Tamat di Shonen Jump, Shokugeki no Soma Dapat Bab Ekstra di Jump Giga!

Ending yang di Shonen Jump sih jelek banget, jadi mungkin bab ekstra ini ngasih epilog biar memuaskan?

Duniaku.net - Jadi, versi manga Shokugeki no Soma beneran tamat.

Halaman terakhir bab 315 bertuliskan, "Bab terakhir Shokugeki no Soma, tamat," lengkap dengan ucapan terima kasih sudah mendukung manga-nya selama enam tahun terakhir.

Merasa ending-nya nggak banget? Tenang, ada pengumuman soal bab "hidangan penutup" Shokugeki no Soma.

Tamat di Shonen Jump, Shokugeki no Soma Dapat Bab Ekstra di Jump Giga!

Kurang-lebih seperti GintamaSoma dapat kesempatan menyajikan epilog di majalah Jump Giga.

Shokugeki no Soma dapat bab ekstra di Jump Giga nanti. Tiga bab itu akan terbit dengan nama Shokugeki no Soma: Le dessert.

Le dessert sendiri adalah bahasa Perancis untuk hidangan penutup. Jadi sepertinya ya inilah adegan ending sejati untuk melihat nasib tokoh-tokoh favoritmu.

Ini cocok buat kamu-kamu yang sudah baca bab 315 dan kesal dengan cara babnya ditutup.

Demikianlah kabar soal Shokugeki no Soma dapat bab ekstra di Jump Giga.

Jadi sudah fix ya, Shokugeki no Soma berakhir di Shonen Jump. Bab ekstranya pun direncanakan hanya tiga.

Gimana pendapat kamu soal akhir dari kisah Soma ini? Apakah memang manga-nya diakhiri di momen yang tepat? Ataukah akhirnya terlalu cepat?

Sampaikan kesan kamu soal Soma, yang sudah menghibur dengan gambar makanan memukau dan fan service terang-terangan selama enam tahun dalam versi manga, di kolom komentar!

Sumber: Anime News Network

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU