Snoop Dogg kalau bikin gebrakan tidak pernah tidak mencengangkan! Seperti apa meme mampir ke Indonesia yang diunggah Snoop Dogg? Temukan di sini!
Kompilasi Meme Snoop Dogg AI di Indonesia, Dipos Artisnya Sendiri!

Intinya sih...
Snoop Dogg membagikan ciptaan AI di Indonesia, nongkrong di pos ronda dengan 50 Cent dan Eminem.
Mereka ngumpul di rumah kayu klasik, makan sate ayam seukuran badak, rendang, dan gorengan.
Snoop, 50 Cent, dan Eminem ngopi di tepi jalan, Snoop memakai kemeja batik, Eminem main congklak di atas kursi plastik.
1. Ngopi!
Pertama kalinya di akhir tahun 2025 tersebut, Snoop Dogg membagikan ciptaan AI di mana ia sedang nongkrong di pos ronda mengenakan kutang dan sarung bersama 50 Cent yang ikut sarungan dan main catur bersama Eminem plus pria lain yang nongkrong di sebelah 50 Cent. Dua jenis renceng kopi Kapal Api di latar belakang dan mereka menggunakan router wifi Indihome dan merokok tiga versi AI Dji Sam Soe di meja.
2. Tumpengan!
Kali ini Calvin Cordozar Broadus Jr., Curtis James Jackson III dan Marshall Bruce Mathers III ngumpul di sebuah rumah kayu klasik lengkap berpakaian batik dan sarung serta peci bagi Snoop dan 50. Sambil tumpengan nasi kuning, mereka makan sate ayam seukuran badak, rendang, sampai gorengan di atas meja.
3. Main congklak!
Dalam pemandangan AI generatif yang lebih absurd lagi, kali ini Snoop, 50 dan Eminem ngopi di tepi jalan, di luar sebuah warteg yang dinamai Warung Makan Gangsta Rasa Indo dengan Snoop memakai kemeja batik melapisi hoodie-nya, Eminem yang lagi main congklak di atas kursi plastik, dan 50 Cent yang lagi makan nasi goreng hanya dengan sendok.
4. Dari berbagai sudut!
Tidak berhenti pada pos pertamanya, Snoop pun masih mengunggah ulang pos tersebut, namun kali ini dengan pemandangan temu akrabnya dari berbagai sisi kamera generatif, dengan wajah Snoop dan Em sedikit terkena distorsi AI generatif di foto yang kedua.
5. Bali bagian mana?!
Kali ini, Snoop, Eminem dan 50 Cent pun dibuat muncul di tengah-tengah Bali, dengan iring-iringan motor di malam hari dan menggunakan motor dengan plat motor yang tidak terlihat seperti DK, kode wilayah resmi plat kendaraan bermotor daerah Bali.
Meme Snoop Dogg AI ngasal apa lagi yang jadi favoritmu? Bagikan di kolom komentar!