yang diperlihatkan lewat first look-nya. Kostum yang terasa pas, dipadukan dengan pemahaman Sophie terhadap esensi Lara Croft, memberi sinyal bahwa karakter ini tidak sekadar mengandalkan tampilan ikonik, tetapi juga membawa beban makna yang sudah melekat pada Lara selama puluhan tahun.

Kini, tinggal menunggu bagaimana interpretasi tersebut diterjemahkan ke layar saat Tomb Raider resmi tayang.

Editorial Team