Siapa Sebenarnya Tengen, Penjaga Penghalang di Jujutsu Kaisen?
Sekarang, ia menjadi incaran Kenjaku
Tengen adalah sosok penting dalam keamanan wilayah sekolah jujutsu. Ia sendiri berperan penting dalam menjaga penghalang yang akan menghalau semua penyusup yang mencoba masuk ke wilayahnya.
Apa saja fakta menarik tentang entitas satu ini? Simak pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: Penyihir Terkuat! 6 Fakta Menarik Gojo Satoru dari Jujutsu Kaisen
1. Salah satu karakter tertua di Jujutsu Kaisen
Sejauh ini ada tiga karakter tertua yang masih hidup di Jujutsu Kaisen.
Sukuna dan Kenjaku, dua arwah kutukan terjahat yang menjadi musuh utama Yuji dan kelompoknya masing-masing telah berusia seribu tahun lebih.
Akan tetapi, usia Tengen masih melebihi keduanya dengan angka seribu dua ratus tahun lebih. Alasan mengapa ia masih bisa hidup sekarang karena teknik kutukannya yang memungkinkannya hidup abadi.
Akan tetapi, Tengen sendiri masih mengalami proses penuaan sampai wajahnya terlihat seperti sekarang.
Sama seperti Sukuna, Tengen juga pada awalnya merupakan manusia. Namun akibat kegagalan penyatuan dengan wadah tubuh barunya, wujud Tengen kini berubah menjadi seperti arwah kutukan.
Bedanya, kemanusiaan Tengen sendiri masih belum hilang sampai sekarang.
2. Bertugas menjaga wilayah sekolah Jujutsu sampai sekarang
Alasan mengapa sekolah jujutsu menjadi salah satu tempat teraman untuk menyimpan pusaka level tinggi karena perlindungan Tengen.
Penghalang milik Tengen satu ini memiliki sifat untuk membingungkan setiap orang yang berani memasuki wilayahnya tanpa ijin. Sekali masuk, mereka akan kesulitan menentukan arah sehingga tak akan bisa menemukan lokasi target.
Namun karena perlindungan Tengen lebih bersifat menyembunyikan daripada menghalangi secara langsung, orang yang tahu betul seluk beluk lokasi sekolah jujutsu masih bisa melewat penghalang tersebut dengan mudah.
Hal itu ditunjukkan saat kelompok Mahito berhasil menyusup ke sekolah dan mencuri jari sukuna dan janin para Cursed Womb berkat usaha Kenjaku yang membajak ingatan Geto.
3. Memiliki keterkaitan dengan keluarga Gojo dan wadah Bintang Plasma
Bisa dibilang, Tengen telah memiliki ikatan takdir dengan keluarga Gojo dan calon wadah Bintang Plasma miliknya.
Setiap lima ratus tahun sekali, Tengen harus bergabung dengan wadah tubuh barunya yang dipilih dari manusia yang memiliki karakteristik tertentu. Nah, pihak Gojo selaku pemilik Six Eyes ini ditakdirkan untuk mengawal manusia tersebut sampai menemui Tengen.
Sayangnya, siklus tersebut sempat gagal gara-gara intervensi yang dilakukan oleh Toji Fushiguro yang dianggap sebagai anomali karena ketiadaan energi kutukan.
Karena peristiwa tersebut, tubuh Tengen mulai berubah dari bentuk manusia ke wujudnya yang sekarang.
4. Karakteristik tubuhnya mendekati roh kutukan
Masih sehubungan dengan gagalnya Tengen bersatu dengan wadah tubuh barunya.
Gara-gara kejadian tersebut, wujud Tengen yang aslinya berbentuk manusia pada umumnya mulai berubah ke penampakan yang aneh seperti yang dimiliki arwah kutukan.
Efeknya tidak berhenti sampai di situ. Karakteristik Tengen yang aslinya adalah manusia mulai berubah mendekati ke arwah kutukan.
Hal inilah yang justru membuat Tengen semakin rentan karena Kenjaku saat ini tengah mengendalikan tubuh Geto yang dulunya memiliki teknik kutukan manipulasi roh.
Artinya, ada potensi Kenjaku bisa mengendalikan Tengen layaknya peliharaan tersendiri jika terjadi kontak fisik di antara keduanya.
5. Orang yang menyediakan banyak informasi untuk kelompok Yuji
Sebelum pembukaan Culling Game, Tengen sempat memanggil semua penyihir yang tersisa seperti Yuji, Megumi, Yuki, Yuta dan juga Choso.
Dari situ, Tengen memberitahu segala hal yang ia ketahui seperti identitas sejati Kenjaku, fenomena Culling Game, lokasi Hakari dan juga cara membebaskan Gojo Satoru yang masih tersegel di Prison Realm.
Berkat info-info tersebut, kelompok Yuji bisa merumuskan rencana yang tepat agar bisa menghentikan Culling Game dan juga membebaskan orang-orang yang tak berdosa.
Akan tetapi, ada suatu momen di mana info Tengen mulai tak bisa dipercaya seperti yang disadari Megumi pasca kemenangannya melawan Reggie.
Itulah fakta-fakta mengenai Tengen, master penghalang yang eksis di Jujutsu Kaisen.
Bagaimana pendapat kalian? Jangan lupa tulis di kolom komentar, yah!
Diterbitkan pertama 28 Februari 2022, diterbitkan kembali 6 Januari 2024.
Baca Juga: 8 Fakta Kenjaku, Dalang Utama Konflik Jujutsu Kaisen