Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
12 November adalah Hari Ayah Nasional. Bagaimana cara Google merayakan Hari Ayah Nasional? Sama seperti hari besar lainnya, Google menghadirkan Google Doodle yang lucu dan unik!
1. Animasi keluarga bebek
Google Doodle hari ini memperlihatkan keluarga bebek dalam bentuk animasi.
Total ada tiga animasi yang dihadirkan yang memperlihatkan interaksi dari keluarga bebek ini.
Karena tajuknya memperingati Hari Ayah, jelas keluarga bebek ini berisi satu ayah dan enam anaknya.
Baca Juga: Bisa Menolak Undangan Grup, ini Fitur Terbaru WhatsApp!
2. Anak bebek warna-warni
Seperti kebanyakan Google Doodle lainnya, karakter di sini memiliki kombinasi warna yang berasal dari warna khas Google, dalam edisi ini adalah warna anak-anak bebeknya.
Ada enam anak bebek yang lucu dengan warna khas Google yaitu merah, biru, kuning, dan hijau.
Kalau kamu sadar, di tiga animasi yang dihadirkan juga keenamnya berjajar seperti urutan warna di logo Google.
3. Bukan yang pertama kali
Tentu saja bukan yang pertama kali mengingat Google hampir selalu merayakan hari besar dengan Google Doodle termasuk hari ayah.
Di perayaan hari ayah tahun 2018, Google Doodle membuat gambar cetakan tangan dengan cat warna-warni (yang tentunya sesuai dengan warna logo Google) dan membentuk dinosaurus.
Kalau kamu ingin melihat animasi Google Doodle spesial hari ayah ini secara langsung, kamu bisa langsung buka www.google.com atau jika kamu pengguna Google Chrome, maka cukup buka tab baru saja.
Baca Juga: Review Samsung A20s, Smartphone 3 Kamera Murah dari Samsung!