Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dua Galaxy Samsung ini sebenarnya sudah terdengar sejak beberapa minggu lalu, bahkan juga dipastikan masuk ke Indonesia karena pengajuan sertifikasi penjualannya sudah dimasukkan melalui Ditjen Postel, namun baru kemarin Samsung mau mengakuinya ke publik. Bersamaan dengan event peluncuran Galaxy A3 dan Galaxy A5 di India [baca: Inilah Dua Android Samsung yang Mirip iPhone, Galaxy A5 dan Galaxy A3!], Samsung sekaligus juga memperlihatkan pertama kali seperti apa duo Android baru mereka, yaitu Galaxy E5 serta Galaxy E7. Kiri Galaxy E7, kanan Galaxy E5.[/caption] Galaxy E5 dan Galaxy E7 merupakan tipe lanjutan dari seri baru Android Samsung yang mengajukan fitur baru khusus untuk mereka penggemar foto selfie. Seperti yang kita ketahui, akhir-akhir ini Samsung lebih terfokus mengiklankan fasilitas selfie pada beberapa smartphone terbaru mereka. Misalnya saja melalui Galaxy Grand Prime [baca: Cara Root Samsung Galaxy Grand Prime, Android Selfie Pertama Dari Samsung]. Demikian juga dengan Galaxy A5, A3 serta E5 dan E7 ini, yang memang dibuat dengan target pasar anak muda yang dipercaya lebih terobsesi mengambil foto diri sendiri. Galaxy E5 dan E7 tersebut yang kini sudah dikonfirmasikan di India, memiliki kamera depan 5-megapixel, yang memberi kontribusi utama menghasilkan foto selfie terbaik, seperti dengan dukungan sudut pengambilan foto lebar, sehingga memungkinkan penggunanya mengambil foto dengan sudut lebar, hingga 120 derajat. Kalian juga bisa menggunakan cara yang lebih "aneh" untuk berfoto diri, seperti dengan mengayunkan tangan di depan kamera, atau melalui perintah suara. Bahkan keseluruhan desain Galaxy E5 serta Galaxy E7 ini pun dibuat senyaman mungkin untuk aktivitas selfie; seperti bentuknya yang ramping dan bezel yang juga tipis agar mempermudah keduanya digenggam dengan sebelah tangan saja. Lanjut ke halaman 2... Kemudian juga masih sama seperti duo Android selfie mereka sebelumnya yang mirip banget bentuknya dengan iPhone [baca: Inilah Dua Android Samsung yang Mirip iPhone, Galaxy A5 dan Galaxy A3!], kedua Galaxy tipe "E" ini juga memiliki layar dengan material Super AMOLED, serta berkat teknologi Samsung, layar tersebut mampu menyesuaikan diri dengan mengoptimalkan kecerahan serta saturasi warnanya melalui fitur Adaptive Display. Dimensi layarnya sendiri sama seperti Galaxy A5, yaitu 5.0-inchi, namun kapasitas RAM-nya nanggung banget, mengecil dari Galaxy A5, menjadi hanya 1.5GB saja, namun internal storage-nya masih sama 16GB. Sementara itu Galaxy E7 yang sepertinya diposisikan sebagai tipe tertinggi di tengah jajaran Android selfie Samsung, mengajukan layar Super AMOLED 5.5-inchi, memory RAM 2GB dan internal storage yang sama, 16GB. Jika diteliti lebih dalam, sebenarnya antara Galaxy A3 dan Galaxy A5, serta Galaxy E5 dan Galaxy E7 ini spesifikasinya tidak banyak bedanya (lihat daftar spesifikasinya di halaman berikutnya dari artikel ini). Kalau diurutkan dari yang paling rendah tingkatannya, kita bisa dimpulkan Galaxy A3 adalah tipe yang paling biasa, kemudian disusul Galaxy E5, lanjut dengan Galaxy A5, dan Galaxy E7 duduk sebagai tipe teratas. Bedanya dimana? Dimensi layar, jatah RAM, kapasitas baterai, dan juga kapasitas baterai. Desain keempat Galaxy itu pun mirip, dan memiliki beberapa unsur desain dari Galaxy Note 4, seperti keempat sudutnya yang dibuat lebih menonjol, serta bezel di sekeliling layar atau sisi smartphone ini yang terlihat (hanya terlihat) seperti berbahan metal. Sejauh ini Galaxy E5 dan Galaxy E7 baru diluncurkan di India saja, dan mulai dijual 20 Januari 2015 nanti. Demikian juga Galaxy A3 dan Galaxy A5. Keempat Galaxy tersebut dipastikan masuk ke Indonesia (data dari Ditjen Postel [outbound_link text="di sini" link="https://sertifikasi.postel.go.id/index.php?0601=&key=2&cari=SM-E500H"], dan [outbound_link text="di sini" link="https://sertifikasi.postel.go.id/index.php?0601=&key=2&cari=SM-E700"]). Hanya saja kepastian kapan mulai dijual dan berapa harganya, itu yang belum jelas. Yang pasti di India, Galaxy E5 dan Galaxy E7 dijual dengan harga yang lebih rendah dari Galaxy A3 atau Galaxy A5, yaitu INR 19,300 serta 23,000, atau sekitar Rp. 3,9 jutaan dan Rp. 4,6 jutaan. Bisa dimaklumi, karena memang seri A tersebut juga lebih identik dengan salah satu Galaxy termewah, Galaxy Alpha [baca: Akhirnya, Harapan “iPhone” Menggunakan OS Android Terwujud Melalui Galaxy Alpha]. Lanjut ke halaman 3... Oh ya, ini satu yang juga penting kalian ketahui. Seperti solusi Acer melalui seri Liquid Jade mereka [baca: Acer Liquid Jade S, Android Super yang Anti Bikin Kantong Celana Bengkak!], keempat Galaxy selfie tersebut memang memiliki dua slot kartu SIM. Namun salah satu slot SIM-nya merupakan hybrid, alias bisa digunakan juga sebagai slot micro SD. Jadi jika kalian gunakan kedua slot SIM-nya, maka kalian tidak bisa dapatkan eksternal storage tambahan melalui micro SD. Spesifikasi Samsung Galaxy E7
- Network: HSPA+ (42/5.76 Mbps)
- Processor: 1.2 GHz Quad Core Snapdragon 410
- Display: 5.5” Super AMOLED
- OS: Android KitKat, Touchwiz
- Camera: Rear: 13MP AF with LED Flash; Front: 5.0MP
- Camera Features: Wide Angle Selfie, Selfie Voice Command, Selfie with Palm Gesture, Beauty Face Features
- Additional Features: Ultra Power Saving Mode, Private Mode, Shot & More, Studio
- Connectivity Wi-Fi, USB 2.0, BT 4.0, A-GPS / GLONASS
- Sensor: Accelerometer, Proximity
- Memory: 16GB Internal Memory + micro SD slot (up to 64GB); 2GB RAM
- Dimension: 151.3 x 77.2 x 7.3mm
- Battery: 2950 mAh
- Network: HSPA+ (42/5.76 Mbps)
- Processor: 1.2 GHz Quad Core Snapdragon 410
- Display: 5.0” Super AMOLED
- OS: Android KitKat, Touchwiz
- Camera: Rear: 8MP AF with LED Flash, Front: 5.0MP
- Camera Features: Wide Angle Selfie, Selfie Voice Command, Selfie with Palm Gesture, Beauty Face Features
- Additional Features: Ultra Power Saving Mode, Private Mode, Shot & More, Studio
- Connectivity: Wi-Fi, USB 2.0, BT 4.0, A-GPS / GLONASS
- Sensor: Accelerometer, Proximity
- Memory: 16GB Internal Memory + micro SD slot (up to 64GB); 1.5GB RAM
- Dimension: 141.6 x 70.2 x 7.3mm
- Battery: 2400 mAh
Spesifikasi Samsung Galaxy A5
- Android 4.4.x KitKat
- Processor: 1.2GHz Quad-Core
- Display: 5-inch HD Super AMOLED
- Size: 139.3 x 69.7 x 6.7mm
- Weight: 123g
- Battery: 2300 mAh
- 2GB RAM / 16GB internal storage
- microSD card slot
- 13 megapixel
- 5 megapixel front facing camera
- Bluetooth 4.0 / NFC / GPS
- WiFi a/b/g/n
Spesifikasi Samsung Galaxy A3
- Android 4.4.x KitKat
- Processor: 1.2GHz Quad-Core
- Display: 4.5-inch qHD Super AMOLED
- Size: 130.1 x 65.5 x 6.9mm
- Weight: 110.3g
- Battery: 1900 mAh
- 1GB RAM / 16GB internal storage
- microSD card slot
- 8 megapixel
- 5 megapixel front facing camera
- Bluetooth 4.0 / NFC / GPS
- WiFi b/g/n