6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!

Mekanismenya sendiri terbilang sangat susah dipraktikkan

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!

Kutukan pembalik merupakan sebuah teknik yang bisa dikuasai oleh para penyihir jujutsu tanpa memandang status klan. Hanya saja, persyaratan untuk menguasai skill satu bisa dibilang sangat susah.

Apa saja fakta menarik dari kutukan pembalik? Berikut pembahasannya!

Baca Juga: Inilah Daftar 5 Pengguna Kutukan Pembalik Terkuat di Jujutsu Kaisen

1. Merupakan teknik pengobatan medis di kalangan pengguna jujutsu

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Kondisi terkini Hana Kurusu pasca perawatan oleh Shoko ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Tak seperti teknik kutukan pada umumnya yang bersifat destruktif, kutukan pembalik justru bersifat menyembuhkan.

Teknik ini sendiri mampu menyembuhkan cedera dan luka yang parah sekalipun. Ia bahkan diketahui mampu menumbuhkan anggota tubuh yang terpotong.

Oleh karena itu, teknik kutukan pembalik biasanya dipakai sebagai sarana pertolongan medis dan para penyihir yang bisa melakukan hal tersebut akan ditunjuk sebagai dokter bagi petarung yang terluka.

Bukan hanya itu saja, teknik ini juga berguna bagi para penyihir yang biasanya harus melukai tubuhnya sebagai syarat kemampuan. Contohnya, Hazenoki yang harus mencabut sebagian anggota tubuhnya untuk diubah menjadi bom.

Selain sebagai penyembuhan, energi kutukan pembalik juga bisa dipakai secara ofensif seperti pada jurus Red milik Gojo.

2. Menggunakan prinsip operasi perkalian matematika

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Teknik Limitless milik Gojo ( Dok. Mappa / Jujutsu Kaisen )

Teknik kutukan pembalik sendiri mengubah energi kutukan menjadi energi positif. Masalahnya bagaimana memproduksi energi positif dari energi kutukan yang berasal dari emosi negatif?

Jawabannya adalah dengan menggunakan formula operasi perkalian di mana bilangan negatif dikalikan dengan negatif menghasilkan angka positif.

Dalam penerapan di jujutsu, penyihir membutuhkan dua sumber energi kutukan dan mengalikan salah satu sumber dengan sumber lain. Hasilnya, energi negatif yang bersifat menghancurkan akan berubah menjadi energi positif yang bisa menciptakan.

3. Meski terdengar simpel, teknik kutukan pembalik merupakan salah satu kemampuan yang susah dikuasai

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Gojo melepaskan jurusnya ( Dok. TOHO animation チャンネル / Jujutsu Kaisen S2 PV 2 )

Meski terdengar sederhana, kutukan pembalik bisa dibilang sangat susah dikuasai.

Buktinya, penyihir sejenius Gojo saja kesusahan saat berusaha memecahkan misteri teknik tersebut meski sudah dijelaskan berulang kali oleh Shoko.

Gojo  baru bisa memakai teknik kutukan pembalik setelah mendapat pencerahan saat ia nyaris tewas akibat tusukan tombak dari Toji.

4. Selain penyembuhan luka, kutukan pembalik bisa digunakan untuk memulihkan teknik kutukan setelah pemakaian Domain Expansion

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Gojo menembakkan Red ke Sukuna ( Dok. Mangaplus / Jujutsu Kaisen )

Selain penyembuhan luka, kutukan pembalik bisa dipakai untuk memulihkan teknik kutukan yang labil setelah pemakaian Domain Expansion.

Hal itu terbukti pada saat pertarungan Gojo dan Sukuna di mana, pemilik Six Eyes tersebut memakai kutukan pembalik setelah Unlimited Void miliknya hancur oleh Malevolent Shrine.

Berkat itu, Gojo kembali bisa memakai Limitless dan menghajar Sukuna dengan jurus Red. Namun, ia harus ekstra berhati-hati karena kutukan pembalik tak bisa menyembuhkan luka dan teknik kutukan secara bersamaan.

5. Salah satu kelemahan fatal arwah kutukan

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Sukuna memukul Mahoraga (Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen)

Jika teknik kutukan pembalik mampu menyembuhkan manusia, maka efeknya akan berbeda seratus delapun puluh derajat pada arwah kutukan.

Arwah kutukan yang terkena energi kutukan pembalik justru berpotensi musnah jika terpapar serangannya tersebut. Hal itu dikarena tubuh mereka sendiri seratus persen terbuat dari energi kutukan yang bersifat negatif.

Hal itu sendiri dikatakan Sukuna pada saat melawan Mahoraga. Raja kutukan itu sendiri beruntung bisa bertahan dari tebasan Sword of Extermination yang mengandung energi positif karena bertarung memakai tubuh Yuji.

6. Menghancurkan kepala dan memberi racun adalah metode efektif untuk menghentikan pengguna kutukan pembalik

6 Fakta Kutukan Pembalik Jujutsu Kaisen, Jurus Medis Jujutsu!Hakari keracunan gas klorin akibat listrik Kashimo di laut ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Selain pembelajarannya yang menyusahkan, pengguna teknik kutukan pembalik harus ekstra berhati-hati pada titik lemah mereka.

Hal itu dikarenakan sumber energi kutukan pembalik kali ini mengalir dari otak. Oleh karena itu, kepala para pengguna otomatis akan menjadi incaran musuh yang tahu betul teknik tersebut.

Selain menghancurkan kepala, cara lain mengalahkan pengguna teknik kutukan pembalik adalah dengan meracuninya. Racun sendiri tak bisa disingkirkan dengan mudah kecuali dengan teknik kutukan pembalik yang lebih hebat dari versi reguler.

Itulah fakta-fakta tentang teknik kutukan pembalik.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 

Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 11 Roh Kutukan Terkuat di Jujutsu Kaisen, Nomor Satu Siapa?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU