TUTUP

5 Karakter di Boruto yang Kemungkinan Bisa Lebih Kuat dari Naruto!

Sudah pergantian era kah?

Kalau membahas karakter terkuat di jagat Naruto, mungkin kita sepakat Hokage Ketujuh adalah yang terkuat.

Tapi pergantian era pasti terjadi terutama di Boruto karena pasti ada karakter yang kemungkinan bisa lebih kuat dari Hokage Ketujuh di akhir cerita Boruto nanti.

Hal ini tidak mengejutkan sebenarnya mengingat di akhir cerita Naruto saja Hashirama yang sebelumnya dikenal sebagai Dewa ninja tapi level kekuatannya dilampaui oleh beberapa orang termasuk Naruto.

Pergantian hirarki kekuatan mungkin terjadi, tapi siapa saja mereka? Ini lima di antaranya yang kemungkinan bisa lebih kuat dari Naruto Uzumaki!

Catatan: Urutan di bawah ini bukan berdasarkan yang terkuat.

1. Boruto Uzumaki

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Tak bisa dipungkiri kalau Boruto, putra sang Hokage bisa mendapatkan peningkatan kekuatan yang cukup drastis, lagi pula nama serialnya memang Boruto.

Di akhir cerita Boruto bisa jadi lebih kuat dari Naruto dengan memanfaatkan beberapa aspek.

Pertama kekuatan yang murni dari dirinya sendiri, Boruto termasuk anak berbakat di angkatannya, kedua dari kekuatan Momoshiki yang merupakan Otsutsuki utama, ketiga dari kekuatan Jougan yang mana kekuatan penuhnya belum diketahui.

2. Kawaki

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Kawaki ada di tingkatan yang sama dengan Boruto bisa kita bilang kalau membahas kekuatan.

Hubungannya dengan Boruto nanti sama seperti Naruto dan Sasuke, kalau kita melirik dua rival di seri pertama dalam akhir cerita kekuatan mereka bisa dianggap setara.

Kawaki juga punya segel Karma (meskipun sekarang kondisinya sedang tidak ada) sedangkan dari kekuatan fisik karena dia juga manusia modifikasi, maka saya cukup yakin di akhir cerita Boruto dan Kawaki akan seimbang.

Baca Juga: 7 Kekuatan Boruto yang Tak Dia Warisi dari Naruto!

3. Isshiki Otsutsuki

mangaplus.shueisha.co.jp/boruto

Ini bukan kemungkinan, tapi sesuatu yang memang sudah ditunjukan di manganya.

Isshiki Otsutsuki setidaknya saat ini memiliki kekuatan yang berada di tingkatan lebih tinggi dibandingkan Naruto dan Sasuke bersamaan.

Kekuatan fisiknya yang bahkan belum sempurnah karena wadahnya tidak kuat bahkan bisa menendang pelindung di Susano'o Sasuke.

Jika dalam kondisi penuh dan kondisi terbaiknya maka bisa kita katakan kalau Isshiki berada di atas Naruto.

4. Amado

mangaplus.shueisha.co.jp/boruto

Amado adalah orang yang mengkloning Jiraiya menjadi Kashin Koji, orang yang membantu Isshiki untuk tetap hidup di tubuh Jigen, serta orang yang membuat manusia modifikasi dan manusia buatan lainnya.

Para senjata "hidup" yang ia buat berada di level yang cukup kuat sebagai seorang petarung.

Berdasarkan fakta tersebut, ada kemungkinan kalau Amado juga bisa kuat karena memodifikasi tubuhnya atau dia punya sesuatu yang belum kita ketahui.

5. Mitsuki

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Sebagai manusia buatan sempurna, Mitsuki punya beberapa keuntungan di dalam tubuhnya.

Salah satu keuntungannya yang utama adalah dalam kondisi tertentu tubuhnya bisa dimodifikasi menjadi lebih kuat.

Dari sini saja Mitsuki sudah seperti bermain curang karena kekuatannya bisa dimodifikasi sedemikian rupa, bahkan di umur (secara penampilan) yang masih 12 tahun dia sudah bisa menggunakan Sage mode Ryuchi dengan sempurna.

Nah itu dia 5 karakter yang kemungkinan bisa lebih kuat dari Naruto Uzumaki di cerita Boruto. Kamu punya daftar kemungkinan karakter lainnya? Coba tulis di kolom komentar, ya.

Baca Juga: Setelah Onoki Gugur, Ini 5 Kage di Naruto yang Bisa Mati di Boruto!