HP Siap Hadirkan OmniBook Ultra dan Z by HP AI Studio! Seperti Apa?

HP ingin mendukung orang memaksimalkan potensi AI

Foto acara HP.jpg

Jakarta, Duniaku.com -  HP Inc. hari ini memperkenalkan dua inovasi baru — PC AI dengan performa tertinggi di dunia dan integrasi pertama trust framework ke dalam platform pengembangan model AI. 

Simak infonya di bawah ini! 

1. Memahami apa itu Z by HP AI Studio, platform AI

HP ingin mendukung semua orang untuk memaksimalkan potensi AI, baik pekerja intelektual, freelancer, hingga para pelajar. Pengguna dapat terhubung dengan siapa saja di seluruh dunia melalui terjemahan real-time dalam 40 bahasa, menjadi presenter andal dengan pelatih komunikasi pribadi mereka, serta membuat video dengan cepat layaknya videografer profesional.

“AI akan menjadi faktor pendorong perubahan paling signifikan dalam dekade mendatang. Hal ini membuka era baru inovasi yang tidak hanya didorong oleh informasi, tapi juga wawasan yang idenya dapat dijalankan,” kata Choon Teck Lim, Managing Director, HP Indonesia. “HP menghadirkan AI lebih dekat bagi bagi perusahaan-perusahaan melalui solusi seperti Z by HP AI Studio. Kami juga menghadirkan solusi kerja hybrid terbaru untuk berkolaborasi, serta HP OmniBook Ultra pertama bagi para pengguna individu.”

Salah satu tantangan utama dalam pengembangan AI adalah kemampuan perusahaan untuk mengimplementasikan solusi dengan cepat dan efektif. Survei menunjukkan bahwa hanya 33% data scientist yang puas dengan perangkat AI yang mereka gunakan, dan 81% merasa ragu tentang kemampuan perusahaan mereka untuk menerapkan alat AI secara cepat.

HP merespons kebutuhan ini dengan mengembangkan Z by HP AI Studio, platform workstation komprehensif untuk pengembangan AI yang kini telah dilengkapi dengan kemampuan baru untuk mempercepat dan mengamankan penerapan aplikasi berbasis AI.

Z by HP AI Studio memungkinkan data scientist dan pengembang AI untuk mendeteksi dan mengoreksi masalah seperti AI hallucinations, drift, dan bias dalam model mereka. Dengan pengintegrasian perangkat lunak Galileo, pengguna kini dapat melindungi model mereka dari output yang tidak akurat atau bias, menjadikan HP sebagai satu-satunya produsen yang mengembangkan platform AI untuk workstation dengan AI trust dalam pengembangan LLM.

“Hal yang krusial dalam pengembangan AI adalah bagaimana mempermudah para perusahaan untuk  memanfaatkan data mereka sendiri tanpa mengorbankan keamanan. Galileo bangga bekerja sama dengan HP untuk menghadirkan solusi yang meningkatkan visibilitas, kontrol, dan kepercayaan pada proyek AI generatif segmen enterprise,” ujar Yash Sheth, Co-Founder & COO Galileo. “Melalui pengintegrasian perangkat lunak kami dan Luna™ Evaluation Foundation Models ke dalam Z by HP AI Studio, kami memberikan nilai yang tak tertandingi bagi perusahaan yang ingin memanfaatkan kekuatan transformatif AI secara bertanggung jawab.”

Baca Juga: Review HP OMEN Transcend 14, Laptop Gaming yang Ringan tapi Kuat

2. Pengalaman AI untuk pengguna pribadi dengan HP OmniBook Ultra dan OmniStudio X

Foto Liputan HP.jpgFoto liputan dari acara S.AI.A with AI, fotografer: Fahrul Nurullah. (Duniaku.com/Fahrul Razi Uni Nurullah)

Tak hanya untuk perusahaan, HP juga meluncurkan solusi AI untuk memenuhi kebutuhan konsumen individu. HP OmniBook Ultra, PC AI generasi berikutnya, menawarkan performa luar biasa dengan prosesor AMD Ryzen™ AI 300 series yang dilengkapi grafis AMD Radeon™ 800M. Dengan NPU (Neural Processing Unit) bertenaga, OmniBook Ultra menjanjikan kinerja yang cepat dan daya tahan baterai hingga 21 jam. HP juga menambahkan AI Companion untuk membantu meningkatkan produktivitas dengan memberikan alat serta solusi AI langsung ke perangkat.

Selain itu, HP memperkenalkan OmniStudio X 27 All-In-One Desktop PC, perangkat all-in-one pertama dengan fitur AI bawaan. Perangkat ini dilengkapi dengan CPU, GPU, dan NPU yang dapat mempercepat penggunaan aplikasi berbasis AI, serta mendukung kreativitas dan hiburan berkat layar 4K besar dan kamera 5 MP. Keunggulan lainnya adalah desain yang adaptif, pengingat berbasis AI untuk mengurangi kelelahan saat menggunakan perangkat, serta fitur keamanan dan privasi yang terjamin.

HP juga menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan. OmniBook Ultra dan OmniStudio X menggunakan bahan-bahan daur ulang seperti logam dan plastik yang membantu mengurangi dampak lingkungan. HP OmniStudio X menggunakan 25% logam daur ulang dan 35% plastik daur ulang, serta mendapatkan sertifikasi EPEAT® Gold dengan Climate+ dan ENERGY STAR®.

PC HP.jpg(Dok. HP Indonesia)

3. Harga dan ketersediaan

Foto Liputan HP 02.jpgFoto liputan dari acara S.AI.A with AI, fotografer: Fahrul Nurullah. (Duniaku.com/Fahrul Razi Uni Nurullah)

Z by HP AI Studio dengan pengintegrasian Galileo akan tersedia pada musim gugur 2024.

HP OmniBook Ultra 14-Inch Next Gen AI PC tersedia dengan harga mulai dari Rp27.999.000 di HP.com.

HP OmniStudio X 27 All-In-One Desktop PCs dapat dibeli mulai dari Rp21.499.000 di HP.com.

Nah itu kabar soal HP Siap Hadirkan OmniBook Ultra dan Z by HP AI Studio.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Review HP OMEN Transcend 14, Laptop Gaming yang Ringan tapi Kuat

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU