Ultraman Card Game Luncurkan Booster Pack Guardians of the Earth!
Tambah elemen strategi baru di UCG!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ultraman Card Game sukses meluncurkan booster pack Guardians of the Earth! Apa saja isinya? Temukan di sini!
1. Pelengkap starter deck!
Booster pack ‘Guardians of the Earth’ berfungsi untuk melengkapi starter deck ‘Heroes of Hyper Space’ dan ‘The Bonds of Zero’, yang di dalamnya memperkenalkan karakter, kartu adegan (scene card), dan elemen strategi baru yang terinspirasi dari momen-momen ikonik serial Ultraman di Era Heisei, New Generation Series, dan Ultraman Arc terkini.
Scene Card di dalam UCG membawa momen ikonik dari jagat Ultraman ke dunia nyata, seperti tangkapan momen pertarungan legendaris, seperti adegan “Legend of the Stone” yang terinspirasi dari episode kedua serial Ultraman Tiga, saat Ultraman pertama kali menunjukkan kemampuan berubah wujud di tengah pertempuran.
2. RRR Ikonik!
‘Guardians of the Earth’ menampilkan artwork memukau dari seniman Ultraman ternama, Hiroshi Maruyama dan Masayuki Goto. Booster pack ini berisi 110 kartu baru dan 30 kartu koleksi paralel dengan berbagai tingkat kelangkaan, mulai dari Common (C) hingga Triple-Rare (RRR), Art Parallel (AP), Special (SP), dan lainnya.
Pada Kartu RRR, karakter ikonik Ultraman seperti Ultraman Tiga, Ultraman Mebius, Ultraman Decker, Ultraman Blazar, dan Ultraman Arc menampilkan ilustrasi kekuatan masing-masing karakter yang membuatnya istimewa bagi para kolektor dan pemain.
Baca Juga: Kami Ngobrol Bareng Produser dan Game Designer ZZZ Tentang Versi 1.4!
3. Rilis resmi di Indonesia juga, dong!
Booster pack ‘Guardians of the Earth’ ini tersedia dalam empat bahasa, yakni Bahasa Jepang, Bahasa Inggris, Mandarin Sederhana, dan Mandarin Tradisional. Penggemar di Indonesia dapat membeli versi berbahasa Inggris dengan harga Rp 60.000/pack (dijual satuan atau boks berisi 24 pack).
"Kami sangat senang melihat sambutan hangat dari para fans di Indonesia untuk Ultraman Card Game. Kesuksesan peluncuran Starter Deck UCG pada bulan lalu menunjukkan betapa kuatnya pengaruh Ultraman di sini. Kami berharap hadirnya booster pack ‘Guardians of the Earth’ ini dapat meningkatkan kualitas permainan ini dengan kartu-kartu spesial dan artwork yang memukau, menjadikannya sebagai pengalaman tak terlupakan bagi fans dan keluarga–sambil menyatukan generasi dengan kecintaan yang sama terhadap Ultraman," jelas Vice President of Business Development, Tsuburaya Fields Entertainment International, Rudy Ng.
Apa pendapatmu tentang Ultraman Card Game Guardians of the Earth? Sampaikan lewat kolom komentar!
Baca Juga: 5 Alasan Im Jeong-dae di Squid Game 2 Lebih Nyebelin dari Thanos!