TUTUP

Jujutsu Kaisen 229: Munculnya Mahoraga dalam Pertarungan!

Unlimited Void pun tak berpengaruh pada monster satu ini!

Pertarungan Gojo dan Sukuna kini mulai makin panas setelah pemilik Six Eyes tersebut menunjukkan gejala mimisan dan terungkapnya kemampuan belajar raja kutukan yang terbilang mengerikan.

Namun dua hal itu tak bisa dibandingkan dengan momen menarik dalam cerita kali ini.

Bagaimana situasi Jujutsu Kaisen bab 229?

Baca Juga: Jujutsu Kaisen 228: Terungkapnya Salah Satu Kengerian Sukuna!

1. Gojo dan Sukuna kembali mengaktifkan Domain Expansion lagi

Penampakan fenomena adu domain jika dilihat dari perspektif luar ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Setelah Unlimited Void dan Malevolent Shrine hancur, Gojo dan Sukuna langsung melepaskan kedua Domain Expansion mereka lagi. Kali ini waktunya bersamaan karena Sukuna rupanya berhasil memulihkan tekniknya lagi dengan kutukan pembalik.

Untuk bisa menghancurkan kuil jahat tersebut, Gojo harus menyerang Sukuna dengan fatal hingga raja kutukan itu tak bisa mempertahankan domainnya.

Bisa dibilang hanya cara itu yang sejauh ini terpikirkan oleh para penyihir manusia jika Gojo harus benar-benar membunuh Sukuna.

2. Di putaran kedua, Gojo berhasil melepaskan domain lebih cepat dari Sukuna

Mahoraga muncul di depan Gojo ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Dan benar saja,Gojo pun berhasil membuat wajah Sukuna terbakar sehingga domain Malevolent Shrine kembali runtuh. Akan tetapi, Unlimited Void miliknya juga ikut hancur pada saat bersamaan.

Dari situ, para penyihir berpikir jika Gojo bisa mendominasi dalam pertarungan dalam domain, maka ia akan bisa menang.

Hal itu pun langsung dicoba Gojo, di mana ia dan Sukuna kembali melepaskan teknik Domain Expansionnya kembali. Menurut Yuta, kali ini sang guru berhasil lebih cepat beberapa milidetik dari raja kutukan dalam pelepasan domain.

Dugaan Yuta sendiri benar karena saat itu Sukuna malah lebih memprioritaskan teknik penyembuhnya untuk memulihkan luka fisiknya dulu.

Alhasil, Sukuna kali ini benar-benar terpapar efek Unlimited Void. Akibatnya, ia sendiri berhasil dilukai Gojo hingga Malevolent Shrine kembali runtuh.

3. Munculnya Mahoraga di dalam domain!

Mahoraga muncul di depan Gojo ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Akan tetapi, Sukuna rupanya berhasil melakukan manuver gila selama terpapar Unlimited Void.

Tepat saat Gojo berencana mengeksekusi Sukuna, sang raja kutukan berhasil memanggil shikigami terkuat dari teknik Ten Shadow: Mahoraga!

Melihat kemunculan monster tersebut, Gojo sempat terkejut karena makhluk itu muncul di saat berada di dalam domain.

Ia pun seketika bergegas melakukan teknik serangan fatal sebelum Mahoraga beradaptasi dengan domain Unlimited Void.

4. Mahoraga berhasil menghancurkan Unlimited Void!

Mahoraga menghancurkan Unlimited Void ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Hal paling membingungkan Gojo pun terjadi di depan matanya.

Alih-alih menyerang pemilik domain tersebut, Mahoraga justru mengarahkan pedangnya ke Unlimited Void itu sendiri dan berhasil menghancurkan domain tersebut.

Hasilnya, Unlimited Void benar-benar hancur di tangan shikigami tersebut..

Yang membuat Gojo tak habis pikir adalah sejak kapan Mahoraga sudah bisa beradaptasi dengan Unlimited Void miliknya.

Bukan hanya itu saja, Mahoraga terlihat seperti tersenyum saat menatap Gojo.

Itulah pembahasan cerita tentang munculnya Mahoraga dalam duel Gojo dan Sukuna.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 5 Kekuatan Mahoraga Jujutsu Kaisen yang Terungkap Sejauh Ini!