6 Fakta Bara Bara no Mi One Piece, Buah Kuat yang Dimakan Buggy

Buahnya punya potensi besar, sayang yang makan Buggy

bara bara no mi one piece buggy devil fruit

Bara Bara no Mi adalah Buah Iblis punya Buggy di One Piece.

Apa saja fakta Bara Bara no Mi One Piece? Simak di bawah ini! 

1. Di masa lalu ditemukan oleh kelompok Bajak Laut Roger

buggy buah iblisBuggy dan Buah Iblis. (Dok. Shueisha/One Piece)

Di bab 19 dulu, kita melihat kilas balik Buggy dan Shanks.

Shanks mengatakan ke Buggy kalau kelompok mereka menemukan Buah Iblis, dan kapten mengizinkan siapapun untuk memakannya.

Kemudian terungkap kalau Buggy dan Shanks sebenarnya adalah anggota kelompok Bajak Laut Roger. (Bahkan sebenarnya ada Rayleigh dan Scopper Gaban dalam kilas balik di bab 19 ini). Jadi kapten yang Shanks bilang mengizinkan siapapun untuk memakan buah itu adalah Roger.

Baca Juga: Siapa Musuh Pertama Luffy di One Piece? Begini Situasinya!

2. Dimakan oleh Buggy secara tidak sengaja

buggy one pieceBuggy dengan Bara Bara no Mi dan peta harta karun. (Dok. Shueisha/One Piece)

Kelompok Bajak Laut Roger itu anggotanya kebanyakan bukan pemakan Buah Iblis. Bahkan kapten mereka pun dikonfirmasi bukan pemakan Buah Iblis.

Bahkan Buggy pun sebenarnya tidak ingin memakan Bara Bara no Mi. Buggy ingin menjual buah itu, karena harganya 100 juta Belly.

Tapi sebelum Buggy sempat menjalankan rencananya, Shanks tiba-tiba mengejutkan dia, membuat dia memasukkan buah itu ke mulutnya.

Ketika buah itu sudah masuk ke mulutnya, Shanks muncul lagi mengejutkan Buggy, dan Buggy menelan buah itu.

Buggy, yang dikenal sebagai perenang hebat, pun kehilangan kemampuan berenangnya. 

3. Buah Iblis jenis Paramecia

bara bara no mi one piece buggy devil fruitBara Bara no Mi yang dimakan oleh Buggy. (Dok. Toei Animation)

Ada tiga jenis Buah Iblis di One Piece: Logia, Zoan, dan Paramecia.

Bara Bara no Mi ini tergolongnya Paramecia.

4. Gara-gara pengungkapan soal Hito Hito no Mi, Model: Nika, Bara Bara no Mi adalah Paramecia pertama yang muncul di One Piece

Gear 5 Luffy - One PieceGear 5 Luffy ( Dok. Toei Animation / One Piece )

Awalnya, fans mengira Buah Paramecia pertama yang diperlihatkan di One Piece adalah Gomu Gomu no Mi.

Tapi ternyata nama asli Gomu Gomu no Mi itu Hito Hito no Mi, Model: Nika dan jenisnya Mythical Zoan

Jadi Bara Bara no Mi adalah Paramecia paling pertama yang kekuatannya pertama terlihat di One Piece sekarang. 

5. Kekuatan Bara Bara no Mi

Buggy one piece.jpg(Dok. Netflix/One Piece)

Bara Bara no Mi memungkinkan Buggy, selaku pemilik kekuatannya, untuk membagi-bagi tubuhnya menjadi banyak bagian dan mengendalikan tubuh-tubuhnya itu sesukanya.

Dengan kemampuan ini, Buggy juga benar-benar kebal terhadap serangan tebasan. Bahkan Yoru, pedang Mihawk, pun tidak bisa menebas Buggy. 

6. Lebih kuat di live action?

Buggy One Piece Netflix.jpg(Dok. Netflix/One Piece)

Bara Bara no Mi itu seharusnya kebal terhadap tebasan, tapi Buggy masih bisa dihajar dengan serangan tinju.

Uniknya, di live-action, ada perubahan yang membuat Bara Bara no Mi lebih dahsyat. 

Di versi live-action, ada momen dimana Luffy menghajar Buggy, tapi serangan itu hanya membuat bagian tubuh Buggy yang dipukul terpisah dan dia tak tampak kesakitan. 

Bara Bara no Mi di manga juga punya kelemahan yaitu meski bagian tubuh Buggy tercerai-berai dan berterbangan, biasanya kakinya akan tetap menapak di tanah. (Luffy bisa memanfaatkan ini di bab 20 untuk menangkap dan menggelitiki kaki Buggy).

Di live-action, kaki Buggy juga bisa terbang, seperti bagian tubuhnya yang lain.

Kekuatan Bara Bara no Mi versi live-action pun terasa lebih mantap gara-gara modifikasi-modifikasi ini. 

Nah itu enam fakta Bara Bara no Mi One Piece.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 5 Fakta Sun God Nika One Piece, Namanya Dihapus dari Sejarah

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU