Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Kita telah mengetahui dari bulan Mei lalu berbagai isu-isu mengenai Samsung Galaxy Note 9. Setelah berbagai isu tersebut beredar, kali ini muncul juga mengenai bocoran wujud Samsung Galaxy Note 9. Kali ini muncul sebuah bocoran mengenai wujud Samsung Galaxy Note 9. Dilansir langsung dari Android Headlines, Samsung Galaxy Note 9 memang akan memiliki bentuk yang sama persis dengan seperti yang diekspektasikan. Sumber: Android Headlines[/caption] Jika kita lihat dari gambar tersebut, terlihat Samsung Galaxy Note 9 akan hadir dengan tampilan berwarna hitam elegan. Layar yang diusung terlihat sangat besar seperti seri Galaxy Note sebelumnya, serta berjenis Infinity Edge. Dilansir dari Android Headlines, Samsung Galaxy Note 9 mengusung ukuran bezel yang minimalis di bagian atas dan bawahnya. Jika dikomparasi dengan Samsung Galaxy Note 8, tampilan Galaxy Note 9 memang tidak memiliki perubahan yang berarti. Letak kamera depan, iris scanner, speaker telepon, sensor proximity dan lampu LED masih dalam letak yang sama. Bahkan tombol volume, power-pun juga masih dalam letak yang sama. Belum ada kabar lainnya mengenai tampilan secara detil. Hanya saja, dari bocoran ini sudah cukup mewakilkan dengan perkiraan bentuk dari Samsung Galaxy Note 9. Samsung sendiri memang pernah mengatakan, untuk Samsung Galaxy Note seri ke 9 ini, tidak akan ada banyak perubahan di tampilan. Melainkan, mereka hanya fokus pada spesifikasi yang akan diperbaiki dari seri Note 8. Sebelumnya pada bulan Mei kita mengetahui bocoran mengenai Samsung Galaxy Note9. Pada laman benchmark, Geekbench, Sabtu (26/5), muncul perangkat terbaru Samsung dengan model SM-N960N, yang sudah dipastikan sebagai Galaxy Note9. sumber: Geekbench[/caption] Hal yang mengecewakan adalah, pada laman tersebut dengan jelas juga terlihat kapasitas RAM yang digunakan oleh Samsung Galaxy Note9. Pasalnya, benchmark berjalan dengan kapasitas RAM yang hanya 6 GB, sama dengan Note8. Hal ini tentu berbeda dengan banyak vendor lain yang telah mengadopsi RAM 8 GB ke dalam perangkat mereka.