TUTUP

Setelah 8 Tahun, Situs Jurnal Otaku Indonesia Akan Tutup Juli 2021

Situs ini telah hadir di Indonesia semenjak tahun 2013

Situs Jurnal Otaku Indonesia akan tutup di bulan Juli 2021, setelah 8 tahun beroperasi sebagai salah satu media terpopuler di lingkungan kultur Jepang di Indonesia.

1. Tutup di bulan Juli

jurnalotaku.com

Kabar ini hadir dari pengumuman resmi yang disampaikan oleh Randy melalui artikel Pengumuman Penutupan pada tanggal 1 Juni, yang menjelaskan statusnya yang akan mengakhiri operasinya sebagai sebuah situs.

"Tidak terasa sudah lebih dari 8 tahun brand JOI eksis di dunia maya. Namun hari ini saya harus mengumumkan kalau JOI akan ditutup pada tanggal 1 Juli 2021. Sampai saat itu tiba, para penulis kami akan tetap mengeluarkan artikel seperti biasa," tulis Randy, Founder Jurnal Otaku Indonesia.

2. Semenjak tahun 2013

Jurnal Otaku Indonesia merupakan media yang membahas berita-berita yang berkaitan dengan Jepang, baik itu budaya, anime, manga, film hingga sampai ke budaya pop Jepang semenjak tahun 2013.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para pembaca setia JOI yang sampai hari ini masih setia mengunjungi situs dan media sosial JOI, dan juga kepada para tim JOI baik yang dari awal turut membangun brand ini sampai yang saat ini masih membantu menulis artikel-artikel terbaru," tambah Randy.

Baca Juga: Dari yang Kriminal Sampai Monster, Ini 10 Karakter Anti-Hero Anime!

3. Discord tetap aktif

jurnalotaku.com

"Keputusan untuk menutup JOI dilakukan setelah dipertimbangkan dan didiskusikan secara matang oleh saya dan beberapa anggota tim pengurus. Dari diskusi kami, yang akan ditutup adalah situs JOI dan segala aktivitas media sosial, tetapi laman media sosial JOI akan tetap ada untuk saat ini," tutup Randy.

Meskipun kegiatan media sosial dan juga situsnya ditutup, Randy juga menyampaikan bahwa komunitas Discord-nya bakal tetap aktif dan bisa diakses melalui tautannya di sini: https://discord.com/invite/MvFa8Vtp

Apa pendapatmu tentang pengumuman resmi yang datang dari Jurnal Otaku Indonesia ini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini.

Baca Juga: Ini 10 Rekomendasi Anime Bertema Game Terbaik!