10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopuler

Posisi Carrot di top 100 ini bikin kaget

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopuler

Hari Rabu (5/5/2021), 10 besar karakter One Piece terpopuler menurut voting dunia diumumkan. Dengan begitu, lengkap sudah daftar karakter terpopuler One Piece versi global.

Ada beberapa yang hasilnya mengejutkan nih di top 100. Yang mana saja? 

1. Carrot di posisi 8

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopulercomicbook.com

10 besar One Piece itu diisi nama-nama besar. Di situ ada lima anggota Topi Jerami, lalu ada Law, Ace, Sabo, Hancock, karakter-karakter yang popularitasnya memang gak diragukan.

Kemudian di posisi 8, ada Carrrot. 

Carrot memang sekutu berharga buat Luffy sejauh ini. Namun tetap menakjubkan dia pada dasarnya dapat mengungguli banyak nama, termasuk Sabo (peringkat 10) dan Ace (peringkat 9). 

Baca Juga: 10 Karakter Terpopuler One Piece Berdasarkan Voting Dunia Diumumkan!

2. Yamato di peringkat 11

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopulermangaplus.shueisha.co.jp/One Piece

Saya sudah menduga kalau Yamato akan populer. Selain memiliki desain yang menarik, dia juga punya sifat yang unik. Sudah begitu dia tangguh pula, dia sudah menerima berbagai serangan sejauh ini dan ia masih saja bisa bertarung.

Tapi tetap saja, Yamato mendadak melesat ke peringkat 11 itu menakjubkan juga. Terutama karena Yamato ini sebenarnya bahkan belum debut di anime. Fans yang cuma nonton anime saja bisa jadi belum memberi suara ke dia. 

3. Woop Slap di peringkat 37

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerToei Animation/One Piece

Populer sekali bapak walikota ini.

Kamu mungkin masih ingat kalau di daftar top 100 sementara dulu, posisi Woop Slap jauh lebih tinggi dari perkiraan.

Di versi final top 100, Woop Slap ada di posisi 37. Itu masih lebih tinggi dari Tashigi (38), Reiju (39), Bartolomeo (40), dan banyak karakter lain yang tampil lebih banyak dan juga lebih kuat dari dia. 

4. Gaimon di peringkat 60

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopulerimdb.com

Walau sudah lama gak muncul, Gaimon masih lumayan populer.

Di top 100 akhir, Gaimon menduduki peringkat 60. Itu masih lebih tinggi dari Pedro (61), Dragon (62), dan bahkan Kaido (65). 

5. Rockstar di peringkat 66

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece Terpopuleryoutube.com/whitebeard

Sejauh ini, kemunculan Rockstar paling berkesan ya debutnya. Saat dia mengantarkan pesan Shanks ke kelompok Whitebeard, dan dia tampak terlalu percaya diri di hadapan salah satu kelompok Yonko terkuat.

Setelah itu, Rockstar biasanya hanya muncul di background saat kelompok Shanks disorot.

Meski begitu, dia tetap masuk ke peringkat 66. Lebih tinggi dari Hiriluk (67), Rebecca (68), dan banyak nama lain.

Yang menarik dari Rockstar mungkin adalah potensi kekuatannya. Kelompok Shanks dikatakan tidak memiliki titik lemah, itu berarti semua anggotanya kuat. Rockstar pun seharusnya begitu. 

6. Namur di peringkat 71

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerToei Animation/One Piece

Namur sebenarnya termasuk salah satu komandan kelompok Whitebeard yang kurang disorot. Terutama karena setelah Marineford, nasibnya belum diketahui. Tidak seperti Izo dan Marco yang masih muncul.

Namun Namur masih bisa masuk peringkat 71. Dia lebih populer dari Senor Pink (72) Cavendish (73), Gecko Moria (74), dan beberapa nama lain yang lebih banyak muncul dari dia. 

7. Gin di peringkat 84

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerToei Animation/One Piece

Gin ini sudah lama sekali gak muncul. Dia terakhir kelihatan ya di alur Baratie. Habis itu kabarnya tak diketahui.

Namun Gin masih bisa masuk top 100. 

Sebagai perbandingan, penjahat di East Blue lain yang bisa masuk top 100 adalah yang masih aktif seperti Buggy (peringkat 34), serta Angkatan Laut seperti Smoker dan Tashigi yang pertama dilawan Topi Jerami di Loguetown. Arlong, Kuro, Krieg tidak masuk top 100.

Tapi Gin masih bisa masuk. 

8. Kung Fu Dugong di peringkat 89

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerToei Animation/One Piece

Saat muncul di Alabasta, Kung Fu Dugong ini ya hewan yang muncul untuk lucu-lucuan saja bisa dibilang.

Namun mereka tetap populer hingga bisa masuk peringkat 89. Ini bahkan masih lebih tinggi dibanding karakter yang perannya lebih penting di Alabasta seperti Koza (182). 

9. Charlotte Mont-D'or di peringkat 90

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerDok. Toei Animation

Mont-D'or memang salah satu anak Big Mom yang terpercaya. Namun tetap saja, mengejutkan juga posisi dia bisa dibilang cukup tinggi.

Di peringkat 90, Mont-D'or masih lebih tinggi dari anak-anak Big Mom yang tergolong aktif di pertempuran Whole Cake Island. Termasuk Perospero (95) yang bahkan masih aktif di Wano, serta Sweet Commander seperti Cracker (99) dan Smoothie (176). 

10. Shushu di peringkat 100

10 Hasil Mengejutkan di 100 Karakter One Piece TerpopulerToei Animation/One Piece

Menutup top 100 adalah Shushu. Anjing setia yang satu ini tampil berkesan di alur Orange Town, namun perannya setelah itu tentu saja minim karena pada dasarnya ya dia hanya anjing biasa dan tidak ikut bertualang.

Dia masih lebih tinggi dari karakter yang masih berperan di cerita, seperti Page One (126) dan Sasaki (141). 

Itu 10 hasil mengejutkan di 100 karakter One Piece terpopuler. Kamu ikut kaget gak? Sampaikan di kolom komentar!  

Baca Juga: One Piece: Meski Senyum Terus, Yasuie Gak Makan SMILE?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU