Sudahkah Kamu Menonton Video Klip Shelter Karya A-1 Pictures?

Video klip Shelter karya A-1 Pictures ini menyajikan lagu Porter Robinson dengan cerita yang bisa bikin nangis. Seperti apa sih?

Sudahkah Kamu Menonton Video Klip Shelter Karya A-1 Pictures?

Video klip Shelter karya A-1 Pictures ini menyajikan lagu Porter Robinson dengan cerita yang bisa bikin nangis. Seperti apa sih?

Kalau kamu mengikuti dunia anime, atau minimal memiliki teman yang gemar anime di medsos, mungkin kamu sudah terlebih dahulu melihat video klip Shelter. Video klip yang satu ini memang lagi hits. Bayangkan saja, sejak dirilis tanggal 18 Oktober kemarin jumlah penontonnya di Youtube telah mencapai 2.4 juta lebih. Jumlah like-nya (160,307 saat artikel ini ditulis) jauh melampaui dislike yang hanya ratusan.

Tapi video klip Shelter ini bukan hanya menampilkan gadis moe dan pemandangan cantik saja lho. Kalau kamu menontonnya, kamu pasti akan menyadari kalau tim di balik video ini sukses menyajikan sebuah cerita mengharukan dalam enam menit saja.

Sudahkah Kamu Menonton Video Klip Shelter Karya A-1 Pictures?

[read_more id="274104"]

Shelter mengisahkan tentang gadis bernama Rin, yang diisi suara oleh Sachika Misawa (pengisi suara Kuroyukihime dari Accel World). Gadis berusia 17 tahun ini tinggal sendirian di dalam dunia simulasi futuristis, di mana dia bisa menciptakan segala sesuatu yang ia inginkan bak seorang dewi.

Kenapa dia harus hidup di dunia simulasi? Bagian awal video memperlihatkan bahwa dunia di luar simulasi ini mengalami kehancuran, menyisakan puing-puing. Di awal-awal, Rin menanti pesan dari seseorang yang tak kunjung datang. Terlihat jelas dia mulai bosan dengan situasinya. Dia bilang dia tidak sendirian, tapi cara bicara dan air mukanya menggambarkan lain.

Apa sebenarnya yang menimpa bumi? Kenapa Rin bisa tinggal di simulasi? Tidak bisakah ia keluar? Siapa sebenarnya orang yang pesannya ia nantikan selama bertahun-tahun itu? Lambat-laun, Rin pun mengingat lagi kenangan-kenangan yang telah terlupakan. Apakah jawaban dari pertanyaan itu membuat Rin hancur? Ataukah ia justru menjadi semakin kuat?

Kalau kamu belum tahu jawabannya, berarti kamu belum nonton videonya. Jadi cepat saja tonton lewat tautan di atas.

Sudahkah Kamu Menonton Video Klip Shelter Karya A-1 Pictures? Gambar dari salah satu figur ayah terbaik dalam sejarah dunia hiburan. Baik serial TV, film, anime, hingga video klip. Serius, lihat saja apa yang bisa dia lakukan seorang diri di video klip Shelter.[/caption]

Shelter adalah lagu dari produser musik elektronik, Porter Robinson. Untuk menggarap video klip super heboh ini, Robinson sampai menghabiskan lebih dari satu tahun untuk bekerja sama dengan A-1 Pictures. Familier dengan studio itu? Mungkin karena mereka juga yang menggarap Your Lie in April, Swords Art Online II, Black Butler, Fairy Tail, dan banyak anime populer lain.

Robinson sendiri yang menggarap naskah untuk video klip Shelter ini. Mungkin kisah yang disajikan bukan kisah paling orisinal yang pernah ada di bumi, tapi tetap saja dengan paduan musik menarik, animasi super, dan penyajian yang luar biasa, Shelter dijamin akan mencuri perhatianmu. Terutama kalau kamu memang penggemar anime.

 

 

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU